Kebakaran Halte TransJakarta di Tendean karena Korsleting
Halte TransJakarta yang berada di Jalan Kapten Piere Tendean, Jakarta Selatan terbakar, Senin (14/8).
Halte TransJakarta yang berada di Jalan Kapten Piere Tendean, Jakarta Selatan terbakar, Senin (14/8).
Kebakaran Halte TransJakarta di Tendean karena Korsleting
Halte TransJakarta yang berada di Jalan Kapten Piere Tendean, Jakarta Selatan terbakar, Senin (14/8). Penyebab kebakaran diduga karena korsleting.
"Penyebab dugaan sementara korsleting listrik," kata Dasa dari Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) Kelurahan Mampang Prapatan.
Berdasarkan data yang dirangkum merdeka.com, api terlihat membesar menghanguskan halte. Asap hitam membumbung tinggi.
Sebanyak tiga unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan ke lokasi untuk memadamkan api. Pada pukul 17.55 WIB, kebakaran sudah terkendali.
"Situasi pendinginan," lanjutnya.
Direktur Operasional dan Keselamatan PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) Daud Joseph menyebut bahwa api sumber kebakaran berasal dari luar Halte Tendean. Meski demikian, penyebab kebakaran itu masih diselidiki.
"Belum jelas (penyebabnya) jadi belum pasti tapi asal api dari luar halte," kata Joseph ketika dikonfirmasi, Senin (14/8). Adapun kebakaran itu terjadi saat peak hour atau jam sibuk. Meski demikian, Joseph memastikan pihaknya langsung mengevakuasi pelanggan yang hendak menggunakan layanan Transjakarta. "Tentunya tadi pada saat jam puncak ada pelanggan. Transjakarta melakukn evakuasi pelanggan yang ada dalam halte. Tentu karena ini fasilitas publik, pasti akan dibantu oleh aparat kepolisian," ujar Joseph.
Lebih lanjut, Joseph menyebut bahwa fasilitas yang terdampak dari peristiwa adalah terbakarnya ruang tunggu pelanggan. "Di dalam hanya ruang petunggu pelanggan saja," tambah Joseph.
Direktur Utama Transjakarta Welfizon Yuza memastikan bahwa kebakaran sudah berhasil dipadamkan dan tak ada korban jiwa. “Tidak ada korban jiwa pada insiden tersebut” kata Welfizon dalam rilis resminya.
Oleh karena itu, layanan Transjakarta Koridor 13 akan mengalami penyesuaian. Untuk bus rute 13 Tendean-Ciledug hanya melayani sampai halte Rawa Barat. Lalu, untuk rute 13C, dilakukan penyesuaian dari Rawa Barat menuju Puri Beta dan L13E juga melayani dari halte Rawa Barat sampai ke Puri Beta.