Kesaksian Pegawai Rumah Makan yang Temukan Selebaran Bernarasi Sesat di Tebet
Kejadian ini viral setelah salah satu akun media sosial mengunggah di instagram.
Kejadian ini viral setelah salah satu akun media sosial mengunggah di instagram.
Kesaksian Pegawai Rumah Makan yang Temukan Selebaran Bernarasi Sesat di Tebet
Polisi menindaklanjuti temuan selebaran berisi narasi sesat yang merendahkan dan menghina Islam di kawasan Tebet, Jakarta Selatan. Kejadian ini viral setelah salah satu akun media sosial mengunggah di instagram.
Polisi mendatangi salah rumah makan di Jalan KH Abdullah Syafei, Tebet, Jakarta Selatan, pada Kamis, 18 Januari 2024. Dua saksi dimintai keterangan, di antaranya pegawai rumah makan.
Berdasarkan hasil pemeriksaan, selebaran bergambar masjid dan tulisan Islam ≈/≈ Logis telah berada di halaman depan rumah makan pada Rabu 17 Januari 2024 sekitar pukul 09.00 WIB.
"Saat ingin membuka rumah makan sudah ada buklet. Tidak diketahui siapa yang menaruh buklet tersebut," kata Kapolsek Tebet Kompol Murodih mengutip pengakuan saksi dalam keterangan tertulis, Jumat (19/1).
Polisi juga telah mengecek rekaman CCTV di sekitar lokasi.
Total, ada dua dari tiga titik kamera CCTV yang berstatus aktif. Namun hasilnya nihil.
"CCTV tidak merekam orang yang menaruh booklet tersebut," ujar Murodih.
Polisi menjelaskan selebaran itu secara garis besar isinya menyesatkan ajaran agama Islam.
"Buklet tersebut berisi ajaran untuk menghasut, mengaburkan, dan menyesatkan ajaran agama Islam," ucap Murodih.
Polisi hingga kini masih menyelidiki temuan selebaran tersebut. Pelaku maupun motif belum diketahui.
"Belum diketahui secara pasti tujuan pembuat booklet tersebut," kata Murodih.