25 Kata-Kata Mutiara Jenderal Soedirman, Penuh Makna Mendalam
Merdeka.com - Kata-kata mutiara Jenderal Soedirman dapat dijadikan motivasi dan penyemangat dalam menjalani kehidupan sehari-hari. Jenderal Soedirman adalah salah seorang Pahlawan Revolusi Indonesia yang dikenal gigih dan pemberani. Keberaniannya dalam mengusir penjajah, membuat Jenderal Soedirman menjadi tokoh yang begitu disegani dan dihormati.
Pria kelahiran 24 januari 1916 ini, dalam sejarah perjuangan Indonesia, meskipun sedang menderita penyakit paru-paru, beliau tetap berjuang dan bergerilya bersama para prajuritnya melawan tentara Belanda pada Agresi Militer II. Hal ini yang kemudian membuat Jenderal Soedirman dianugerahi sebagai Pahlawan Revolusi Indonesia.
Selama masa perjuangan, tidak jarang Jenderal Soedirman kerap memberikan kata-kata mutiara untuk membakar semangat para pejuang. Berikut kata-kata mutiara Jenderal Soedirman:
-
Kata-kata bijak Soekarno apa yang bisa membakar semangat perjuangan? “Kita bangsa besar, kita bukan bangsa tempe. Kita tidak akan mengemis, kita tidak akan minta-minta, apalagi jika bantuan-bantuan itu diembel-embeli dengan syarat ini syarat itu! Lebih baik makan gaplek tetapi merdeka, daripada makan bestik tapi budak.“
-
Kenapa Soekarno melontarkan kata-kata bijak tentang perjuangan? Salah satu cara Soekarno untuk menanamkan jiwa nasionalisme yang membara adalah dengan melontarkan kata-kata.
-
Bagaimana Soekarno menggambarkan semangat juang bangsa Indonesia? Kemerdekaan hanyalah didapat dan dimiliki oleh bangsa yang jiwanya berkobar-kobar dengan tekad, 'Merdeka, merdeka atau mati'!
-
Siapa yang menjadi penasihat pribadi Panglima Soedirman? Pada zaman revolusi fisik, Harsono menjadi penasihat pribadi PangIima Besar Soedirman dan ikut bergerilya bersamanya.
-
Bagaimana kata-kata mutiara berkelas memotivasi? Kata-kata mutiara berkelas dapat menjadi sumber inspirasi dan motivasi dalam menjalani kehidupan. Setiap kata mengandung kebijaksanaan yang dapat membantu kita menjadi versi terbaik dari diri sendiri.
-
Kata-kata mutiara apa yang bisa menjadi motivasi? Kata-kata mutiara buat diri sendiri dapat menjadi sumber inspirasi dan motivasi yang kuat untuk menghadapi berbagai tantangan hidup.
Kata-Kata Mutiara Jenderal Soedirman yang Inspiratif
Instagram sejarahnusantara45 ©2021 Merdeka.com
Melansir dari Jagokata, berikut kata-kata mutiara Jenderal Soedirman yang inspiratif:
1. Tidak ada yang lebih kuat dari kelembutan, tidak ada yang lebih lembut dari kekuatan yang tenang.
2. Jangan mudah tergelincir dalam saat-saat seperti ini, segala tipu muslihat dan provokasi-provokasi yang tampak atau tersembunyi bisa dilalui dengan selamat, kalau kita waspada dan bertindak sebagai patriot.
3. Banyak orang menyebut penderitaan mereka sebagai nasib, tetapi sesungguhnya penderitaan adalah akibat kebodohan mereka sendiri.
4. Meskipun kamu latihan jasmani yang sehebat-hebatnya, tidak akan berguna jika kamu memiliki sifat menyerah.
5. Kepandaian yang bagaimanapun tingginya, tidak ada gunanya jika orang itu memiliki sifat menyerah. Tentara akan hidup sampai akhir zaman, tentara akan timbul dan tenggelam bersama negara.
6. Saya akan peringatkan Belanda, kalau mereka menyakiti Soekarno, maka bagi mereka tidak akan pernah ada kata ampun.
7. Karena kewajiban kamulah untuk tetap pada pendirian semula, mempertahankan dan mengorbankan jiwa untuk kedaulatan negara dan bangsa kita seluruhnya.
8. Pertahankan kemerdekaannya sebulat-bulatnya. Sejengkal tanah pun tidak akan kita serahkan kepada lawan, tetapi akan kita pertahankan habis-habisan. Meskipun kita tidak gentar akan gertakan lawan itu, tetapi kita pun harus selalu siap sedia.
9. Tentara bukan merupakan suatu golongan di luar masyarakat, bukan suatu kasta yang berdiri di atas masyarakat. Tentara tidak lain dan tidak lebih dari salah satu bagian masyarakat yang mempunyai kewajiban tertentu.
10. Tentara hanya mempunyai kewajiban satu, yaitu mempertahankan kedaulatan. Sudah cukup kalau tentara teguh memegang kewajiban ini, lagipula sebagai tentara, disiplin harus dipegang teguh.
Kata-Kata Mutiara Jenderal Soedirman yang Penuh Makna Mendalam
©2013 Merdeka.com
11. Tentara tidak boleh menjadi alat suatu golongan atau orang siapa pun juga.
12. Lebih baik bom atom dari pada tidak merdeka 100 persen.
13. Kami tentara Republik Indonesia akan timbul dan tenggelam bersama negara.
14. Kemerdekaan satu negara yang didirikan di atas timbunan runtuhan ribuan jiwa-harta-benda dari rakyat dan bangsanya, tidak akan dapat dilenyapkan oleh manusia siapa pun juga.
15. Mari, marilah, seluruh barisan, badan-badan berjuang sungguh-sungguh dan jangan membiarkan rakyat menjadi korban.
16. Bahwa satu-satunya hak milik nasional/republik yang masih utuh tidak berubah-ubah, meskipun harus mengalami segala macam soal dan perubahan, hanyalah angkatan perang Republik Indonesia (Tentara Nasional Indonesia).
17. Hendaknya perjuangan kita harus kita dasarkan pada kesucian. Kami percaya bahwa perjuangan yang suci itu senantiasa mendapat pertolongan dari Tuhan.
18. Sanggup mempertahankan kedaulatan dan kemerdekaan negara Republik Indonesia, yang telah diproklamasikan pada tanggal 17 Agustus 1945, sampai titik darah penghabisan.
19. Menjaga wudlu, shalat tepat waktu, cinta rakyat sepenuh hati.
20. Percaya dan yakinlah bahwa kemerdekaan satu negara yang didirikan di atas timbunan runtuhan ribuan jiwa, harta benda dari rakyat dan bangsanya tidak akan dapat dilenyapkan oleh manusia, siapa pun juga.
21. Kebebasan berarti bebas melakukan semua kebaikan, bukan bebas lepas melakukan semua kejahatan tanpa boleh diadili.
22. Orang yang ingin memberi perintah lebih dahulu harus mau diperintah.
23. Tempat saya yang terbaik adalah di tengah-tengah anak buah, Saya akan meneruskan perjuangan. Met of zonder Pemerintah TNI akan berjuang terus.
24. Kejahatan akan menang bila orang yang benar tidak melakukan apa-apa.
25. Kebebasan berarti bebas melakukan semua kebaikan, bukan bebas lepas melakukan semua kejahatan tanpa boleh diadili
(mdk/jen)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Kumpulan kata bijak tentang pahlawan yang bisa berikan inspirasi.
Baca SelengkapnyaBanyak kata-kata inspiratif dari tokoh nasional yang bisa memupuk rasa nasionalisme.
Baca SelengkapnyaLantas, apa saja kata-kata bijak dari tokoh Sumpah Pemuda dan para pahlawan tersebut?
Baca SelengkapnyaMerdeka.com merangkum informasi tentang kata-kata bijak Soekarno tentang perjuangan yang perlu Anda ketahui.
Baca SelengkapnyaKata-kata mutiara dari para pahlawan ini menjadi inspirasi dan penyemangat bagi generasi muda untuk terus mengisi kemerdekaan dengan hal-hal positif.
Baca SelengkapnyaKata-kata Soekarno tentang kemerdekaan tak bisa dilepaskan dari perjuangan bangsa dalam meraih kebebasan atas penjajah.
Baca SelengkapnyaBerikut kumpulan kata bijak tentang kemerdekaan yang inspiratif tentang HUT RI.
Baca SelengkapnyaBerikut kumpulan kata kata buat 17 Agustus yang singkat namun penuh inspirasi.
Baca SelengkapnyaBerikut kumpulan kata-kata bijak Kemerdekaan 17 Agustus 2024 yang kobarkan semangat perjuangan dan nasionalisme.
Baca SelengkapnyaBerikut kumpulan kata kata motivasi Bung Karno yang penuh inspirasi.
Baca SelengkapnyaIr. Soekarno atau yang akrab disapa Bung Karno merupakan proklamator sekaligus presiden pertama Republik Indonesia.
Baca SelengkapnyaBerikut kumpulan kata kata untuk 17 Agustus paling inspiratif dan bermakna.
Baca Selengkapnya