Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

6 Gejala Wasir yang Sering Terjadi, Ketahui Cara Mencegahnya

6 Gejala Wasir yang Sering Terjadi, Ketahui Cara Mencegahnya Ilustrasi Ambeien. ©Pixabay

Merdeka.com - Penyakit wasir merupakan salah satu gangguan kesehatan yang umum terjadi. Biasanya orang yang menderita wasir akan mengalami rasa nyeri pada bagian anus yang sangat mengganggu. Bukan hanya itu, penderita wasir juga sering kali mengalami kesulitan duduk karena merasa merasakan ketidaknyamanan.

Dalam hal ini, perlu diketahui bahwa wasir terjadi akibat pembengkakan pembuluh darah yang terletak di sekitar anus atau di rektum bawah. Biasanya gejala wasir sering kali dialami oleh sebagian besar orang dewasa pada usia 50 tahun. Meskipun masih tergolong penyakit yang umum terjadi, namun masyarakat perlu memperhatikan gejala wasir dan mendeteksi sedini mungkin.

Dengan mengetahui gejala wasir dan melakukan deteksi awal, tentu ini dapat memudahkan untuk mendapatkan penanganan yang cepat dan tepat. Sehingga, dengan mendapatkan penanganan yang baik, bisa mencegah terjadinya kondisi yang semakin parah dan membahayakan kesehatan.

Selain gejala wasir, terdapat beberapa hal yang menjadi penyebab penyakit wasir. Mulai dari kebiasaan mengejan saat buang air besar, sembelit kronis, hingga akibat duduk terlalu lama. Beberapa hal ini tentu harus menjadi perhatian dan perlu dihindari untuk mencegah terjadinya penyakit wasir yang sangat mengganggu.

Dilansir dari situs Healthline, berikut kami merangkum penjelasan lebih lengkap mengenai gejala wasir, penyebab, dan cara mencegahnya yang perlu diketahui.

Mengenal Penyakit Wasir

Sebelum mengetahui gejala wasir, perlu dipahami terlebih dahulu apa itu wasir. Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, bahwa wasir merupakan gangguan yang disebabkan oleh pembengkakan pembuluh darah yang terletak di sekitar anus atau rektum bawah. Wasir ini dapat berisfat internal atau eksternal.

Wasir internal adalah wasir yang berkembang di dalam anus atau rektum. Sedangkan wasir eksternal berkembang di bagian luar anus. Dari kedua jenis ini, wasir eksternal yang paling umum terjadi dan sangat mengganggu kenyamanan penderitanya. Wasir eksternal ini bisa menyebabkan rasa nyeri dan gatal yang begitu hebat hingga membuat penderita kesulitan duduk.

ilustrasi wasir

©Shutterstock/gwolters

Biasanya gejala wasir ini diderita oleh sebagian besar orang dewasa terutama pada usia 50 tahun. Selain gatal dan nyeri, masih terdapat beberapa gejala wasir lain yang perlu disadari. Penjelasan selanjutnya akan dibahas lebih lengkap.

Gejala Wasir

Setelah mengetahui kondisi umum wasir, berikutnya perlu diketahui beberapa gejala wasir lainnya yang perlu diperhatikan. Beberapa gejala wasir ini meliputi:

  • gatal ekstrem di sekitar anus
  • iritasi dan nyeri di sekitar anus
  • benjolan gatal atau nyeri atau bengkak di dekat anus Anda
  • kebocoran feses
  • buang air besar yang menyakitkan
  • darah di jaringan Anda setelah buang air besar
  • Meskipun menyakitkan dan sangat mengganggu, wasir merupakan gangguan kesehatan umum yang tidak berbahaya. Seiring berjalannya waktu, wasir akan mereda dengan sedirinya meskipun tanpa dilakukan pengobatan.

    Namun jika beberapa gejala ini terjadi, lebih baik segera memberikan pengobatan atau penanganan yang tepat untuk mengurangi risiko kondisi yang lebih buruk.

    Penyebab Wasir

    Setelah mengetahui beberapa gejala wasir, berikutnya terdapat beberapa hal yang menjadi penyebab wasir terjadi. Penyebab wasir ini erat dikaitkan dengan kebiasaan-kebiasaan buruk yang dapat meningkatkan risiko wasir. Berikut beberapa penyebab wasir yang perlu diperhatikan dan dihindari:

    penyebab ambeien

    ©2020 Merdeka.com

  • mengejan saat buang air besar
  • komplikasi dari sembelit kronis
  • duduk dalam waktu lama, terutama di toilet
  • riwayat keluarga wasir
  • Dari beberapa penyebab wasir tersebut, kebiasaan mengejan saat buang air besar mungkin sering dilakukan oleh sebagian besar dari Anda. Secara tidak sadar, mengejan saat buang air besar akan memberikan tekanan lebih besar pada anus. Sehingga, hal ini bisa menjadi pemicu terjadinya pembengkakan pada pembuluh darah di sekitar anus atau rektum bawah.

    Begitu juga dengan komplikasi sembelit kronis. Hal ini perlu dihindari agar tidak menyebabkan risiko wasir yang semakin tinggi. Anda dapat memperhatikan asupan makanan yang mudah dicerna lambung sehingga tidak menyebabkan fases mengeras di dalam usus yang menjadi sembelit. Selain itu, juga hindari duduk terlalu lama karena juga dapat memberikan tekanan di daerah anus sehingga memicu wasir.

    Cara Mencegah Wasir

    Setelah mengetahui gejala wasir dan penyebabnya, berikutnya perlu diketahui hal apa saja yang bisa dilakukan untuk mencegah wasir. Berikut beberapa cara mencegah wasir yang bisa dilakukan:

  • Hindari mengejan saat buang air besar.
  • Tingkatkan asupan air setiap hari untuk mencegah fases atau kotoran mengeras di dalam usus.
  • Hindari menahan fases, segera buang air besar ketika merasakan mulas atau sebaginya.
  • Berolahraga secara teratur untuk mencegah risiko sembelit.
  • Hindari duduk terlalu lama, teutama pada permukaan keras seperti beton atau ubin.
  • Perbanyak konsumsi makanan tinggi serat untuk mengurangi risiko munculnya wasir di kemudian hari.
  • Berikut adalah beberapa sumber makanan kaya serat yang baik Anda konsumsi :

  • gandum utuh
  • beras merah
  • havermut
  • buah pir
  • wortel
  • soba
  • Serat makanan membantu menciptakan massa di usus, yang melunakkan tinja, sehingga lebih mudah dikeluarkan. (mdk/ayi)

    Geser ke atas Berita Selanjutnya

    Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
    lihat isinya

    Buka FYP
    Hati-hati Ini 9 Penyebab Ambien Sering Kambuh dan Cara Menanganinya
    Hati-hati Ini 9 Penyebab Ambien Sering Kambuh dan Cara Menanganinya

    Benjolan yang terbentuk di sekitar anus dan rektum ini bisa sangat mengganggu dan menyakitkan. Bahkan meski sudah diobati & dioperasi masih bisa muncul lagi.

    Baca Selengkapnya
    Kenali Tingkat Keparahan Wasir, Penyebab, serta Cara Pengobatannya yang Tepat
    Kenali Tingkat Keparahan Wasir, Penyebab, serta Cara Pengobatannya yang Tepat

    Wasir yang dialami seseorang bisa dari ringan hingga berat, kenali kondisinya serta cara pengobatannya secara tepat.

    Baca Selengkapnya
    Sering Nyeri di Area Anus? Kenali Ambeien dan Tips Mengatasi yang Tepat untuk Tingkatkan Kualitas Hidupmu
    Sering Nyeri di Area Anus? Kenali Ambeien dan Tips Mengatasi yang Tepat untuk Tingkatkan Kualitas Hidupmu

    Kenali apa saja gejala ambeien dan bagaimana metode penanganan yang tepat untuk meningkatkan kualitas hidupmu.

    Baca Selengkapnya
    Terdapat 2 Jenis Ambeien atau Wasir, Ketahui Perbedaan di Antara Keduanya
    Terdapat 2 Jenis Ambeien atau Wasir, Ketahui Perbedaan di Antara Keduanya

    Terdapat wasir dalam dan luar yang bisa dialami oleh seseorang, perhatikan gejalanya.

    Baca Selengkapnya
    6 Makanan Penyebab Ambeien, Susu hingga Daging Merah
    6 Makanan Penyebab Ambeien, Susu hingga Daging Merah

    Penting untuk menghindari berbagai makanan penyebab ambeien.

    Baca Selengkapnya
    Bagi Pasien Wasir, Mana Lebih Baik antara Toilet Jongkok atau Toilet Duduk?
    Bagi Pasien Wasir, Mana Lebih Baik antara Toilet Jongkok atau Toilet Duduk?

    Dokter bedah ungkap jenis toilet yang lebih baik digunakan untuk pasien wasir atau ambeien.

    Baca Selengkapnya
    Cara Mencegah Wasir pada Ibu Hamil, Perlu Diketahui
    Cara Mencegah Wasir pada Ibu Hamil, Perlu Diketahui

    Wasir dapat disebabkan oleh berbagai macam faktor.

    Baca Selengkapnya
    9 Mitos Penyakit Ambeien yang Sering Dipercaya,  Penyebabnya Bukan Makanan Pedas
    9 Mitos Penyakit Ambeien yang Sering Dipercaya, Penyebabnya Bukan Makanan Pedas

    Sebagian besar mitos penyakit ambeien tidak benar dan tidak perlu dipercaya.

    Baca Selengkapnya
    Penyebab Sembelit saat Puasa, Ketahui Cara Mengatasinya
    Penyebab Sembelit saat Puasa, Ketahui Cara Mengatasinya

    Sembelit adalah kondisi yang rentan terjadi saat puasa.

    Baca Selengkapnya
    Cara Menghilangkan Benjolan di Lubang Dubur, Pahami Penyebabnya
    Cara Menghilangkan Benjolan di Lubang Dubur, Pahami Penyebabnya

    Panduan menghilangkan benjolan pada lubang dubur dan penyebabnya yang harus diketahui.

    Baca Selengkapnya
    Jangan Anggap Sepele! Ini Dampak Menahan Buang Air Besar bagi Kesehatan Anda
    Jangan Anggap Sepele! Ini Dampak Menahan Buang Air Besar bagi Kesehatan Anda

    Berikut adalah beberapa bahaya yang diakibatkan dari menahan buang air besar.

    Baca Selengkapnya
    5 Tanda Terjadinya Ambeien atau Wasir yang Bisa Terasa dan Tampak di Tubuh
    5 Tanda Terjadinya Ambeien atau Wasir yang Bisa Terasa dan Tampak di Tubuh

    Penanganan ambeien atau wasir yang efektif perlu sangat memerhatikan gejala awal yang ditunjukkan untuk mengatasinya secepat mungkin.

    Baca Selengkapnya