Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

6 Makanan Jadul yang Terkenal di Indonesia, Bikin Nostalgia

6 Makanan Jadul yang Terkenal di Indonesia, Bikin Nostalgia Ilustrasi dadar gulung. ©Shutterstock

Merdeka.com - Setiap negara memiliki keanekaragaman budaya yang berbeda-beda dengan karakteristik serta ciri khasnya masing-masing. Begitu juga dengan jenis makanan di suatu negara, di mana setiap negara memiliki cita rasa khas tersendiri. Bahkan tak jarang beberapa makanan tersebut berhasil mendunia karena memiliki cita rasa yang enak dan lezat.

Di Indonesia sendiri, selain dikenal memiliki kekayaan ragam budaya, juga sering disebut sebagai surganya kuliner. Berbagai macam makanan tradisional yang lezat tersedia di Negara Kepulauan ini. Oleh karena itu, tak heran jika beberapa makanan tradisional terkenal hingga ke mancanegara karena cita rasanya yang lezat dan menggugah selera.

Berbagai macam makanan tradisional hingga kini masih dapat ditemui di berbagi daerah di Indonesia. Berikut beberapa makanan jadul yang merdeka.com rangkum dari Liputan6.com:

Kue Rangi

ilustrasi kue rangi bandros atau pancong

©Shutterstock

Kue rangi atau yang disebut juga sagu rangi adalah makanan jadul yang berbahan dasar tepung sagu dan kelapa parut. Jajanan yang populer di era 1990-an ini, memiliki cita rasa yang manis dan gurih. Tak heran jika kue ini begitu digemari oleh semua kalangan.

Biasanya, kue rangi disajikan dengan olesan gula merah yang dikentalkan dengan sedikit tepung kanji. Nantinya, olesan manis itu akan diletakkan di bagian atas kue rangi. Agar lebih nikmat, olesan gula merah dicampur dengan potongan nangka, nanas, atau durian.

Jagung Kelapa

Makanan jadul yang terkenal di Indonesia selanjutnya, yaitu jagung kelapa. Jajanan berbahan dasar jagung ini memiliki nama yang berbeda-beda di setiap daerah di Indonesia. Ada yang menyebutnya grontol, salkomsel, bledus, gongsir, dan lainnya.

Rasanya yang manis dan gurih, membuat makanan jadul satu ini digemari oleh semua kalangan. Hingga saat ini, jagung kelapa masih banyak ditemukan di berbagai daerah di Indonesia.

Dadar Gulung

7 cara membuat dadar gulung lembut mudah dipraktikkan di rumah

©2020 Merdeka.com

Dadar gulung adalah makanan jadul yang sangat terkenal di Indonesia. Jajanan manis satu ini mudah ditemukan di berbagai daerah dengan beragam varian. Rasanya yang enak dan lembut, membuat dadar gulung digemari oleh semua kalangan.

Biasanya, dadar gulung kerap disajikan di acara-acara tertentu, seperti momen Lebaran, syukuran, hingga pesta pernikahan. Teksturnya yang lembut dan rasa yang manis membuat dadar gulung dapat memanjakan lidah.

Gulali

Gulali merupakan makanan jadul sangat terkenal di Indonesia. Jajanan manis ini memiliki penyebutan nama yang berbeda, ada yang menyebutnya rambut nenek, arum manis, dan gulali. Biasanya, gulali disajikan dengan kerupuk berbentuk lingkaran.

Seiring berjalannya waktu, gulali mulai dibuat dengan beragam warna. Ada yang merah muda, hijau, dan kuning. Selain itu, rasa gulali juga semakin beragam, seperti rasa pandan, durian, melon, dan masih banyak lagi.

Kue Grubi

Makanan jadul yang terkenal di Indonesia selanjutnya, yaitu kue grubi. Kue yang memiliki cita rasa manis dan gurih ini terbuat dari ubi jalar dan gula merah. Rasanya yang enak membuat konsumen tidak cukup sekali membeli.

Adapun penyebutan nama untuk kue grubi di setiap daerah berbeda-beda. Ada yang menyebutnya sarang balam, kremesan ubi, carang mas, dan masih banyak lagi.Kue Lupis

Makanan jadul yang terkenal di Indonesia selanjutnya, yaitu kue lupis. Kue ini bisa dibilang merupakan jajanan yang mengenyangkan perut, karena terbuat dari beras ketan. Siraman saus gila merah dan taburan kelapa parut di atasnya membuat kue ini terasa manis dan gurih. (mdk/jen)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
9 Kuliner Khas Hari Kemerdekaan Indonesia Selain Nasi Tumpeng, Sudah Tahu?
9 Kuliner Khas Hari Kemerdekaan Indonesia Selain Nasi Tumpeng, Sudah Tahu?

Tidak hanya nasi tumpeng kuning, Indonesia kaya akan kuliner khas saat memperingati Hari Kemerdekaan 17 Agustus. Sayang kalau dilewatkan.

Baca Selengkapnya
7 Kuliner Asli India yang Cocok dengan Lidah Indonesia, Wajib Coba bagi Pecinta Kuliner
7 Kuliner Asli India yang Cocok dengan Lidah Indonesia, Wajib Coba bagi Pecinta Kuliner

India, negara yang kaya akan keanekaragaman budaya dan kuliner, telah berhasil mengukir citra lezatnya di seluruh dunia, tak terkecuali di Indonesia.

Baca Selengkapnya
6 Kuliner Jepang yang Sangat Populer di Indonesia
6 Kuliner Jepang yang Sangat Populer di Indonesia

Makanan Jepang memiliki cita rasa yang lezat dan cocok dengan lidah orang Indonesia.

Baca Selengkapnya
Sejarah Kuliner Soto Favorit Jokowi, Berakar dari Cina Kini Jadi Ikon Kuliner Indonesia
Sejarah Kuliner Soto Favorit Jokowi, Berakar dari Cina Kini Jadi Ikon Kuliner Indonesia

Sejarah soto yang jadi makanan favorit Jokowi, ternyata dulunya berasal dari Cina.

Baca Selengkapnya
10 Makanan Khas saat Maulid Nabi: Tradisi Kuliner yang Tetap Dipertahankan Hingga Kini
10 Makanan Khas saat Maulid Nabi: Tradisi Kuliner yang Tetap Dipertahankan Hingga Kini

Dalam memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, Indonesia selalu memiliki banyak tradisi berbeda di setiap kota. Banyak kegiatan dilakukan untuk mendapat berkah.

Baca Selengkapnya
Sejarah Menarik di Balik Semangkuk Soto Hangat yang Menyegarkan
Sejarah Menarik di Balik Semangkuk Soto Hangat yang Menyegarkan

Daerah yang dikenal dengan beragam varian soto terkenal, seperti soto Betawi, Cirebon, Lamongan, dan soto Madura.

Baca Selengkapnya
Tercatat Sejak Abad ke-17, Ketahui Sejarah Panjang Putu dan Sebarannya di Seluruh Asia
Tercatat Sejak Abad ke-17, Ketahui Sejarah Panjang Putu dan Sebarannya di Seluruh Asia

Kue putu tercatat sudah ada di Indonesia sejak ratusan tahun lalu bahkan sebelum masuknya mesin uap ke negara ini.

Baca Selengkapnya
7 Kota Wisata di Indonesia yang Paling Populer, Indah dan Memesona
7 Kota Wisata di Indonesia yang Paling Populer, Indah dan Memesona

Indonesia dengan keanekaragaman budaya, alam, dan sejarahnya, menawarkan keindahan wisata yang memukau bagi para pengunjung.

Baca Selengkapnya
Sudah Ada Sejak Zaman Penjajahan, Simak Fakta Menarik Sate Padang Khas Sumbar
Sudah Ada Sejak Zaman Penjajahan, Simak Fakta Menarik Sate Padang Khas Sumbar

Salah satu ragam kuliner Indonesia dari Sumatera Barat ini tergolong unik dan berbeda dari sate lainnya.

Baca Selengkapnya
Rekomendasi Makanan Khas Jawa Barat yang Banyak Digemari karena Keunikan Rasanya
Rekomendasi Makanan Khas Jawa Barat yang Banyak Digemari karena Keunikan Rasanya

Jawa Barat termasuk salah satu daerah yang kaya dengan jajanan khasnya. Yuk, simak rekomendasi makanan khas Jawa Barat yang banyak digemari ini!

Baca Selengkapnya
Top 5 Makanan Khas Indonesia yang Ekstrem, Berani Mencobanya?
Top 5 Makanan Khas Indonesia yang Ekstrem, Berani Mencobanya?

Makanan Indonesia ini dinilai ekstrem karena terbuat dari bahan yang tak biasa. Apa saja itu?

Baca Selengkapnya
Rekomendasi Makanan Khas Jawa Tengah yang Terkenal karena Keunikan dan Kenikmatannya, Wajib Dicoba
Rekomendasi Makanan Khas Jawa Tengah yang Terkenal karena Keunikan dan Kenikmatannya, Wajib Dicoba

Jawa Tengah terkenal sebagai daerah yang kaya akan makanan khasnya. Yuk, simak rekomendasi makanan Khas Jawa Tengah yang paling terkenal ini!

Baca Selengkapnya