Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Gelar Pertemuan R20 di Jogja, Para Pemimpin Agama Dunia Serukan Ini

Gelar Pertemuan R20 di Jogja, Para Pemimpin Agama Dunia Serukan Ini pertemuan R20. ©2022 Merdeka.com

Merdeka.com - Dunia sedang di ambang krisis. Perang Rusia-Ukraina yang berkepanjangan memperburuk keadaan ekonomi dunia dan menyebabkan potensi terjadinya resesi makin besar.

Tak hanya di Rusia-Ukraina, konflik sebenarnya terjadi di berbagai belahan dunia manapun. Salah satu penyebab konflik adalah sentimen antar kelompok agama. Kondisi inilah yang membuat para pemimpin agama dunia mengadakan pertemuan di Yogyakarta pada Jumat (4/11) dan mengadakan diskusi dengan tema Komunike R20: Upaya Pastikan Agama Berfungsi Sebagai Sumber Solusi Global.

Alih-alih menjadikan agama sebagai sumber konflik, mereka mengupayakan agar agama muncul sebagai solusi global demi kehidupan yang harmonis pada semua warga negara di seluruh dunia.Lalu apa saja yang didiskusikan dalam acara tersebut? Berikut selengkapnya:

Orang lain juga bertanya?

Gerakan Global

001 pandasurya wijaya

©consulus.com

Dilansir dari pers rilis, Forum R20 dibentuk dalam rangka berusaha untuk mempromosikan saling pengertian, budaya damai, dan koeksistensi yang harmonis di antara keragaman agama dan bangsa di dunia.

Selain itu, pertemuan tersebut juga menyerukan pada para pemimpin agama, pemimpin politik, dan seluruh masyarakat di dunia untuk bergabung dalam gerakan global yang didasari nilai-nilai peradaban bersama.

“R20 menyerukan kepada para pemimpin agama, pemimpin politik, dan orang-orang yang berkehendak baik dari setiap agama dan bangsa untuk bergabung dan membangun sebuah aliansi global yang didirikan atas nilai-nilai peradaban bersama,” demikian bunyi Komunike.

Sumber Solusi

001 faisal assegaf

©the Independent

Alih-alih menjadikan agama sebagai sumber konflik, Forum R20 justru bermaksud menjadikan agama sebagai sumber solusi global. Dalam hal ini ada 11 poin yang ditekankan, salah satunya adalah melindungi manusia dari kekerasan dan penderitaan yang dipicu oleh konflik.

“Kami, para pemimpin agama dari Negara Anggota R20 dan di tempat lain di seluruh dunia, sangat prihatin dengan tantangan global seperti kerusakan lingkungan, bencana alam dan buatan manusia, kemiskinan, pengangguran, orang terlantar, ekstremisme, dan terorisme,” bunyi Komunike.

Keadaan itu makin sulit karena ada persaingan di antara kekuatan-kekuatan besar dan kemunculan konflik berbasis identitas di seluruh dunia yang mengancam perdamaian dan keamanan. Belum lagi terkikisnya komitmen publik tentang nilai-nilai etika dan spiritual yang penting bagi kesejahteraan individu dan masyarakat.

Tentang Pertemuan R20

pertemuan r20

©2022 Merdeka.com

Forum Agama G20 atau R20 digelar PBNU bersama Liga Muslim Dunia atau Muslim World League (MWL) di Nusa Dua, Bali, pada 2-3 November 2022. Ia menjadi engagement group G20. Ada 338 partisipan yang hadir pada perhelatan R20, yang berasal dari 32 negara. Sebanyak 124 berasal dari luar negeri. Forum tersebut menghadirkan 45 pembicara dari lima benua.

Usai dari Bali, rombongan partisipan R20 diajak mengunjungi Jawa Tengah. Mereka bertolak ke Yogyakarta hari ini, Jumat (4/11/2022). Agenda kunjungan secara berurutan antara lain: Keraton Yogyakarta, Candi Prambanan, Vihara Mendut, Candi Borobudur, Universitas Islam Indonesia (UII), lalu Pondok Pesantren Pandanaran.

Seperti diketahui, forum R20 akan diselenggarakan secara kontinu menyesuaikan dengan urutan presidensi G20, yakni di India pada 2023, di Brazil pada 2024, dan di Afrika Selatan pada 2025 (mdk/shr)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jokowi Gelar Zikir dan Doa Sambut HUT ke-79 RI di Istana Merdeka, Undang 3.163 Orang
Jokowi Gelar Zikir dan Doa Sambut HUT ke-79 RI di Istana Merdeka, Undang 3.163 Orang

Acara tersebut merupakan agenda rutin tahunan yang selalu digelar pada tanggal 1 Agustus.

Baca Selengkapnya
10 Rekomendasi Upaya Pencegahan dan Resolusi Konflik Sosial Keagamaan
10 Rekomendasi Upaya Pencegahan dan Resolusi Konflik Sosial Keagamaan

Semua pihak diharapkan dapat berkontribusi dalam menciptakan Indonesia yang damai dan harmonis, bebas dari konflik sosial yang merusak tatanan kehidupan.

Baca Selengkapnya
Begini Persiapan Prabowo Hadapi Debat Capres Ketiga, Bakal Keluarkan Singkatan Seperti Gibran?
Begini Persiapan Prabowo Hadapi Debat Capres Ketiga, Bakal Keluarkan Singkatan Seperti Gibran?

Debat ketiga capres akan digelar Minggu, 7 Januari 2024 mendatang dengan tema Pertahanan dan Hubungan Internasional

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
PAN Gelar Kongres Ke-6 di Jakarta, Siapkan Kejutan untuk Jokowi dan Prabowo
PAN Gelar Kongres Ke-6 di Jakarta, Siapkan Kejutan untuk Jokowi dan Prabowo

Kongres PAN akan digelar pada 23-24 Agustus 2024. Kongres tersebut akan menampilkan budaya dari seluruh Nusantara.

Baca Selengkapnya
Mengenal Bahrum Rangkuti, Sosok Pengarang yang Berkecimpung di Dunia Agama Islam
Mengenal Bahrum Rangkuti, Sosok Pengarang yang Berkecimpung di Dunia Agama Islam

Lahir dari keluarga yang taat agama, ia menjadi sosok pengarang yang juga terjun dalam dunia keagamaan.

Baca Selengkapnya
Jokowi Setujui Pengunduran Diri Risma dari Menteri Sosial
Jokowi Setujui Pengunduran Diri Risma dari Menteri Sosial

Risma menyatakan, dia bakal menemui Presiden Joko Widodo (Jokowi) Jumat hari ini.

Baca Selengkapnya
Demi Bertemu Guru, Jokowi Cerita Perjuangan Hadir di Kongres PGRI
Demi Bertemu Guru, Jokowi Cerita Perjuangan Hadir di Kongres PGRI

Jokowi mengatakan, tidak bisa menolak jika para guru sudah mengundangnya

Baca Selengkapnya
Ulama Barisan Lauhil Mahfud se-Priangan Timur Bertekad Menangkan Pasangan Ganjar-Mahfud
Ulama Barisan Lauhil Mahfud se-Priangan Timur Bertekad Menangkan Pasangan Ganjar-Mahfud

Indonesia ke depan butuh sosok pemimpin yang memahami problem kebangsaan.

Baca Selengkapnya
Relawan Dianiaya TNI di Boyolali, TPN Ganjar Bakal Lapor Komnas HAM
Relawan Dianiaya TNI di Boyolali, TPN Ganjar Bakal Lapor Komnas HAM

Menurutnya, dunia internasional melihat Indonesia sebagai negara demokrasi terbesar ketiga dunia menjalankan pemilu yang tidak cacat dan bermasalah.

Baca Selengkapnya