Akan Ada Tol Wisata, Bikin Liburan ke Jatim Makin Nyaman
Merdeka.com - Pemerintah Provinsi Jawa Timur (Pemprov Jatim) berencana membangun jalan tol wisata Sukorejo (Pasuruan)-Kota Batu-Kediri. Tujuannya untuk membangkitkan destinasi pariwisata di kawasan setempat, seperti dilansir Antara (29/7).
Jalan tol wisata itu akan menghubungkan empat daerah, yakni Kabupaten Pasuruan menuju Kabupaten Malang, Kota Batu, serta Kabupaten Kediri.
Bantu Pariwisata
-
Bagaimana konstruksi jembatan Kali Kuto di tol Semarang-Batang? Jembatan itu merupakan jembatan pertama yang strukturnya dirakit secara langsung di lokasi pemasangan.
-
Bagaimana Jawa Timur meningkatkan kualitas kepariwisataan nya? Tidak hanya itu, peningkatan kapasitas SDM berbagai sektor kepariwisataan mulai dari hotel, restaurant, desa wisata, daya tarik wisata, homestay, operator, hingga tour leader, berkolaborasi dengan pemangku kepentingan baik dari sektor pemerintah, swasta, akademisi, hingga media serta kegiatan kegiatan lain yang kiranya dapat meningkatkan kualitas dari kepariwisataan Jawa Timur mencakup atraksi, aksesbilitas, dan amenitas.
-
Dimana ibu kota Provinsi Jawa Timur sekarang? Pada 12 Oktober 1945 R.M.T Soerjo pindah ke Surabaya, Ibu kota Provinsi Jawa Timur.
-
Apa saja daerah yang pernah jadi ibu kota Jawa Timur? Ibu Kota Jawa Timur Selain Bojonegoro, daerah lain yang pernah menjadi ibu kota Jawa Timur yakni Sepanjang (Sidoaro), Mojokerto, Kediri, Malang, Blitar, Jombang, Madiun, dan Nganjuk.
-
Apa tujuan utama dari peningkatan kinerja kepariwisataan di Jawa Timur? Menyikapi hal tersebut, Pemerintah Provinsi Jawa Timur melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Jawa Timur berupaya untuk meningkatkan kinerja kepariwisataan pada berbagai lini, diantaranya pengembangan daya tarik wisata, penyusunan travel pattern, promosi pariwisata, pengembangan event daerah Tidak hanya itu, peningkatan kapasitas SDM berbagai sektor kepariwisataan mulai dari hotel, restaurant, desa wisata, daya tarik wisata, homestay, operator, hingga tour leader, berkolaborasi dengan pemangku kepentingan baik dari sektor pemerintah, swasta, akademisi, hingga media serta kegiatan kegiatan lain yang kiranya dapat meningkatkan kualitas dari kepariwisataan Jawa Timur mencakup atraksi, aksesbilitas, dan amenitas.
-
Kapan pembangunan tol Semarang-Batang dimulai? Dilansir dari Wikipedia, proyek tol ini dimulai pembangunannya dengan ground breaking oleh Presiden Joko Widodo pada 17 Juni 2016 hingga November 2017.
©2013 Merdeka.com/imam buhori
"Kelebihannya tol ini ya itu, bisa membantu dunia pariwisata di kawasan yang dilewati," ujar Kepala Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga Jatim Gatot Sulistyo Hadi di Surabaya, Selasa (28/7).
Jalan tol wisata sepanjang 110 kilometer itu memiliki 12 interchange (IC). Diawali dari Sukorejo di Kabupaten Pasuruan, kemudian Taman Safari Prigen, Kebun Teh Lawang, SITC Singosari, Kota Batu, Pujon, Selorejo, Kandangan, Pare, Papar, dan Kediri.
Potensi Besar
©2012 Merdeka.com
Terlebih, lanjut Gatot, sebentar lagi juga berdiri Bandara Surya Dhoho di Kediri. Sehingga keberadaan jalan tol bisa mempermudah akses wisatawan domestik dan mancanegara.
"Terlebih tidak lama lagi berdiri Bandara Surya Dhoho Kediri sehingga sangat membantu mendatangkan wisatawan domestik maupun mancanegara," lanjutnya.
Menurut Gatot, jalur yang dilewati ruas jalan tol tersebut memiliki banyak destinasi wisata. Bahkan memungkinkan tumbuhnya wisata-wisata baru karena potensi kawasan itu sangat besar.
"Di sana masih banyak tempat bagus-bagus dan masih ada yang belum tersentuh. Semoga nantinya jika ada pembangunan tol mampu menambah gairah dunia pariwisata," ungkap Kepala Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga Jatim itu.
Dana yang Dibutuhkan
©2014 Merdeka.com
Pembangunan jalan tol wisata Sukorejo (Pasuruan)-Kota Batu-Kediri itu diperkirakan membutuhkan dana sebesar Rp23 triliun. Pemprov Jatim melalui dinas terkait masih melakukan proses penawaran kepada sejumlah investor.
Menurut penjelasan Gatot Sulistyo Hadi, jalan tol wisata itu rencananya akan dikerjakan secara konsorsium dengan diprakarsai oleh PT Surya Majapahit Marga Wisata. (mdk/rka)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Pembangunan tol Probowangi, Basuki meyakini bahwa Banyuwangi akan mendapat dampak positif.
Baca SelengkapnyaKetiga, terdapat tambahan operasional sebanyak satu lajur secara fungsional di ruas tol Palikanci kilometer 208+150 sampai kilometer 210+190.
Baca SelengkapnyaTol Trans Jawa mengubah pola migrasi manusia. Dulu, semua orang yang melaju dari Surabaya ke Jakarta harus menyusuri pantai utara Jawa.
Baca SelengkapnyaPembangunan jalan tol yang jadi bagian dari tol trans sumatera ini sebentar lagi akan tembus ke kawasan Parapat dan Danau Toba.
Baca SelengkapnyaJokowi mengatakan pembangunan jalan tol tersebut menghabiskan anggaran Rp17,6 triliun.
Baca SelengkapnyaJalur tol Mojokerto-Madiun: Tarif, destinasi wisata Madiun, dan tips persiapan road trip.
Baca SelengkapnyaTol Puncak-Cianjur itu memang sudah ada petanya. Tinggal dilaksanakan saja.
Baca SelengkapnyaKonstruksi jalan tol Jogja-Solo tahap 1 segmen Kartasura - Klaten sepanjang 22,3 kilometer telah selesai dan dalam waktu dekat akan diporasikan.
Baca SelengkapnyaProyek tol ini dibangun untuk melakukan percepatan pembangunan kawasan Jawa Barat bagian Selatan.
Baca SelengkapnyaProyek tol ini merupakan ruas tambahan dari Jalan Tol Balikpapan-Samarinda (Balsam), yang memiliki 5 seksi dengan total panjang sekitar 97,27 Km.
Baca SelengkapnyaAdapun rutenya melalui Ciranjang Kabupaten Cianjur dan Padalarang, Kabupaten Bandung Barat.
Baca SelengkapnyaJalan tol Bogor-Ciawi-Sukabumi(Bocimi) seksi Cigombong-Cibadak dibuka Agustus 2023.
Baca Selengkapnya