Bikin Takjub Pelatih Timnas Australia, Ini 4 Fakta Unik Stadion Gelora 10 November Surabaya
Pelatih dan Kapten Timnas Australia U-19 mengaku baru pertama kali melihat stadion seperti Gelora 10 November
Pelatih dan Kapten Timnas Australia U-19 mengaku baru pertama kali melihat stadion seperti Gelora 10 November.
Bikin Takjub Pelatih Timnas Australia, Ini 4 Fakta Unik Stadion Gelora 10 November Surabaya
Kapten Tim Nasional (Timnas) Australia U-19 Marcus James Younis takjub dengan pemandangan di Stadion Gelora 10 November Surabaya atau juga dikenal sebagai Stadion Tambaksari.
-
Dimana pertandingan Timnas Indonesia vs Australia digelar? Pertandingan ini merupakan matchday kedua Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 yang akan digelar di Stadion Gelora Bung Karno pada hari Selasa, 10 September 2024.
-
Apa keunikan Stadion RAA Adiwijaya? Stadion ini memiliki arsitektur yang menarik, seperti di tribunnya yang berwarna kuning serta biru.
-
Dimana pertandingan Timnas Indonesia vs Australia berlangsung? Dalam laga matchday 2 Grup C yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, pada Selasa malam (10/9/2024), Timnas Indonesia berhasil meraih hasil imbang 0-0 melawan Australia.
-
Apa yang membuat pertandingan Timnas Indonesia dan Australia menarik? Pertandingan antara Timnas Indonesia dan Australia akan menyajikan duel antara dua kapten yang berkarier di Serie A.
-
Dimana Timnas Indonesia bertanding lawan Australia? Selanjutnya, Timnas Indonesia akan bertanding melawan Australia dalam laga kedua Putaran Ketiga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia pada Selasa (10/9/2024) di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat.
Pengalaman Pertama
Marcus mengaku takjub dengan Stadion Gelora 10 November karena ditumbuhi banyak pohon besar di tribun penonton sisi utara, timur dan selatan.
"Ini pertama kalinya bagiku (melihat ada pohon di dalam stadion). Keren," ujarnya, Jumat (19/7/2024), dikutip dari Liputan6.com.
Selain itu, pemain yang saat ini berseragam klub liga teratas Australia Western Sydney Wanderers itu mengaku senang dengan kondisi rumput di Gelora 10 November.
Senada dengan sang kapten, Pelatih Australia U-19 Trevor Morgan juga mengaku takjub dengan Stadion Gelor 10 November.
Piala AFF U-19 di SurabayaKesan
Pemain kelahiran 3 Juli 2005 ini juga membagikan kesannya selama berada di Surabaya. Ia terkesan dengan keramahan warga Kota Pahlawan.
Marcus dan rekan-rekannya juga berusaha menyesuaikan diri dengan cuaca Surabaya yang lebih panas dari Australia.Ia pun memilih minum banyak air putih saat jeda pertandingan Piala AFF U-19 berlangsung.
"Kami harus menenangkan diri di paruh waktu dengan istirahat, dan minum yang banyak karena itu sangat penting," ungkap Marcus.
Saksi Sejarah
Beberapa bulan pasca revolusi, lapangan Tambaksari pernah menjadi tempat rapat besar yang dulu disebut sebagai rapat Samudra.
Mengutip situs resmi Pemkot Surabaya, rapat tersebut diadakan untuk menunjukkan tekad kuat rakyat Surabaya untuk merdeka dari penjajahan.
Rapat besar pada Mei 1932 di lapangan Tambaksari itu berujung pada pertempuran Surabaya yang terjadi 10 November 1945.
Peresmian
Pada 1954, renovasi lapangan Tambaksari dipimpin Ir. Tan Giok Tjiauw. Usai diresmikan pada 11 September 1954, gedung olahraga ini kemudian diberi nama Stadion Tambaksari.
Menjelang jadi lokasi Pekan Olahraga Nasional (PON) VII tahun 1969, Lapangan Tambaksari direnovasi. Saat peresmian namanya diganti menjadi Stadion Gelora 10 November.