Isi Jam Kosong, Aksi Para Siswa SMA Main Biliar Low Budget di Kelas Ini Curi Perhatian
Siswa kelas 12 MIPA 6 ini membuat meja biliar low budget lengkap dengan bolanya. Mereka kemudian mengisi waktu jam kosong dengan bermain biliar.
Siswa kelas 12 MIPA 6 ini membuat meja biliar low budget lengkap dengan bolanya. Mereka kemudian mengisi waktu jam kosong dengan bermain biliar.
Isi Jam Kosong, Aksi Para Siswa SMA Main Biliar Low Budget di Kelas Ini Curi Perhatian
Ada banyak cara untuk mengisi jam kosong di sekolah. Sekelompok siswa SMA pemilik akun TikTok sciencisto.class memberi ide kegiatan seru mengisi jam kosong di sekolah.
Tak hanya sekadar jajan ke kantin, tidur, atau menonton film bersama, siswa kelas 12 MIPA 6 ini membuat meja biliar low budget lengkap dengan bolanya. Mereka kemudian mengisi waktu jam kosong dengan bermain biliar.
Meski hanya low budget, meja biliar ini terlihat layaknya meja profesional. Para siswa yang bermain billiar juga menggunakan sarung tangan layaknya pemain profesional.
Jika dilihat dengan seksama, seluruh komponen meja billiar hingga bola tersusun dari kertas dan kardus. Lantaran pengerjaannya sangat rapi, banyak orang tak menyadari permainan mahal ini terbuat dari bahan sederhana.
Detail paling mengesankan dari meja billiar low budget ini terletak di setiap ujung meja. Lubang masuknya bola dibuat dengan sederhana memanfaatkan gelas plastik bekas air mineral.
Sekilas tak ada yang berbeda dari cara bermain billiar low budget ini. Mula-mula bola disusun menggunakan cetakan segitiga di atas meja. Secara bergantian seluruh siswa yang ingin bermain bergantian memasukkan bola.
Meskipun hanya low budget, permainan billiar saat jam kosong ini terasa profesional. Ada salah seorang siswa yang dengan serius mengenakan sarung tangan billiar sebelum memasukkan bola.
Seketika konten milik akun sciencisto.class ini viral di media sosial. Sejak pertama kali diunggah, video berdurasi kurang dari 1 menit ini sudah diputar lebih dari 7 juta kali pengguna TikTok. Kolom komentar dibanjiri komentar pujian netizen hingga ada yang meminta resep membuat bola dari kertas.
"mas tutor buat bolanya bales pakek VT," tanya seorang netizen.
"pas jamkos temen gue biliar pake meja bola nya paket tutup botol anteng," curhat seorang netizen.
Tiktok..com/sciencisto.class