Melihat Drum Set Terbesar di Dunia yang Ukurannya Hampir Satu Rumah, Ada di Museum Musik Jatim Park 3
pengunjung bisa memainkannya dengan didampingi staf Museum Musik Dunia.
Harga drum ini ditaksir hampir Rp1 miliar.
Melihat Drum Set Terbesar di Dunia yang Ukurannya Hampir Satu Rumah, Ada di Museum Musik Jatim Park 3
Pernah membayangkan bagaimana bentuk drum set terbesar di dunia? Jawabannya ada di Museum Musik Dunia Jatim Park, Kota Batu, Jawa Timur. Ukurannya hampir satu rumah dengan banyak instrumen di sana.
Drum ini tepatnya ada di lantai satu Museum Musik Dunia Jatim Park, dan dapat langsung disaksikan pengunjung saat berkunjung ke sana. Diketahui juga drum ini jadi salah satu drum termahal di dunia, dengan harga hampir Rp1 miliar.
-
Apa konser musik terbesar di dunia? Konser musik menjadi salah satu medium untuk membuktikan kehebatan karya dari para musisi kepada para penggemarnya. Tak hanya itu, konser musik juga dapat menjadi bukti sahih dari perkembangan sosio-kultur masyarakat.So, apa saja sih konser terbesar di dunia yang tercatat sejarah? Swipe up buat lihat daftar lengkapnya!
-
Dimana bau T.rex di museum? Museum Sejarah Alam Field di Chicago, Amerika Serikat pernah menambahkan sebuah fitur pada sebuah pameran Tyrannosaurus rex di museumnya. Di sana, pengunjung dapat mencium bau napas dari T.rex.
-
Di mana batuan jumbo itu ditemukan? Saat menyusuri kawasan hulu Sungai Boyong yang berada di area Taman Nasional Gunung Merapi, tim kanal YouTube Jogja Plus menemukan banyak batuan berukuran jumbo.
-
Dimana bedug raksasa itu disimpan? Kala itu, bedug tersebut disimpan di Masjid Istiqlal yang pembangunannya belum selesai.
-
Apa yang ada di dalam Rumah Bersejarah itu? Di sana masih terdapat foto-foto jadul. Salah satu foto hitam putih memperlihatkan Raden Mas Ari Sumarmo yang masih kecil. Di samping itu terdapat banyak benda-benda asli peninggalan zaman dulu seperti kursi, guci, dan mesin jahit.
-
Apa isi dari Museum Kenangan Semeru? Museum ini berisi barang-barang kenangan, seperti foto dokumentasi, peralatan rumah tangga, tempat tidur, sofa, dan lain-lainnya.
Hal pertama yang tampak dari para pengunjung adalah rasa kagum karena bentuknya yang tak biasa. Menariknya, pengunjung bisa memainkannya dengan didampingi staf Museum Musik Dunia.
Adapun drum set tersebut merupakan replika milik drummer legendaris dunia, Terry John Bozzio. Bentuk dan setting juga dibuat sama persis dengan yang biasa ia gunakan saat tampil di atas panggung. Berikut informasi menariknya.
Merupakan Set Drum Terbesar di Dunia
Mengutip Instagram Museum Musik Dunia Jatim Park, drum set milik Terry Bozzio ini dikabarkan masuk kategori settingan drum terbesar di dunia.
(Foto: Instagram Jatim Park 3)
Di sana terdiri dari enam bass drum, tiga snare, 18 tom-tom, 14 simbal, 3 floor tom serta 3 hit-hat. Yang membuat drum ini tampak megah adalah tata letak simbalnya yang dibuat menggantung di atas pemain drum.
Kemudian, tom drum juga ditata dengan rak yang mengelilingi drum settingan tersebut tidak banyak digunakan oleh drummer-drummer di dunia. Itulah mengapa, drum ini berbentuk hampir seukuran rumah.
Satu-Satunya di Indonesia
Kabarnya, settingan drum ini hanya ada satu di Indonesia dan dua di Asia. Negara lain yang memiliki ini adalah Jepang dengan settingan drum yang sama.
Drum tersebut dibuat oleh perusahaan drum terkenal asal Amerika Serikat dan merupakan jenis drum profesional.
“Cuma ada satu satunya di Indonesia loh drum set ini! Para drummers masa gak kepo sih buat lihat drum ini,” tulis keterangan di unggahan Museum Musik Dunia Jatim Park 3, seperti dikutip Merdeka.com, Sabtu (3/8).
Bisa Dimainkan Semua
Menurut pengelola, drum set ini bisa dimainkan oleh para pengunjung khususnya yang memiliki dasar menggebuk drum. Namun, tidak bisa sembarangan lantaran akan didampingi oleh staf.
Seluruh setting di drum ini bisa dimainkan secara bersamaan.
Untuk enam bass drum digunakan 22 pedal yang saling terhubung dengan konektor. Kemudian, tom juga selalu diset agar suaranya tidak false.
Uniknya lagi, sang drummer asli, Terry Bozzio kerap menggunakan seluruh instrumen tersebut untuk kebutuhan musiknya.
Didatangkan pada 2017 Lalu
Menurut situs resmi Museum Musik Dunia, drum ini didatangkan pada Desember 2017 lalu. Tak tanggung-tanggung, karena setnya diimpor langsung dari perusahaan drum DW Amerika Serikat dan merupakan seri terbaik mereka.
Pengunjung tak hanya bisa memainkan, namun juga bisa berfoto di sini sepuasnya dengan background drum set termahal tersebut.
Bahkan, di beberapa bagian, terdapat tanda tangan langsung Terry Bozzio sebagai bukti bahwa settingan drum ini benar-benar serupa dengan yang ia mainkan di setiap pertunjukkan.
Untuk tiket Museum Musik Dunia Jatim Park 3 adalah Rp45 ribu di hari kerja dan Rp60 ribu di akhir pekan.
Sekilas Tentang Terry Bozzio
Mengutip terrybozzio.com, ia merupakan seorang drummer bergenre jazz dan rock kelahiran 27 Desember 1950.
(Foto: terrybozzio.com)
Terry memainkan musik progresif di awal-awal karier dan menyeberang ke genre yang lebih keras saat mengisi drum untuk musisi Frank Zappa.
Di awal karier pada 1970 – 1980-an, ia belum menggunakan drum set semegah ini. Saat itu, drum hanya terdiri dari dua bass drum, lima tom dan hanya menggunakan 15 simbal.
Namun di tahun 1990 sampai 2000-an, Terry membuat settingan drum besar seperti yang sekarang digunakan.
Saat ini, Terry lebih banyak bermain drum untuk album solonya, dengan jenis musik fusion, progresif dan hard rock.
Dia juga biasa membawa sendiri set drum kesayangannya, menggunakan trailer yang digeret dengan kendaraan pribadinya.
(Foto: Drum set Terry Bozzio dari dalam)