Mengunjungi Desa Madiredo Malang, Tempat Sempurna Kabur dari Hiruk Pikuk Perkotaan dan Merasakan Kedamaian Alam
Desa ini disebut-sebut bak AC alami yang cocok untuk kabur dari hiruk-pikuk perkotaan.
Desa ini disebut-sebut bak AC alami
Mengunjungi Desa Madiredo Malang, Tempat Sempurna Kabur dari Hiruk Pikuk Perkotaan dan Merasakan Kedamaian Alam
Daya pikat utama Desa Madiredo di Kecamatan Pujon, Kabupaten Malang, Jawa Timur, terletak pada sejarahnya yang memikat serta pesona alamnya yang menakjubkan. Desa wisata ini jadi tempat yang cocok untuk kabur dari hiruk-pikuk perkotaan.
-
Wisata alam apa yang terkenal di Madiun? Terletak di lereng Gunung Wilis, Madiun menawarkan beragam destinasi wisata yang memikat bagi para pengunjung yang mencari petualangan atau ketenangan alam.
-
Apa saja wisata alam di Malang? Keindahan Malang mencakup beragam aspek yang menjadikannya salah satu kota yang menarik dan memesona di Indonesia. Keindahan Malang menjadikannya salah satu kota yang menarik dan memesona di Indonesia. Dengan lanskap alam yang memukau, Malang dikelilingi oleh pegunungan yang hijau, sawah yang luas, dan udara sejuk yang membuatnya menjadi tempat yang menyenangkan untuk dijelajahi.
-
Apa yang membuat Malang cocok untuk liburan? Berkembangnya tren media sosial membuat kebutuhan destinasi wisata yang fotogenik semakin menjadi pertimbangan. Apa lagi standar media sosial yang harus serba aesthetic dan menarik. Nah, jika kamu berencana berlibur ke Malang, terdapat beberapa destinasi yang bisa memenuhi keinginan tersebut. Pasalnya, Malang diakui memiliki keindahan alam serta spot wisata ikonik yang melimpah. Mulai dari pemandangan hingga destinasi hiburan, inilah tempat terbaik Malang yang wajib dikunjungi bagi para pecinta estetika.
-
Bagaimana cara menikmati wisata alam di Malang? Kota Malang juga menghadirkan suasana dan hawa yang sejuk dan asri khas pegunungan. Tak lupa juga, pesona pesisir pantainya yang eksotis.
-
Apa saja wisata di Madiun? Madiun adalah sebuah kota di Jawa Timur yang tidak hanya dikenal dengan kekayaan sejarahnya, tetapi juga dengan pesona alamnya yang memukau. Dari perbukitan yang hijau hingga pesona budaya yang kental, Madiun menawarkan berbagai tempat wisata yang menarik untuk dieksplorasi.
-
Apa saja wisata Madiun yang menarik? Madiun adalah salah satu kota di Jawa Timur dengan potensi wisata lokal yang cukup menarik. Jangan sungkan untuk menghabiskan waktu bersama keluarga atau orang terdekat di kota ini, sebab Madiun menawarkan berbagai tempat wisata yang sayang untuk dilewatkan.
Sejarah
Mengutip situs resmi Pemkab Malang, Desa Madiredo sudah ada sejak sekitar 150 tahun lalu. Meski demikian, pemerintahan resmi desa ini baru ada pada tahun 1910 di bawah kepemimpinan Kepala Desa Marto Rejo.
Pada masa penjajahan Belanda, warga Desa Madiredo bergerilya sehingga desa ini tidak bisa ditaklukkan penjajah secara keseluruhan. Para gerilyawan menyerang pos-pos Belanda di Persil dan memutuskan jalur transportasi Belanda.
Nama Desa Madiredo diambil dari nama sebuah telaga yang ada di perbatasan dusun Lebo dan Sobo yaitu Telaga Madiredo. Konon telaga tersebut merupakan tempat mandi para bidadari.
AC Alami
Desa Madiredo yang terletak di lereng Gunung Argo Wayang memiliki luas wilayah lebih dari 500 hektare. Mengutip situs Jadesta Kemenparekraf RI, desa ini bak AC alami di tengah hiruk-pikuk perkotaan.
Desa ini jadi tempat sempurna bagi mereka yang ingin melarikan diri dari hiruk pikuk perkotaan dan merasakan kedamaian alam.
Pusat Budi daya Apel
Desa Madiredo merupakan pusat budi daya apel terbesar di Malang Raya. Sejak diperkenalkan oleh Belanda pada tahun 1849, Desa Madiredo menjadi tempat pertama di mana apel Manalagi, Ana, dan Red Beauty ditanam oleh para petani lokal.
Telaga Madiredo
Telaga Madiredo jadi salah satu kolam pemandian alami di wilayah Malang Raya yang menawarkan air jernih dan menyegarkan.
Air telaga ini dipercaya memiliki efek positif bagi kesehatan, bahkan beberapa wisatawan membawa pulang airnya sebagai simbol keberuntungan.
Desa Wisata MadiredoCamping
Para wisatawan juga bisa bermalam atau camping di Desa Wisata Madiredo. Tak perlu repot mempersiapkan berbagai hal, pengelola desa wisata ini sudah menyediakan berbagai kebutuhan camping yang bisa Anda sewa.