Pernah Viral pada Masanya, Ini Transformasi Bocah Kembar 5 AIUEO yang Kini Sudah Masuk SD
Tahun 2016, publik digegerkan dengan kelahiran kembar lima laki- laki yang diberi nama AIUEO.
Tahun 2016, publik digegerkan dengan kelahiran kembar lima laki- laki yang diberi nama AIUEO.
Pernah Viral pada Masanya, Ini Transformasi Bocah Kembar 5 AIUEO yang Kini Sudah Masuk SD
Tahun 2016, publik digegerkan dengan kelahiran kembar lima laki- laki yang diberi nama AIUEO. Kelima anak ini merupakan putra dari pasangan Habibie Ahmad Akbar dan Lely Solihati.
Kembar AIUEO bukanlah nama sebenarnya. Jajaran huruf vokal tersebut hanya singkatan huruf depan dari nama tiap masing-masing anak asal Cirebon ini. Hampir 8 tahun berlalu, simak transformasi kembar AIUEO berikut ini.
Kembar AIUEO lahir pada tanggal 10 Januari 2016 di RSAB Harapan Kita. AIUEO merupakan anak dari hasil kehamilan kedua Lely Solihati.
Nama AIUEO berasal dari singkatan huruf depan nama asli masing-masing anak. Abbid Muhammad Akbar, Izzul Syaefuddin Al Akbar, Uqkail Fathul Akbar, Ezra Khayru Akbar, dan Oxy Abhitya Akbar adalah nama asli dari kelimanya.
Di akun Instagram aiueos.greatfamzz Habibie dan Lely pernah membagikan kisah kehamilan kembar AIUEO. Pasangan orang tua tersebut mengaku kehamilan AIUEO terjadi secara alami.
Lely hanya melakukan terapi PCOS yang dideritanya selama kurang lebih enam bulan. Selama itu dirinya berhasil menurunkan berat badan hingga 8 Kg.
Kembar AIUEO kini telah duduk di bangku sekolah dasar (SD). Kelimanya masuk ke sekolah yang sama setiap hari. Lewat akun Instagram publik bisa mengetahui keseharian AIUEO.
Tak hanya berlima, kembar AIUEO juga punya satu kakak perempuan bernama Shakira Maryam Assyabiya. Kini kelimanya juga punya adik perempuan yang lahir tahun 2021.