Bayi Kembar Siam Pertama Indonesia, Kini Nasibnya Cemerlang Sukses Jadi Dokter Dulu Ditolong Sosok ‘Malaikat tak Bersayap'
Diketahui keduanya dulu ditolong oleh sosok ‘malaikat tak bersayap’ bahkan hingga disekolahkan.
Diketahui keduanya dulu ditolong oleh sosok ‘malaikat tak bersayap’ bahkan hingga disekolahkan.
Bayi Kembar Siam Pertama Indonesia, Kini Nasibnya Cemerlang Sukses Jadi Dokter Dulu Ditolong Sosok ‘Malaikat tak Bersayap'
Bayi kembar siam pertama ini lahir pada tahun 1987 silam di Indonesia.
Mereka ialah Yuliana dan Yuliani yang kini berhasil tumbuh menjadi saudara kembar dan sukses meraih cita-citanya. Diketahui keduanya dulu ditolong oleh sosok ‘malaikat tak bersayap’ bahkan hingga disekolahkan.
Siapakah dia? Simak selengkapnya dalam ulasan berikut ini, Selasa (30/5).
Saat itu, seorang dokter ahli bedah RSCM bernama dr. Padmasantjojo berhasil membantu kedua bayi kembar siam berusia dua bulan 21 hari itu melalui operasi yang cukup rumit.
Keberhasilan ini lantas membuat Padmosantjojo merasa bangga dan menganggapnya menjadi tonggak sejarah bidang kedokteran Indonesia.
Melansir dari Dream.co,id, Padmosantjojo lantas memiliki keputusan besar untuk merawat dan membesarkan Yuliana dan Yuliani.
Bak malaikat tak bersayap, ia memberikan dukungan dana untuk keperluan pendidikan si kembar hingga dewasa.
Keduanya tumbuh menjadi sosok selayaknya anak yang terlahir normal. Keduanya begitu cerdas, terbukti dari pencapaian yang diraih. Yuliana berhasil lulus dari pendidikannya sebagai Sarjana Ilmu Nutrisi dan Makanan di Institut Pertanian Bogor (IPB) dengan IPK 4 (Cumlaude).
Hal tersebut membuatnya kini menjadi seorang nutrisionis dan bekerja di salah satu perusahaan bergengsi swasta di Kawasan Industri Sentul, Bogor.
Sementara sang adik, Yuliani menjadi seorang dokter.
Bahkan ia memutuskan untuk meneruskan perjuangan Padmosantjojo sebagai seorang dokter spesialis bedah saraf.
“Kami ingin membuat bangga orang tua, Pakde (dr Padmosantjojo juga,” ujarnya seperti dikutip dari laman Dream.co.id