Resep Tahu Kupat Ala Rumahan Lezat dan Menggugah Selera, Mudah Dipraktikkan
Merdeka.com - Tahu kupat adalah salah satu hidangan khas Indonesia yang memiliki banyak penggemar. Tahu kupat mudah dibuat, dan cita rasanya yang unik berhasil membuat kuliner yang satu ini bertahan dari masa ke masa. Selain membeli, Anda bisa menikmati tahu kupat dengan cara membuatnya sendiri di rumah.
Cara membuat tahu kupat mudah saja. Bahan-bahan yang dibutuhkan juga cukup sederhana dan gampang ditemukan. Olahan tahu kupat memiliki bahan dasar tahu dan ketupat, dengan tambahan berbagai bahan pendamping seperti sayur dan bumbu kacang.
Jika Anda berminat untuk membuat tahu kupat sendiri di rumah, berikut ini adalah beberapa resep tahu kupat yang telah kami rangkumkan khusus untuk Anda dari berbagai sumber. Selamat mencoba!
-
Bagaimana cara membuat Sayur Tahu Kuah Kuning? 1. Haluskan bawang merah, bawang putih, cabai merah keriting, kunyit, kemiri, dan garam. Tumis sampai harum. 2. Masukkan laos dan cabai rawit merah. 3. Tuang santan, beri gula pasir dan bubuk kaldu jamur. Aduk rata. 4. Masukkan tahu, masak sampai bumbu meresap.
-
Bagaimana cara membuat tahu? Secara garis besar langkah-langkah dalam proses pembuatan tahu yaitu: 1. Lakukan proses pemilihan bahan baku tahu, usahakan yang memiliki kualitas bagus. Proses penyortiran biasanya dilakukan menggunakan tampi/tampah. 2. Kedelai selanjutnya dicuci, kemudian direndam dalam air hangat kurang lebih selama 6 sampai 12 jam. Hal ini dilakukan sampai tekstur kedelai mudah diolah. Usahakan seluruh kedelai tenggelam. 3. Dalam proses perendaman ini kedelai akan mengembang. Selesai direndam, kacang kedelai dibersihkan dengan cara dicuci berkali-kali. Usahakan kedelai ini sebersih mungkin untuk menghindari kedelai cepat masam. 4. Untuk selanjutnya kedelai dihancurkan sampai halus, biasanya menggunakan gilingan atau kalau yang dibuat sedikit bisa juga menggunakan blender. 5. Tambahkan air sedikit-demi sedikit sehingga kedelainya berbentuk bubur. 6. Sari kedelai disaring sedikit demi sedikit sampai ampas kedelai tidak tersisa lagi. Proses ini biasanya dilakukan berkali-kali agar air kedelai dapat dibuat menjadi tahu yang halus. 7. Bubur kedelai dimasak pada suhu 70-80 derajat (biasanya ditandai dengan gelembung kecil yang muncul pada kedelai yang dimasak). 8. Ingat untuk menjaga agar kedelai jangan sampai mengental. Kemudian, tunggu sampai uap panasnya menghilang. 9. Saring bubur kedelai tersebut, sambil diaduk secara perlahan. 10. Tambahkan bahan pembuat tahu (batu tahu atau asam cukup) dan aduk rata. Proses ini akan menghasilkan endapan tahu (gumpalan). Endapan siap untuk dipress. 11. Selanjutnya adonan tahu dalam cetakan dikempa/dipress agar air yang terkandung di dalam adonan tahu tersebut dapat terperas habis tak tersisa untuk menekan ampas supaya kandungan airnya benar-benar habis. 12. Setelah itu adonan tahu tersebut sudah dapat dipotong-potong sesuai ukuran yang diinginkan Dan tahupun sudah jadi dan siap untuk dipasarkan.
-
Bagaimana membuat tahu kecap? Langkah pertama adalah menggoreng tahu yang telah dipotong hingga setengah matang, kemudian angkat dan tiriskan. Selanjutnya, panaskan sedikit minyak dalam wajan, lalu tumis bumbu halus hingga mengeluarkan aroma yang menggugah selera.
-
Dari mana resep Sayur Tahu Aneka Kreasi ini berasal? Dilansir dari laman Briliofood dan Fimela, ini dia selengkapnya. Selamat mencoba!
-
Bagaimana cara membuat tahu campur? Cukup mudah untuk membuat tahu campur ini.
-
Bagaimana cara membuat tahu kuning? Proses pembuatan tahu kuning dapat bervariasi tergantung pada resep yang digunakan. Namun, berikut adalah gambaran umum tentang proses pembuatan tahu kuning.
1. Tahu Kupat Sederhana
©Shutterstock/szefei
Bahan:
Bumbu halus:
Cara membuat resep tahu kupat:
- Tumis bumbu halus hingga harum. Tambahkan air, air asam jawa, dan kecap manis.
- Masak hingga mendidih. Koreksi rasa.
- Seduh kol, mi telor, dan tauge dengan air panas. Tiriskan.
- Tata lontong dengan mi, tauge, dan tahu. Siram dengan kuah.
- Taburi bawang goreng dan daun seledri.
- Siap disajikan.
2. Tahu Kupat Magelang
©Shutterstock
Bahan:
Bumbu kuah:
Cara membuat resep tahu kupat:
- Haluskan bawang putih dan cabai.
- Masukkan semua bumbu ke dalam panci, direbus sampai mendidih. Angkat dan saring.
- Siapkan piring, tata tahu, irisan ketupat, dan tauge. Siram dengan kuah.
- Sajikan dengan taburan bawang goreng dan kacang tanah goreng. Selamat mencoba!
3. Tahu Kupat Solo
©Shutterstock
Bahan:Cara membuat resep tahu kupat:
- Membuat kuah: siapkan panci, masukkan semua bahan kuah, masak hingga matang dan gula larut. Koreksi rasa.
- Cara penyajian, gerus cabai rawit merah dipiring saji. Letakkan ketupat, tauge, kol, timun, dan mie kuning.
- Tambahkan tahu goreng dan bakwan goreng yang telah dipotong-potong.
- Siram dengan bumbu kuah dan siap disajikan.
4. Tahu Kupat Jogja
©Shutterstock
Bahan:
Cara membuat resep tahu kupat:
- Rebus bahan kuah hingga mendidih. Sisihkan.
- Haluskan bumbu uleg, kemudian campurkan ke dalam kuah secukupnya.
- Hidangkan kupat dan sayuran di piring, siram dengan kuah.
5. Tahu Kupat Klaten
©Shutterstock
Bahan:Cara membuat resep tahu kupat:
- Haluskan 5 siung bawang putih dan 2 rawit.
- Rebus dengan 1 L air, bumbu halus, 1 keping gula jawa, 3 sdm gula pasir, 1 sdt garam, 3 biji asam jawa, 1 sdm kaldu bubuk, 1 ruas jahe geprek, 2 daun salam.
- Rebus hingga bumbu menyatu. Koreksi rasa.
- Haluskan cabai rawit sesuai selera di piring saji dengan senďok/ulekan kayu, tata dalam piring bersama ketupat, kol, selada, kecambah, seledri dan bawang goreng.
- Tuang kuah selagi hangat.
Sumber: fimela.com, cookpad.com. (mdk/edl)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Sajikan salah satu resep sayur tahu pilihan ini untuk makan siang bersama keluarga tercinta.
Baca SelengkapnyaResep bubur manis khas nusantara yang wajib dicoba sendiri di rumah.
Baca SelengkapnyaTahu kulit pangsit, camilan bercita rasa gurih nan renyah.
Baca SelengkapnyaBerikut kumpulan resep jajanan pasar lezat dan mudah dibuat.
Baca SelengkapnyaBakwan tahu memiliki tekstur lembut dan cita rasa gurih.
Baca SelengkapnyaBerikut resep tahu untik diet rendah lemak yang lezat dan bisa membantu menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh.
Baca SelengkapnyaBerikut resep tahu putih kuah yang lezat dan kaya cita rasa rempah pilihan yang cocok jadi menu keluarga.
Baca SelengkapnyaSajikan sup pangsit hangat nan lezat untuk makan malam bersama keluarga.
Baca SelengkapnyaTak lengkap rasanya jajan tahu bulat tanpa sotong yang renyah nan gurih.
Baca SelengkapnyaBerikut resep jajanan pasar tradisional yang lezat ala rumahan dan bisa dijadikan ide jualan.
Baca SelengkapnyaJagung dapat diolah menjadi kue kukus lezat menggoda selera untuk camilan santai Anda.
Baca SelengkapnyaMartabak adalah camilan tradisional yang banyak diminati masyarakat.
Baca Selengkapnya