Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Danamon Raup Laba Bersih Rp1,7 Triliun di Semester 1-2022

Danamon Raup Laba Bersih Rp1,7 Triliun di Semester 1-2022 Bank Danamon. ©2020 Bank Danamon

Merdeka.com - PT Bank Danamon, Tbk mencatatkan kinerja baik pada Semester 1 2022 dengan membukukan laba bersih setelah pajak atau NPAT tumbuh 70 persen (yoy) menjadi Rp1,7 triliun.

"Didukung dengan pertumbuhan kredit yang sehat. Dibandingkan tahun lalu, total pinjaman telah tumbuh sebesar 6 persen (yoy) atau 5 persen dibandingkan dengan kuartal terakhir, mencapai sekitar Rp139,7 triliun," kata Direktur Keuangan PT Bank Danamon, Tbk Muljono Tjandra dalam konferensi pers yang diselenggarakan secara daring, Kamis (28/7).

Muljono menuturkan, pertumbuhan NPAT juga didorong oleh kemampuan bank untuk mengelola marjin bunga bersih atau NIM melalui disiplin biaya dana. Saat ini fokus Bank Danamon lebih kepada dana murah yaitu dari saving account dan current account. Pendapatan biaya Danamon juga turut meningkat karena turut ditopang oleh diversifikasi dari peningkatan kualitas aset yang baik.

Orang lain juga bertanya?

"Dari segi year on year kita lihat bahwa rasio NIM kita meningkat 40 basis poin menjadi 7,9 persen dan rasio CoC kita turun 210 poin menjadi 2,3 persen," ujarnya.

Pertumbuhan terjadi pada seluruh lini bisnis Danamon yang utamanya didukung oleh pertumbuhan portofolio segmen enterprise banking yang terdiri dari corporate dan commercial banking serta lembaga keuangan lainnya.

"Segmen enterprise banking naik 18 persen (yoy) atau 10 persen dibandingkan dengan Kuartal terakhir, sekarang dengan total loan menjadi Rp67 triliun," ucap dia.

Pembiayaan Baru

Selain itu pembiayaan baru Adira Finance sepanjang tahun 2022 menunjukkan pertumbuhan yang sehat mencapai 21 persen dibandingkan pertengahan tahun 2021.

Selaras dengan langkah strategis Danamon dalam digitalisasi dan pendekatan secara institusional, saldo giro dan tabungan atau CASA juga meningkat 17 persen dibandingkan tahun lalu menjadi Rp79,6 triliun.

"Hal ini juga tercermin pada rasio giro dan tabungan (CASA Ratio) yang meningkat sebesar 810 basis poin dibandingkan dengan tahun lalu dan menjadi 64,4 persen," ungkap Muljono.

Danamon juga mencatatkan rasio kredit bermasalah atau NPL Gross pada posisi 2,8 persen pada pertengahan tahun 2022, membaik 20 basis poin dibandingkan tahun sebelumnya. Sedangkan NPL Coverage Ratio tercata cukup tinggi yaitu 203 persen, membaik 200 basis poin (yoy).

"Sementara permodalan Danamon masih sangat kuat dengan KPMM (Kewajiban Penyediaan Modal Minimum) konsolidasi sekitar 26 persen," kata Muljono. (mdk/idr)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Data OJK: Laba Perbankan Indonesia Rp171 Triliun Pada Agustus 2024
Data OJK: Laba Perbankan Indonesia Rp171 Triliun Pada Agustus 2024

Berdasarkan proyeksi laba perbankan masih dapat tumbuh secara berkelanjutan, terutama setelah adanya kebijakan relaksasi moneter berupa penurunan BI Rate.

Baca Selengkapnya
Naik 5 Persen, Bank Mandiri Raup Laba Bersih Rp26,6 Triliun di Kuartal II-2024
Naik 5 Persen, Bank Mandiri Raup Laba Bersih Rp26,6 Triliun di Kuartal II-2024

Kinerja positif Bank Mandiri tidak terlepas dari kontribusi kinerja anak perusahaan.

Baca Selengkapnya
Terungkap, Ini Rahasia Amar Bank Ubah Kerugian 2022 Jadi Untung di Kuartal I-2023
Terungkap, Ini Rahasia Amar Bank Ubah Kerugian 2022 Jadi Untung di Kuartal I-2023

Amar Bank berhasil menurunkan beban bunga sebesar 61,4 persen YoY menjadi Rp18.544 miliar pada kuartal pertama 2023.

Baca Selengkapnya
Kredit Perbankan Tembus Rp7.507 Triliun, Paling Banyak Disalurkan BUMN
Kredit Perbankan Tembus Rp7.507 Triliun, Paling Banyak Disalurkan BUMN

Berdasarkan jenis penggunaan, kredit investasi tumbuh tertinggi.

Baca Selengkapnya
Kumpulkan DPK Hingga Rp373 Triliun, BTN Optimis Pertumbuhan di Atas Rata-Rata Industri
Kumpulkan DPK Hingga Rp373 Triliun, BTN Optimis Pertumbuhan di Atas Rata-Rata Industri

Dari total DPK tersebut, dana murah berupa tabungan dan deposito (Current Account Saving Account/CASA) menyumbang hampir setengahnya.

Baca Selengkapnya
Jadi Penyalur Gaji PNS, Bank Muamalat Kumpulkan Dana Murah hingga Rp21,7 Triliun di Semester I-2024
Jadi Penyalur Gaji PNS, Bank Muamalat Kumpulkan Dana Murah hingga Rp21,7 Triliun di Semester I-2024

Pertumbuhan dana murah Bank Mualamat pada semester I-2024 sebanyak Rp21,7 triliun.

Baca Selengkapnya
Amar Bank Raup Untung Rp85 Miliar di Kuartal II-2023, Ini Faktor Penopangnya
Amar Bank Raup Untung Rp85 Miliar di Kuartal II-2023, Ini Faktor Penopangnya

Salah satu penopangnya karena Amar Bank konsisten menjaga efektivitas penyaluran kredit dan pengelolaan aset.

Baca Selengkapnya
Begini Strategi Dirut Bank Mandiri Hadapi Fenomena Strong Dolar dan Ketidakpastian EkonomI Global
Begini Strategi Dirut Bank Mandiri Hadapi Fenomena Strong Dolar dan Ketidakpastian EkonomI Global

Bank Mandiri akan terus fokus pada dominasi di bisnis nasabah prinsipal atau wholesale.

Baca Selengkapnya
Penyaluran Kredit Tumbuh 14 Persen, Bank DKI Raup Untung Rp477 Miliar Hingga Juni 2023
Penyaluran Kredit Tumbuh 14 Persen, Bank DKI Raup Untung Rp477 Miliar Hingga Juni 2023

Pendapatan bunga Bank DKI hingga Juni 2023 tumbuh sebesar 22,47 persen menjadi Rp2,64 triliun, dari Rp2,16 triliun di periode yang sama tahun sebelumnya.

Baca Selengkapnya
BNI Raup Laba Bersih Rp5,33 Triliun, Tumbuh 2 Persen
BNI Raup Laba Bersih Rp5,33 Triliun, Tumbuh 2 Persen

Pertumbuhan laba bersih ditopang dengan kontribusi pengembangan pembiayaan UMKM.

Baca Selengkapnya
Bank BTN Raup Laba Bersih Rp1,5 Triliun di Semester I-2024
Bank BTN Raup Laba Bersih Rp1,5 Triliun di Semester I-2024

Bank BTN berhasil bukukan laba bersih senilai Rp1,5 triliun pada parah pertama tahun 2024.

Baca Selengkapnya
Pertama dalam Sejarah, Bank DKI Cetak Laba Rp1,02 Triliun di Kuartal IV-2023
Pertama dalam Sejarah, Bank DKI Cetak Laba Rp1,02 Triliun di Kuartal IV-2023

Pembukuan ini merupakan pencapaian laba bersih tertinggi sejak Bank DKI berdiri tahun 1961.

Baca Selengkapnya