Bocah SD Ini Tulis Surat ke Polisi Minta Tolong Ambilkan Rapor, Alasannya Bikin Terenyuh
Surat itu dia tulis di sebuah kertas buku. Dia menuliskan dengan tangan.
Seorang petugas polantas tampak mendampingi Ilham untuk mengambil rapor siswa kelas 1 SD itu.
Bocah SD Ini Tulis Surat ke Polisi Minta Tolong Ambilkan Rapor, Alasannya Bikin Terenyuh
Sempat viral pesan pribadi dari seorang anak kepada petugas damkar. Dia meminta tolong diambilkan rapor.
Kisah serupa kembali viral di media sosial. Tetapi, bukan ke petugas damkar melainkan ke polisi.
Siswa kelas 1 SDN Cikuta 1 Cangkuang, Kabupaten Bandung menuliskan surat yang dia tujukan untuk polisi. Di surat itu, dia meminta tolong agar rapornya diambilkan.
"Surat buat Pak Polisi
Bapak Polisi
Aku mau ditemani
Pada waktu aku dibagi rapot"
Ilham Ramadhan"
Harapan Ilham berbuah manis. Dilihat dari akun TikTok @tmcpolrestabesbandung Seorang petugas polantas akhirnya mendampingi Ilham ke sekolah dan mengambilkan rapornya.
Permintaan Ilham itu bukan tanpa alasan. Sejak usia 4 bulan, Ilham sudah ditinggal ayahnya pergi. Selama ini, dia hanya hidup dengan ibunya yang bekerja sebagai buruh rumah tangga.
Saat ambil rapor, tampak polisi berseragam mendampingi Ilham yang mengenakan baju hitam. Keduanya duduk berdampingan saat menunggu giliran di kelas. Tampak wajah Ilham sangat berseri.
Setelah selesai, polisi tersebut mengantarkan Ilham kembali ke rumahnya.