Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Eks kombatan GAM serahkan senpi ke TNI usai disimpan di hutan sejak tahun 2000

Eks kombatan GAM serahkan senpi ke TNI usai disimpan di hutan sejak tahun 2000 Ilustrasi senjata api. ©2013 Merdeka.com

Merdeka.com - Seorang warga Aceh Barat, Muhibbus Sabri (45) menyerahkan satu pucuk senajata api jenis SS1-V5 ke Kodim 0105/Aceh Barat, Provinsi Aceh. Muhibbus yang juga eks kombatan Gerakan Aceh Merdeka (GAM) ini menyimpan senpi sejak tahun 2000 di kawasan hutan dan dibeli dengan harga Rp 29 juta.

"Sampai tahun 2000 senjata ini saya simpan di hutan kawasan Seulimum, Aceh Besar, setelah pindah ke Aceh Barat pada 2011, senjata ini juga saya bawa dan saya simpan dengan sangat rapi di hutan Woyla," ungkapnya di Meulaboh, Minggu (17/9).

Seperti diberitakan Antara, Muhibbus mengaku menyerahkan senpi itu tanpa adanya paksaan dan intimidasi. Ia mengakui masih adanya ketakutan ketika berniat menyerahkan senpi yang selama ini disimpan, walaupun sudah terjadi perdamaian antara GAM dengan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) sejak 2005 silam yang ditandai dengan penandatanganan MoU di Helsinki, Firlandia.

"Seiring dengan kondusifnya Aceh, dengan keyakinan itu saya serahkan senjata yang pernah saya gunakan kepada Kodim 0105. Saya sadar, tidak ada hak memegang senjata ini lagi, Aceh sudah damai," tuturnya.

Di tempat yang sama, Dandim 0105/ Aceh Barat, Letkol Inf Herry Riana Sukma, menambahkan, senjata yang mereka terima itu masih sangat aktif digunakan, lengkap dengan magazin, satu utas tali sandang serta 17 butir munisi yang selama ini disimpan.

"Senjata api ini tidak digunakan untuk aksi kejahatan atau menganggu keamanan, namun yang bersangkutan tidak menyerahkannya ke pihak berwajib. Keberadaan senpi ini berhasil di galang oleh anggota unit Intel Kodim 0105/ Aceh Barat," ungkapnya.

Riana mengakui jika pemilik senpi adalah mantan pasukan Komando Pusat GAM yang semasa konflik di BKO kan dari wilayah Pase ke wilayah Aceh Jaya dan Aceh Barat.

Senjata tersebut diamankan di Markas Kodim 0105 dan akan dilaporkan ke komando atas untuk bahan pertanggung jawaban. Penyerahan senpi tersebut merupakan untuk kedua kalinya sepanjang September 2017 ini kepada Kodim 0105, Dandim Herry menyatakan terbuka untuk menerima penyerahan senjata dari warga sipil, apabila masih ada yang menyimpannya.

(mdk/rhm)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Eks Kombatan GAM di Aceh Tamiang Serahkan AK 47 dan Granat ke TNI
Eks Kombatan GAM di Aceh Tamiang Serahkan AK 47 dan Granat ke TNI

Eks Kombatan GAM di Aceh Tamiang Serahkan AK 47 dan Granat ke TNI

Baca Selengkapnya
Dua Senjata Sisa Konflik Aceh Disimpan Warga Belasan Tahun, Begini Ceritanya
Dua Senjata Sisa Konflik Aceh Disimpan Warga Belasan Tahun, Begini Ceritanya

Saat ini senjata api beserta amunisi yang diserahkan warga itu sudah diamankan di gudang senjata Polda Aceh.

Baca Selengkapnya
FOTO: Penampakan Senjata M-16 Bekas Konflik di Aceh, Akhirnya Diserahkan Warga Setelah Disimpan Belasan Tahun
FOTO: Penampakan Senjata M-16 Bekas Konflik di Aceh, Akhirnya Diserahkan Warga Setelah Disimpan Belasan Tahun

Salah satu dari dua senjata M-16 itu tak lagi berwujud asli, namun telah dimodifikasi. Begini penampakannya!

Baca Selengkapnya
Mantan Kombatan GAM Bakal Dapat Lahan Sebelum Pelantikan Prabowo-Gibran
Mantan Kombatan GAM Bakal Dapat Lahan Sebelum Pelantikan Prabowo-Gibran

Para mantan Kombatan GAM merupakan janji negara yang dituangkan dalam perjanjian perdamaian Pemerintah RI-GAM,.

Baca Selengkapnya
Potret Lawas Jenderal Dudung saat Bertugas di Aceh Lawan GAM, Pangkatnya Masih Mayor
Potret Lawas Jenderal Dudung saat Bertugas di Aceh Lawan GAM, Pangkatnya Masih Mayor

Momen saat Kepala Staf Angkatan Darat (kasad) Jenderal TNI Dudung Abdurachman masih berpangkat mayor dan bertugas berantas Gerakan Aceh Merdeka (GAM).

Baca Selengkapnya
Kisah Operasi Pemulihan Keamanan di Aceh, Penumpasan Prajurit GAM oleh Pasukan Batalyon Infanteri 330 Tri Dharma
Kisah Operasi Pemulihan Keamanan di Aceh, Penumpasan Prajurit GAM oleh Pasukan Batalyon Infanteri 330 Tri Dharma

Dalam pelaksanaan operasi pemulihan keamanan di Aceh oleh pemerintah berhasil meredam gerakan pemberontakan oleh prajurit Gerakan Aceh Merdeka (GAM).

Baca Selengkapnya
Tanda Tangan di Atas Materai, Mantan Anggota OPM ini Kembali ke Pelukan NKRI
Tanda Tangan di Atas Materai, Mantan Anggota OPM ini Kembali ke Pelukan NKRI

Satem Same memang tercatat sempat terlibat dalam aksi penyerangan terhadap Pos Koramil Kisor Tahun 2021

Baca Selengkapnya
Cerita Serka Edison Kawal Mayjen Kunto Arief saat Tugas di Aceh, Gerebek GAM Jam 2 Pagi Langsung Baku Tembak
Cerita Serka Edison Kawal Mayjen Kunto Arief saat Tugas di Aceh, Gerebek GAM Jam 2 Pagi Langsung Baku Tembak

Seorang prajurit TNI Serka Edison menceritakan pengalamannya saat ia bertugas mendampingi Mayjen Kunto.

Baca Selengkapnya
Tempat Penyimpanan Senjata Diduga Bekas Konflik Aceh Terbongkar, Begini Kronologinya
Tempat Penyimpanan Senjata Diduga Bekas Konflik Aceh Terbongkar, Begini Kronologinya

Kapolres Bener Meriah AKBP Nanang Indra Bakti, mengatakan senjata tersebut ditemukan warga.

Baca Selengkapnya
Prajurit Kopassus Ini Akan Pulang Tugas dari Papua, Panglima Perang Moro Kogoya Meminta Barang-barang yang Ada di Pos 'Semua Satu Pos Kasih'
Prajurit Kopassus Ini Akan Pulang Tugas dari Papua, Panglima Perang Moro Kogoya Meminta Barang-barang yang Ada di Pos 'Semua Satu Pos Kasih'

Seorang panglima perang Moro Kogoya meminta semua barang yang ada di pos TNI saat hendak berpamitan pulang ke Jakarta.

Baca Selengkapnya
Ratusan Eks Anggota Jemaah Islamiyah se-Jabodetabek Deklarasi Patuh NKRI di Bekasi
Ratusan Eks Anggota Jemaah Islamiyah se-Jabodetabek Deklarasi Patuh NKRI di Bekasi

Deklarasi untuk patuh kepada pemerintah NKRI ini setelah para pendiri dan pimpinan JI sepakat membubarkan diri pada 30 Juni 2024 lalu.

Baca Selengkapnya
Dibujuk Temannya, Polisi Tembak Debt Collector Akhirnya Menyerahkan Diri & Siap Tanggung Jawab
Dibujuk Temannya, Polisi Tembak Debt Collector Akhirnya Menyerahkan Diri & Siap Tanggung Jawab

Dibujuk Temannya, Polisi yang Tembak Debt Collector Akhirnya Menyerahkan Diri & Siap Tanggung Jawab

Baca Selengkapnya