Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ini motif pelaku curas di Bandung yang pernah ngaku anggota TNI

Ini motif pelaku curas di Bandung yang pernah ngaku anggota TNI Pelaku curas ngaku jadi anggota TNI. ©2017 Merdeka.com

Merdeka.com - Habis sudah petualangan, Ubaydillah Jaozan Aljufri alias Joe (25) sebagai pelaku pencurian dengan kekerasan (curas). Joe ditangkap jajaran Satreskrim Polrestabes Bandung pada Rabu (20/9) dini hari di Gunung Sahari, Jakarta Pusat.

Penangkapan terhadap pelaku berdasarkan laporan adanya korban curas di Minimarket Alfamart, Jalan Sersan Bajuri, Kelurahan Isola, Kecamatan Sukasari, Kota Bandung, Sabtu (16/9) lalu. Laporan tersebut ditindaklanjuti jajaran kepolisian.

Saat ditemui di Mapolrestabes Bandung Joe menyesal karena telah melakukan tindak pidana. Dia mengaku, kehilangan akal karena tidak kunjung mendapat kerja. "Karena ekonomi saja. Saya sedang tidak kerja," kata Joe dengan tangan terikat.

Kapolrestabes Bandung Kombes Hendro Pandowo mengatakan, modus Joe dan dua orang lainnya yakni masuk ke Minimarket Alfamart dengan membawa senjata jenis FN dan Revolver. Senjata itulah yang digunakan pelaku untuk mengancam korban di minimarket tersebut.

"Pelaku langsung menodongkan senjata terhadap korban dan mengambil uang sebesar Rp 29 juta," ucap Hendro. Menurutnya dari tiga pelaku kini tinggal satu yang masih dalam daftar buruan. DA (36) ditangkap di Soreang Kabupaten Bandung. Adapun satu lainnya yakni DV alias Paris.

Dia menambahkan, hasil pemeriksaan terhadap tersangka, Joe ini memang merupakan spesialis curas. Aksinya terhitung lebih dari 10 kali dilakukan di wilayah hukum Polda Jabar dan Polda Metro. "Dia mengakui telah melakukan perampokan sebanyak lebih dari 10 kali di wilkum Polda Metro dan Polda Jabar," sebutnya.

Joe ini juga memang banyak ulah. Dalam catatan kriminalnya, ‎Joe pernah diamankan karena pernah mengaku anggota TNI dan melawan anggota lalu lintas pada saat akan di tilang di kawasan Jakarta Pusat. Aksi sok jagoan Joe inipun viral dimedia sosial karena direkam lewat video ponsel.

"Jadi tersangka ini pernah diamankan oleh Polres Jakarta pusat sekitar bulan April 2017 karena mengaku anggota TNI dan melawan Anggota lalu lintas pada saat akan di tilang," tandasnya.

Kini Joe sudah dijebloskan ke sel tahanan Mapolrestabes Bandung untuk mempertanggung jawabkan perbuatannya. Tersangka dijerat Pasal 365 tentang pencurian dengan kekerasan. (mdk/rhm)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Digotong Ramai-Ramai, Begini Drama Penangkapan Suami yang Mutilasi Istri dan Tawarkan Dagingnya ke Warga
Digotong Ramai-Ramai, Begini Drama Penangkapan Suami yang Mutilasi Istri dan Tawarkan Dagingnya ke Warga

Meski telah diamankan polisi, keterangan terduga pelaku masih berubah-ubah.

Baca Selengkapnya
Suami Mutilasi Istri di Ciamis, Diduga Depresi karena Masalah Ekonomi
Suami Mutilasi Istri di Ciamis, Diduga Depresi karena Masalah Ekonomi

Sebelum terjadi aksi mutilasi pelaku terhadap korban, TR diduga mengalami perubahan karakter dan sifat.

Baca Selengkapnya
Pelaku Serahkan Diri ke Polisi, Ini Motif Pembacokan Brigadir Y Pengawal Pj Bupati Tebo
Pelaku Serahkan Diri ke Polisi, Ini Motif Pembacokan Brigadir Y Pengawal Pj Bupati Tebo

Peristiwa itu terjadi di Desa Teluk Pandak, Kecamatan Tebo Tengah, Kabupaten Tebo pada September 2024 lalu.

Baca Selengkapnya
Tertipu Lowongan Kerja, Kisah Ayah Terpaksa Jalan Kaki dari Jakarta ke Blitar Ini Bikin Pilu
Tertipu Lowongan Kerja, Kisah Ayah Terpaksa Jalan Kaki dari Jakarta ke Blitar Ini Bikin Pilu

Bapak satu anak ini kehabisan uang sehingga tidak bisa pulang naik kendaraan umum.

Baca Selengkapnya
Kapten Polisi Rela jadi Tukang Ojek karena Gaji Pas-Pasan, Tak Disangka Kariernya di Polri Moncer Hingga Raih Bintang 3
Kapten Polisi Rela jadi Tukang Ojek karena Gaji Pas-Pasan, Tak Disangka Kariernya di Polri Moncer Hingga Raih Bintang 3

Kisah Kapten Polisi yang rela menjadi tukang ojek karena gaji pas-pas tak disangka kariernya moncer.

Baca Selengkapnya
Pengemis Asal Bojonegoro Bawa Uang Rp18 Juta saat Beraksi di Jalanan, Begini Ujungnya
Pengemis Asal Bojonegoro Bawa Uang Rp18 Juta saat Beraksi di Jalanan, Begini Ujungnya

Pengemis asal Bojonegoro kedapatan membawa uang Rp18 juta lebih saat beraksi di Senayan. Begini nasibnya sekarang.

Baca Selengkapnya
Terungkap Alasan Pria Ini Nekat Menjadi Polisi Gadungan di Jaktim
Terungkap Alasan Pria Ini Nekat Menjadi Polisi Gadungan di Jaktim

Pelaku mempunyai dua orang istri dan mengaku kepada mereka jika dirinya anggota Polri.

Baca Selengkapnya
Anak Yatim Piatu Ini Jalan Kaki dari Bojonegoro ke Jember, Purnomo Polisi Baik Ungkap Kisah Harunya
Anak Yatim Piatu Ini Jalan Kaki dari Bojonegoro ke Jember, Purnomo Polisi Baik Ungkap Kisah Harunya

Viral momen polisi cegar difabel yatim piatu jalan kaki dari Bojonegoro ke Jember. Kisahnya bikin haru.

Baca Selengkapnya
Letkol Gadungan Bawa Pistol Korek Api, Cengar Cengir Depan TNI Asli Pernah Menghadap Lurah
Letkol Gadungan Bawa Pistol Korek Api, Cengar Cengir Depan TNI Asli Pernah Menghadap Lurah

TNI gadungan diamankan karena terbukti lakukan penipuan hingga puluha juta.

Baca Selengkapnya
Pengawal Bupati Kabupaten Tebo Dibacok Saat Tagih Utang
Pengawal Bupati Kabupaten Tebo Dibacok Saat Tagih Utang

Anggota polisi mengalami luka di bagian lengan tangan sebelah kiri diakibatkan oleh senjata tajam.

Baca Selengkapnya
Suami Mutilasi Istri di Ciamis, Ini yang Bakal Digali Polisi dari Pelaku
Suami Mutilasi Istri di Ciamis, Ini yang Bakal Digali Polisi dari Pelaku

Suami mutilasi istri dan dagingnya ditawarkan ke tetangga

Baca Selengkapnya