Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jelang Puncak Haji, Ribuan Jemaah Haji Khusus Mulai Tinggalkan Madinah

Jelang Puncak Haji, Ribuan Jemaah Haji Khusus Mulai Tinggalkan Madinah Jemaah haji khusus tinggalkan Madinah. ©Media Center Haji 2023

Merdeka.com - Sebanyak 6.202 jemaah haji khusus tercatat sudah meninggalkan Madinah sejak Selasa 13 Juni lalu menuju Makkah. Mereka sebelumnya tinggal di 16 hotel bintang lima di wilayah markaziyah, Masjid Nabawi, Madinah.

Para jemaah haji khusus tersebut singgah di Madinah selama 4 sampai dengan 9 hari, tergantung paket ibadah haji yang dipilih dari Penyelenggara Ibadah Haji Khusus (PIHK) atau travel. Ada 59 PIHK yang memberangkatkan mereka.

"Masih ada 620-an yang tinggal menghabiskan masa arbain dan ziarah," kata Kepala Seksi Pengawasan Haji Khusus Daerah Kerja Madinah PPIH Arab Saudi, Rudy N Ambari, Rabu (14/6).

Selama di Makkah, jemaah haji khusus tinggal sekitar 12-14 hari sampai pelaksanaan puncak haji. Seperti halnya di Madinah, mereka menempati akomodasi hotel bintang lima yang jaraknya tidak lebih dari 500 meter dari kompleks Masjidil Haram.

Dari informasi PIHK, rata-rata paket ibadah haji khusus ditawarkan dengan menggunakan kurs dolar Amerika. Diyo Group misalnya, paket yang ditawarkan mulai USD19.000 atau jika dirupiahkan harganya mulai dari Rp270 juta. Masa tunggu jemaah haji khusus lebih cepat yakni sekitar 7 tahun.

Rudy menjelaskan, pelayanan PIHK dalam penyelenggaraan ibadah haji diawasi oleh Kementerian Agama melalui PPIH. Pengawasan itu untuk memastikan PIHK memberikan fasilitas dan pelayanan sesuai yang dijanjikan kepada jemaah.

Salah seorang jemaah haji khusus asal Palembang, Maswarni Erika Wahab menuturkan, pelayanan yang diterimanya sesuai standar yang dijanjikan. Jemaah yang diberangkatkan oleh PIHK Arminareka Perdana itu bersyukur semua agenda kegiatan ibadah maupun ziarah terlaksana selama di Madinah.

Setelah mendapat kuota tambahan sebanyak 640 orang, jumlah jemaah haji khusus tahun 2023 sebanyak 18.320 jemaah. Mereka datang secara bergelombang ke Arab Saudi sampai dengan sekitar 20 Juni mendatang.

Sebagian besar rombongan mendarat di Bandara King Abdul Aziz, Jeddah dan langsung ke Makkah. Sebagian jemaah yang tiba lebih awal, singgah di Madinah lebih dahulu. Sesuai peraturan Ditjen PHU Kementerian Agama, masa tinggal jemaah haji khusus di Tanah Suci dibatasi maksimal 30 hari.

(mdk/bal)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
3.400 Jemaah Haji Indonesia di Madinah Mulai Berangkat ke Makkah untuk Umrah Wajib
3.400 Jemaah Haji Indonesia di Madinah Mulai Berangkat ke Makkah untuk Umrah Wajib

Mereka diberangkatkan secara bertahap, mulai pagi, siang, dan sore hari.

Baca Selengkapnya
Jarak Hotel Jemaah Haji Indonesia Menuju Masjid Nabawi Paling Jauh 350 Meter
Jarak Hotel Jemaah Haji Indonesia Menuju Masjid Nabawi Paling Jauh 350 Meter

Telah menyiapkan 147 hotel bintang 3-5 untuk para jemaah haji

Baca Selengkapnya
Operasional Haji di Makkah Berakhir, 2.094 Jemaah Diberangkatkan ke Madinah
Operasional Haji di Makkah Berakhir, 2.094 Jemaah Diberangkatkan ke Madinah

Operasional haji di Makkah berakhir. 2.094 Jemaah terakhir diberangkatkan ke Madinah.

Baca Selengkapnya
12 Kloter Tutup Pemberangkatan Jemaah Haji Indonesia dari Madinah Menuju Mekkah
12 Kloter Tutup Pemberangkatan Jemaah Haji Indonesia dari Madinah Menuju Mekkah

Sebanyak 4.743 jemaah haji Indonesia gelombang I telah diberangkatkan dari Madinah menuju Mekkah pada 1 Juni 2024.

Baca Selengkapnya
Singgah di Bir Ali, Jemaah Haji Indonesia Menuju Mekkah dari Madinah
Singgah di Bir Ali, Jemaah Haji Indonesia Menuju Mekkah dari Madinah

Bagi jemaah haji yang sakit atau lansia disarankan tidak turun sehingga salat sunnah dan niat dilakukan di dalam bus.

Baca Selengkapnya
1.066 Jemaah Asal Embarkasi Surabaya Tutup Kedatangan Gelombang II Jemaah Haji 2024
1.066 Jemaah Asal Embarkasi Surabaya Tutup Kedatangan Gelombang II Jemaah Haji 2024

Fase kedatangan jemaah haji gelombang I berlangsung sejak 12 Mei 2024.

Baca Selengkapnya
Catat! Jemaah Haji Gelombang I Terbang ke Arab Saudi Mulai 12 Mei, Ini Jadwal Lengkapnya
Catat! Jemaah Haji Gelombang I Terbang ke Arab Saudi Mulai 12 Mei, Ini Jadwal Lengkapnya

Berikut ini jadwal pelaksanaan Ibadah Haji 1445 Hijriah atau 2024 Masehi.

Baca Selengkapnya
Operasional Haji Berakhir 4 Agustus, Hampir 190.000 Jemaah Indonesia Sudah Pulang
Operasional Haji Berakhir 4 Agustus, Hampir 190.000 Jemaah Indonesia Sudah Pulang

Indonesia mendapatkan penghargaan sebagai negara pengirim jemaah haji terbanyak dari Pemerintah Arab Saudi.

Baca Selengkapnya
Ini Daftar 49 Kloter Jemaah Haji Gelombang I yang Pulang dari Bandara AMAA Madinah
Ini Daftar 49 Kloter Jemaah Haji Gelombang I yang Pulang dari Bandara AMAA Madinah

Sebanyak 49 kelompok terbang (kloter) jemaah haji Indonesia gelombang I akan kembali ke Tanah Air dari Bandara Amir Muhammad Bin Abdul Aziz (AMAA) Madinah.

Baca Selengkapnya
Haji 2024, Jemaah Gelombang Pertama Mulai Diberangkatkan ke Tanah Suci 12 Mei
Haji 2024, Jemaah Gelombang Pertama Mulai Diberangkatkan ke Tanah Suci 12 Mei

total kuota haji Indonesia tahun ini berjumlah 241.000 jemaah. Jumlah ini terdiri atas 213.320 kuota jemaah haji reguler dan 27.680 kuota jemaah haji khusus.

Baca Selengkapnya
Kloter Terakhir SUB 88 Pulang ke Tanah Air, Operasional Haji 2023 Resmi Berakhir
Kloter Terakhir SUB 88 Pulang ke Tanah Air, Operasional Haji 2023 Resmi Berakhir

Seluruh jemaah haji Indonesia telah kembali ke Tanah Air. Operasional haji resmi berakhir hari ini 4 Agustus 2023.

Baca Selengkapnya
Rangkaian di Armuzna Selesai, Jemaah Kembali ke Makkah & Bus Salawat Beroperasi Lagi
Rangkaian di Armuzna Selesai, Jemaah Kembali ke Makkah & Bus Salawat Beroperasi Lagi

Setelah menyelesaikan fase mabit di Mina, jemaah akan melakukan tawaf Ifadhah dan Sa’i untuk menyelesaikan rangkaian haji.

Baca Selengkapnya