Mau Beli Minyak Goreng Curah, Pembeli di Banyumas Wajib Belanja Minimal Rp1 Juta
Merdeka.com - Salah satu toko sembako di Kompleks Pasar Kliwon Karanglewas, Kabupaten Banyumas, kedapatan menjual minyak goreng curah dengan sistem bundling. Pembeli harus membeli barang tertentu dengan harga minimal Rp 1 juta untuk mendapatkan minyak goreng curah.
Praktik itu ditemukan oleh Bupati Banyumas Achmad Husein bersama Forkopimda dan Satgas Pangan Banyumas saat melakukan sidak stok minyak goreng, Sabtu (2/4).
Selain toko sembako, Bupati Banyumas yang didampingi Kapolresta dan Dandim 0701 melakukan sidak ke gudang minyak goreng yang berada di sekitar Makam Makdum Wali Karanglewas, Pasar Manis dan beberapa tempat lainnya.
-
Bagaimana cara beli sembako di Banyuwangi? Para pembeli bisa kembali menukarkan kembali kemasan sembako yang telah dipakai untuk membeli produk yang sama di toko tersebut.
-
Dimana Kemendag genjot pasar minyak goreng? Kementerian Perdagangan melalui Atase Perdagangan (Atdag) Kairo terus berupaya menggenjot potensi pasar pengemasan minyak goreng Indonesia di Timur Tengah dan Afrika.
-
Bagaimana Kemendag dorong pasar minyak goreng? Kementerian Perdagangan melalui Atase Perdagangan (Atdag) Kairo terus berupaya menggenjot potensi pasar pengemasan minyak goreng Indonesia di Timur Tengah dan Afrika.
-
Apa yang dibeli penjual cilok di Majalengka? Siang itu, Irfan datang ke sebuah lapak hewan kurban dengan membawa tas hitam lumayan besar. Dia kemudian menemui sang penjual untuk membeli seekor kambing untuk dikurbankan di hari raya Iduladha.
-
Bagaimana cara Bulog menjual beras di pasar murah? 'Untuk beras kami jual dengan harga Rp8.500 atau Rp42.500 per lima kilogram. Jadi harganya terjangkau oleh masyarakat. Apalagi kalau harga beras di pasaran mencapai Rp10-12 ribu. Selain beras, kami juga bawa minyak, gula, dan tepung terigu,' kata Ardiansyah Kristianto, PJS Asisten Manajer Bulog Surakarta, dikutip dari YouTube Liputan6 pada Rabu (9/8).
-
Kenapa Kemendag genjot potensi pasar minyak goreng? 'Kunjungan lapangan tersebut menghasilkan tawaran kerja sama di bidang industri pengemasan minyak goreng Indonesia. Industri pengemasan minyak goreng Indonesia memiliki peluang yang besar untuk dipasarkan di pasar regional Timur Tengah dan Afrika,' ungkap Syahran.
Bupati Achmad Husein mengatakan pihaknya memberikan teguran secara lisan, kepada pemilik toko yang melakukan sistem bundling ketika menjual minyak goreng curah. Jika teguran secara lisan selama tiga kali diabaikan, maka akan dilakukan tindakan tegas.
Menurutnya kelangkaan minyak goreng curah di Banyumas, disebabkan permintaan yang tinggi dari warga dan masyarakat di luar Banyumas. Sedangkan jumlah stok yang dikirim tidak bertambah. Husein meminta dilakukan pembatasan pembelian maksimal 5 kg minyak goreng curah bagi pelanggan baru di toko sembako.
"Temuannya adanya beberapa grosir yang tadinya tersedia, kemudian tidak ada minyak goreng. Sehingga pelanggan pindah mencari ke grosir yang masih ada stok minyak goreng. Saya meminta kepada toko atau grosir enggak usah ada persyaratan-persyaratan membeli minyak goreng, harus membeli barang lainya," kata Husein.
Dasun Darwito, salah satu pembeli minyak goreng curah asal Sokaraja mengaku terpaksa mencari minyak goreng hingga ke Pasar Kliwon, Karanglewas. Penyebabnya, toko sembako langganannya di Sokaraja dan Purwokerto tidak ada lagi yang menjual minyak goreng curah.
Dasun menyebut toko sembako di Karanglewas mewajibkan membeli barang-barang lain sebesar Rp1 juta, untuk mendapatkan minyak goreng curah sebanyak 17 kg, dengan harga Rp16.500 per kilogram. Dasun menjual minyak goreng curah sebesar Rp18.500 kepada penjual gorengan, yang sudah menjadi langganannya.
"Saya di rumah banyak banget gula pasir dan terigu, karena untuk membeli minyak goreng harus beli yang lain. Sudah harganya mahal barangnya juga langka, pokoknya kalau ada informasi toko yang ada saya datangi walaupun jauh," kata Dasun.
Sedangkan pemilik toko, Fani membantah dirinya menjual minyak goreng, dengan mewajibkan pembeli belanja barang lain minimal Rp1 juta. Fani mengaku setiap tiga hari sekali mendapatkan kiriman minyak goreng curah dari distributor sebanyak 1 ton, untuk memenuhi kebutuhan warga Karanglewas dan sekitarnya.
"Kalau pelanggan lama memang beli di toko tidak hanya beli minyak goreng saja, tapi juga beli kebutuhan lain ada terigu, gula, pasir dan lainnya. Jadi enggak ada persyaratan kalau beli minyak goreng harus beli barang lain," kata Fani. (mdk/bal)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Paket sembako yang terdiri dari gula, beras, minyak, terigu dijual dengan harga Rp100 ribu.
Baca SelengkapnyaWarga berharap pasar beras murah itu lebih sering digelar
Baca SelengkapnyaTotal ada 400 paket sembako yang berisi beras 5 kg, minyak goreng, dan gula yang dijual murah.
Baca SelengkapnyaAntrean warga yang menyerbu Operasi Pasar Murah di kantor Kecamatan Pamulang membeludak.
Baca SelengkapnyaHarga beras yang melambung tinggi memaksa warga antre panjang untuk membeli beras murah.
Baca SelengkapnyaRatusan warga di Lumajang, Jawa Timur rela berdesak-desakan demi mendapatkan sembako murah pada Sabtu (16/3) pagi.
Baca SelengkapnyaHarga Eceran Tertinggi Minyakita per liter yaitu Rp15.700.
Baca SelengkapnyaProgram ini bentuk aksi nyata BUMN dan Pemerintah dalam rangka memastikan ketersediaan bahan pokok dengan harga terjangkau.
Baca SelengkapnyaMereka bahkan sampai rela berdesakan saat mengantre untuk membeli beras di bawah harga pasaran itu.
Baca SelengkapnyaHarga Eceran Tertinggi (HET) Minyakita naik menjadi Rp15.700 per liter.
Baca SelengkapnyaPasar pangan murah merupakan bagian dari program nasional Gerakan Pangan Murah (GPM)
Baca SelengkapnyaTernyata ini alasan minimarket hingga supermarket membatasi pembelian beras.
Baca Selengkapnya