Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Menkum HAM minta anak terlibat pidana diberikan diversi

Menkum HAM minta anak terlibat pidana diberikan diversi Menkumham Yasonna H Laoly. ©2015 merdeka.com/dwi narwoko

Merdeka.com - Menkum HAM Yasonna H Laoly meminta kolaborasi bersama aparat penegak hukum, dalam memberikan sanksi pidana kepada anak-anak. Menurutnya, pidana anak tak langsung harus ditahan.

"Sebaiknya diberikan pengalihan hukuman atau diversi," katanya di LPKA kota Tangerang, Selasa (17/4).

Menurutnya, diversi kepada pidana anak bisa diberikan saat masuk ke penyidik di Kepolisian. "Di tingkat penyidikan kalau dia anak-anak, program diversi itu dilakukan. Ketahuan ngambil handphone, jangan terus dimasukkin di lapas, kasihlah program diversi, kasih ke orangtua," ucapnya.

Menurut Yasonna, tindak kejahatan yang dilakukan oleh anak biasanya bukan karena kemauan mereka. Ada banyak faktor memengaruhi si anak untuk melakukan kejahatan.

"Anak-anak ini salah melangkah, tidak ada manusia yang sempurna, dan kejahatan anak itu bukan semata-mata faktor biologis, itu karena faktor sosial," ucap dia.

Dalam memberikan program binaan kepada anak pidana, lanjut Yasonna, pihaknya akan memberikan jatah kunjungan khusus di lapas anak di Indonesia.

"Satu tahun lagi itu kita akan memberi kunjungan keluarga di seluruh lapas, satu hari penuh. Biasanya cuma 15 menit sekarang kita kasih satu hari," kata dia.

Dengan program tersebut, diharapkan anak Pidana bisa mengikuti kegiatan dan program yang bagus di LPKA.

"Sekarang formatnya untuk anak-anak. Anak-anak itu ingat dan dia mulai berubah sikap. Maka kita harap dia nanti keluar menjadi orang yang baru," tegas Yasonna.

(mdk/eko)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
5 Faktor Pelaku Melakukan Bullying, Salah Satunya Balas Dendam
5 Faktor Pelaku Melakukan Bullying, Salah Satunya Balas Dendam

Seseorang yang menjadi pelaku pembulian biasanya memiliki alasan baik dari dalam dirinya, keluarga atau bahkan lingkungan pertemanan.

Baca Selengkapnya
Tuai Pro dan Kontra, Ini Kata Pakar Terkait Hukuman Penjara Terhadap Anak Pelaku Perundungan di Cilacap
Tuai Pro dan Kontra, Ini Kata Pakar Terkait Hukuman Penjara Terhadap Anak Pelaku Perundungan di Cilacap

Kasus perundungan di Cilacap membuat publik geram. Namun pantaskah pelaku yang masih anak di bawah umur dipenjarakan?

Baca Selengkapnya
Mengurai Penyebab Maraknya Aksi Pembullyan Bocah di Bawah Umur Kian Sadis
Mengurai Penyebab Maraknya Aksi Pembullyan Bocah di Bawah Umur Kian Sadis

Terlebih bukan lagi cuma bully secara verbal, namun sudah mengarah ke tindakan kriminal.

Baca Selengkapnya
Ini 8 Alasan Mengapa Anak dan Remaja Melakukan Tindakan Bullying
Ini 8 Alasan Mengapa Anak dan Remaja Melakukan Tindakan Bullying

Perilaku bullying yang dilakukan oleh anak dan remaja bisa muncul karena sejumlah hal.

Baca Selengkapnya
"Perundungan dengan Dalih Apa pun Tak Boleh Dibiarkan!"

Dirjen HAM menyebut tindakan merundung bisa mencederai martabat dan merugikan seseorang.

Baca Selengkapnya
Fakta Kenakalan Remaja dan Penyebabnya, Perlu Diketahui
Fakta Kenakalan Remaja dan Penyebabnya, Perlu Diketahui

Remaja adalah aset bangsa yang seharusnya dibina dan diarahkan menuju masa depan yang cerah.

Baca Selengkapnya
Anak Jadi Sasaran Paham Radikalisme, BNPT: Karena Mudah Dipengaruhi
Anak Jadi Sasaran Paham Radikalisme, BNPT: Karena Mudah Dipengaruhi

Bangbang menegaskan, BNPT terus mendukung kaderisasi kepemimpinan yang menyasar perempuan dan anak sebagai upaya perdamaian

Baca Selengkapnya
Komisi III Dorong Revisi UU Peradilan Anak
Komisi III Dorong Revisi UU Peradilan Anak

Dorongan revisi ini diungkapkan Wakil Ketua Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni

Baca Selengkapnya
Perilaku Anak Cerminan Orang Tua, Ketahui Fakta dan Tipsnya
Perilaku Anak Cerminan Orang Tua, Ketahui Fakta dan Tipsnya

Perilaku anak cerminan orang tua karena anak sering kali meniru apa yang orang tua lakukan.

Baca Selengkapnya