Mentan Jamin Ketersediaan 2,06 Juta Hewan Kurban: Insya Allah Aman
Mentan mengatakan, ketersediaan hewan kurban tahun ini berpotensi surplus hingga mencapai angka 88 ribu ekor.
Kementan telah memetakan kebutuhan berkurban masyarakat Indonesia
Mentan Jamin Ketersediaan 2,06 Juta Hewan Kurban: Insya Allah Aman
Ketersediaan hewan kurban tahun ini diproyeksikan mencapai 2,06 juta ekor. Terdiri dari sapi, kerbau, kambing, dan domba. Mengacu jumlah itu, pasokan hewan kurban pada Iduladha tahun ini dipastikan aman dan mencukupi.
"Insya Allah aman. Dirjen sudah melapor ke saya, jadi dipastikan aman, jumlahnya juga cukup untuk (Iduladha)," kata Menteri Pertanian RI, Amran Sulaiman Tangerang, Kamis (6/6).
Menurutnya, berdasarkan data Direktorat Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan (Ditjen PKH), kebutuhan hewan kurban secara nasional mencapai 1,97 juta ekor, dengan ketersediaannya yang mencapai 2,06 juta ekor dipastikan ketersediaan hewan kurban tahun ini berpotensi surplus hingga mencapai angka 88 ribu ekor.
"Jadi untuk persiapan kurban aman, 1 juta cukup. Tapi yang terpenting ke depan kami akan kembangkan model pertenakan lebih baik," ungkap Amran.
Sementara guna mencukupi pasokan hewan kurban, pihak Kementan telah memetakan kebutuhan berkurban masyarakat Indonesia dan mendata wilayah-wilayah yang mengalami defisit hingga surplus produksi pertenakanya.
Kementan RI dalam menghadapi musim kubran tahun ini akan mengintervensi jika didapati adanya kekurangan kebutuhan kurban di daerah tertentu dengan cara memobilisasi produksi dari daerah surplus ke wilayah yang defisit.
Selain dari pasokan hewan kurban, Pemerintah juga menjamin bahwa hewan kurban yang beredar di masyarakat dipastikan kesehatan hewannya dengan melakukan berbagai langkah guna untuk memastikan kelancaran pelaksanaan kurban tahun ini.
"Kami memastikan sertifikat kesehatan ternak yang dilalulintaskan sudah lengkap, memeriksa ear tag untuk menjamin ternak telah teregister dan kami menerjunkan petugas kesehatan hewan di kab/kota untuk melakukan pengecekan rutin di penampungan ternak," tegasnya
Pada kunjungan kerjanya kali ini, Amran meninjau langsung lokasi peternakan hewan PT. Lembu Setia Abadi Jaya (LSAJ) Farm yang berlokasi di Kabupaten Tangerang, Banten.
Peternakan hewan dengan luas area 22,5 hektar ini dilengkapi sejumlah fasilitas penunjang yang mampu menampung kapasitas produksi hewan ternak sapi cukup tinggi. Seperti kandang sapi, pabrik pakan mini berkapasitas 40 ton per hari, dan rencana pabrik pupuk, RPH, pabrik bakso, sosis, nugget, meat shop dan cold storage.