Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Mimpi Wali Kota Jadikan Koperasi Sebagai Suksesi UMKM di Tanah Air

Mimpi Wali Kota Jadikan Koperasi Sebagai Suksesi UMKM di Tanah Air Wali kota Malang diksusi soal Koperasi. ©2018 Merdeka.com

Merdeka.com - Koperasi diharapkan bisa berkembang dan merambah sampai unit-unit usaha. Namun nyatanya, kondisi tersebut belum bisa dirasakan di sejumlah daerah di Indonesia.

Seperti di Kota Malang misalnya. Sebagian besar koperasi masih berkutat dengan kegiatan simpan pinjam dan beberapa di antaranya digunakan rentenir untuk menjerat masyarakat.

Wali Kota Malang, Sutiaji, mengatakan koperasi harus dikuatkan sebagai pondasi perekonomian masyarakat. Koperasi harus dikembangkan di unit-unit kegiatan usaha masyarakat.

Orang lain juga bertanya?

"Koperasi sebagai pondasi perekonomian masyarakat harus dikuatkan. Ini sejalan dengan program kami yang saat ini fokus bagaimana agar ekonomi kemasyarakatan bisa tumbuh melalui skema peningkatan UMKM dan penyehatan koperasi," kata Sutiaji di acara Workshop Manajemen Penilaian Kesehatan Koperasi di Hotel Regents Park Kota Malang, Senin (12/11).

Sutiaji menegaskan, penguatan koperasi dengan merambah unit usaha merupakan upaya agar perputaran uang di dalam lembaga itu tidak statis. Jika diterapkan dengan baik, maka akan semakin banyak masyarakat gemar dan tertarik menitipkan dananya pada koperasi. Sehingga ekonomi masyarakat dapat berjalan.

"Arus perputaran uang koperasi ini dari dan untuk anggota. Karena itu mendatang koperasi harus sehat. Bagaimana caranya ya dengan memperbaiki administrasi, menaikkan SHU dan RAT dengan begitu koperasi bisa sehat dan berkembang," bebernya

Dia berharap pada masa mendatang koperasi bisa menjadi suksesi dari kegiatan UMKM. Artinya, setiap UMKM harus memiliki basis koperasi sebagai sarana penopang pendanaan sehingga dengan skema ini perekonomian masyarakat semakin kuat.

Sementara itu, Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Kota Malang, Tri Widyani, menyampaikan kegiatan workshop kali ini diadakan karena masih ada banyak koperasi yang belum mencapai derajat sehat di Kota Malang.

Data Dinas Koperasi dan UMKM menyebut, Kota Malang memiliki 700 koperasi dan 50 persen di antaranya dalam kategori aktif. Sedangkan yang masuk dalam kategori sehat hanya berjumlah puluhan saja.

"Kita harus kerja keras dalam hal ini. Harapannya koperasi sehat itu nantinya jika pengurus dan pengawasnya tersertifikasi dan saat ini masih beberapa koperasi saja yang memiliki hal itu," ucap Tri Widyani.

Dijelaskan, upaya agar koperasi bisa menjadi sehat dan memiliki unit usaha serta mampu mengembangkan aset terus dilakukan oleh pihaknya. Salah satu yang kini dijadikan contoh adalah Koperasi RSUD Syaiful Anwar yang dianggap sukses dan mampu mengembangkan unit usahanya.

"Memang harapan kami ke depan koperasi tidak sekadar urusan simpan pinjam saja tetapi mampu bersaing dalam meningkatkan unit usaha," kata Sutiaji.

(mdk/lia)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Koperasi Sumber Kemakmuran Masyarakat Surabaya, Bisa Atasi Kemiskinan dan Pengangguran
Koperasi Sumber Kemakmuran Masyarakat Surabaya, Bisa Atasi Kemiskinan dan Pengangguran

Koperasi jadi salah satu sumber kemakmuran masyarakat Kota Surabaya. Keberadaannya bisa mengatasi kemiskinan dan pengangguran.

Baca Selengkapnya
Kemenkop-UKM: Revisi UU Perkoperasian Dilanjutkan Pemerintahan Prabowo
Kemenkop-UKM: Revisi UU Perkoperasian Dilanjutkan Pemerintahan Prabowo

Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki menginisiasi merevisi UU perkoperasian untuk membangun ekosistem kelembagaan.

Baca Selengkapnya
Nobu Bank Tebar KUR Rp68 Miliar ke Toko Kelontong, Kemenko Perekonomian: Perkuat Daya Saing UMKM RI
Nobu Bank Tebar KUR Rp68 Miliar ke Toko Kelontong, Kemenko Perekonomian: Perkuat Daya Saing UMKM RI

Program ini menjadi alternatif bagi pelaku UMKM khususnya Toko SRC yang belum berhasil mendapatkan KUR.

Baca Selengkapnya
Ini Jumlah Pengusaha yang Pas Agar Indonesia Jadi Negara Maju
Ini Jumlah Pengusaha yang Pas Agar Indonesia Jadi Negara Maju

Pelaku wirausaha di Indonesia sudah harus matang dengan perencanaan bisnis yang akan dikembangkan.

Baca Selengkapnya
PLUT-KUMKM Diresmikan, Gus Ipul Harap Jadi Pengembangan Koperasi dan UMKM
PLUT-KUMKM Diresmikan, Gus Ipul Harap Jadi Pengembangan Koperasi dan UMKM

Hadirnya gedung ini untuk mendorong koperasi dan para UMKM untuk lebih berkontribusi pada PLUT.

Baca Selengkapnya
Jumlah Koperasi Turun Drastis Selama 10 Tahun Pemerintahan Jokowi
Jumlah Koperasi Turun Drastis Selama 10 Tahun Pemerintahan Jokowi

Meskipun dari segi jumlah mengalami penurunan, namun dari segi permodalan koperasi mengalami peningkatan dari Rp200,66 triliun menjadi Rp254,17 triliun.

Baca Selengkapnya
Pemkot Pematang Siantar Fokus pada Pengembangan UMKM, Ini Tujuannya
Pemkot Pematang Siantar Fokus pada Pengembangan UMKM, Ini Tujuannya

Bangkitkan perekonomian pasca pandemi Covid-19, Pemkot Pematang Siantar akan fokus pada pengembangan UMKM.

Baca Selengkapnya
Peringatan Hari Koperasi Indonesia 12 Juli 2023, Berikut Tema dan Sejarahnya
Peringatan Hari Koperasi Indonesia 12 Juli 2023, Berikut Tema dan Sejarahnya

Peringatan Hari Koperasi Indonesia peringatan ini guna mengingatkan pemerintah dan masyarakat untuk senantiasa menghidupkan koperasi.

Baca Selengkapnya
KemenKopUKM dan Kelompok Negara D-8 Jajaki Kerja sama Peningkatan Kapasitas UMKM
KemenKopUKM dan Kelompok Negara D-8 Jajaki Kerja sama Peningkatan Kapasitas UMKM

D-8mencakup delapan negara berkembang yang memiliki mayoritas penduduk beragama Islam yang berkeinginan mempererat kerja sama dalam pembangunan.

Baca Selengkapnya
Kemenkop UKM Gandeng RSPO Kembangkan Koperasi Petani Sawit di Indonesia
Kemenkop UKM Gandeng RSPO Kembangkan Koperasi Petani Sawit di Indonesia

Menkop Teten optimis kerja sama dengan RSPO akan memperkuat korporatisasi petani sawit sekaligus memperkuat produksi kelapa sawit dari hulu hingga hilir.

Baca Selengkapnya
Menteri Teten Targetkan 10 UKM Melantai di BEI Tahun Ini
Menteri Teten Targetkan 10 UKM Melantai di BEI Tahun Ini

Ini alasan Teten ingin UKM berani IPO di Bursa Efek Indonesia.

Baca Selengkapnya
Menkop Teten Bongkar Penyebab Pelaku Usaha Mikro di RI Sulit Berkembang
Menkop Teten Bongkar Penyebab Pelaku Usaha Mikro di RI Sulit Berkembang

Teten mengakui masih ada kendala yang dihadapi para pelaku usaha mikro untuk tumbuh.

Baca Selengkapnya