Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Modus Baru, Kokain Rp 10 M Dicampur Resin Diselundupkan WNA Peru ke Bali

Modus Baru, Kokain Rp 10 M Dicampur Resin Diselundupkan WNA Peru ke Bali Bea Cukai Ngurah Rai Ungkap Modus Baru Kokain yang Dicampur Resin. ©2018 Merdeka.com/Moh Kadafi

Merdeka.com - Para pelaku kejahatan narkoba tak pernah kehilangan akal untuk menyelundupkan narkotika ke negara lain agar lolos dari pantauan petugas.

Tertangkapnya pelaku berinisial JRAG (44) Warga Negara Asing (WNA) asal Peru oleh petugas Bea Cukai Ngurah Rai, Bali, pada Kamis (6/12) lalu sekitar pukul 16.00 Wita, di Terminal Kedatang Internasional Bandara I Gusti Ngurah Rai, Bali, dengan menggunakan Pesawat Emirates Airlines EK450 dengan rute Dubai-Denpasar, mengungkap modus baru yang pertama kali terjadi di Indonesia.

Pelaku JRAG mencampurkannya narkoba jenis kokain dengan bahan kimia resin. Sehinga menyerupai sebuah koper dan saat disentuh sangat keyal dan terlihat seperti jajanan dodol.

Untung Basuki, selaku Kepala Kantor Bea Cukai DJBC Bali, NTB dan NTT memamparkan modus penyelundupan narkoba jenis kokain tersebut. Dia menceritakan, pelaku membawa koper yang di dalamnya juga ada koper (Kokain) yang sudah di campur dengan bahan resin.

bea cukai ngurah rai ungkap modus baru kokain yang dicampur resin

Bea Cukai Ngurah Rai Ungkap Modus Baru Kokain yang Dicampur Resin ©2018 Merdeka.com/Moh Kadafi

"Itu sudah dicampur dengan resin sehingga terlihat seperti koper. Sehingga kita agak kesulitan. Tapi kebetulan kita sudah punya bahan laboratorium dan kita melakukan uji dengan bahan kimia tertentu dan ternyata setelah kita campur dengan bahan kimia tertentu terurai kokain tersebut," ucapnya, di Kantor Bea Cukai Ngurah Rai, Badung, Bali, Kamis (13/12).

Saat terurai kokain tersebut sebanyak 4.740 gram bruto atau bila dinettokan seberat 4.080 gram netto dengan nilai Rp 10.200.000.000,00 atau Rp 10 miliar lebih.

Menurut Untung Basuki, jenis kokain tersebut lebih mahal. Kemudian, modus tersebut pertama kali dilakukan di Indonesia. Tetapi modus seperti ini juga pernah dilakukan di Shanghai Cina pada tahun 2017.

Untung Basuki juga menjelaskan, bahwa awalnya kesulitan mengungkap modus tersebut. Karena saat dianalisa image di Terminal kedatangan Internasional pihaknya hanya menduga narkotika. Namun saat diuji di laboratrium baru diketahui setelah terurai.

"Kita melakukan penelitian karena cukup sulit karena bentuknya di klamufasekan dengan bentukan koper. kita lihat tadi seperti lapisan koper, karena kita memiliki laboratorium di Ngurah Rai dan kita melakukan uji dan ternyata betul, begitu kita larutkan dalam bahan kimia tertentu, kita mendapatkan narkotika jenis kokain," paparnya.

"Hal itu modus baru, di Indonesia ini baru pertama kali dan di Sanghai Cina (2017) itu pernah. Tapi kalau di Indonesia ini baru pertama kalinya namun ini sudah menjadi perhatian kami," ujar Untung Basuki.

(mdk/ded)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Polda Metro Bongkar Modus Penyelundupan Kokain Cair dalam Botol Sampo
Polda Metro Bongkar Modus Penyelundupan Kokain Cair dalam Botol Sampo

Dua WNA diamankan dalam kasus penyelundupan kokain cair ini.

Baca Selengkapnya
Detik-Detik WNA Iran Penyelundup Narkoba Ditangkap di Hotel Penjaringan, Sabu Disamarkan di Keramik
Detik-Detik WNA Iran Penyelundup Narkoba Ditangkap di Hotel Penjaringan, Sabu Disamarkan di Keramik

Penggerebekan dilakukan kepolisian setelah mendapat informasi pengiriman narkoba melalui ekspedisi.

Baca Selengkapnya
Gerebek Pabrik Narkoba Rumahan di Jakarta Barat, Polisi Temukan 100 Kg Tembakau Gorilla
Gerebek Pabrik Narkoba Rumahan di Jakarta Barat, Polisi Temukan 100 Kg Tembakau Gorilla

DA tidak melakukannya sendirian, dia dibantu oleh dua pelaku lain.

Baca Selengkapnya
Polisi Bongkar Peredaran Narkoba Jaringan Internasional, Modusnya Disembunyikan di Pintu Mobil Ekspedisi
Polisi Bongkar Peredaran Narkoba Jaringan Internasional, Modusnya Disembunyikan di Pintu Mobil Ekspedisi

Terungkapnya kasus ini merupakan hasil kerja sama atau joint investigation yang dilakukan bersama dengan Polres Pelabuhan Tanjung Priok.

Baca Selengkapnya
Polisi Gerebek Vila di Bali jadi Lab Pembuatan Narkoba Hingga Ganja Hindroponik, 4 Orang Ditangkap
Polisi Gerebek Vila di Bali jadi Lab Pembuatan Narkoba Hingga Ganja Hindroponik, 4 Orang Ditangkap

Adapun modus operandi pemasarannya menggunakan jaringan hydra Indonesia atau darknet untuk memasarkan produk ganja hidroponik.

Baca Selengkapnya
Ditempel Lakban di Perut, Pria Ini Mau Selundupkan Narkoba 1 Kg Lewat Pelabuhan Bintan
Ditempel Lakban di Perut, Pria Ini Mau Selundupkan Narkoba 1 Kg Lewat Pelabuhan Bintan

Pelaku merupakan calon penumpang Kapal Bukit Raya yang hendak pergi ke Jakarta

Baca Selengkapnya
Narkoba dari Malang Dijual Lewat Medsos
Narkoba dari Malang Dijual Lewat Medsos

Dari komunikasi di media sosial, biasanya pelaku akan mengirimkan barang haram ke Jakarta.

Baca Selengkapnya
Belasan Kaleng Susu Asal Malaysia Singgah ke Semarang, Ternyata Isinya 12 Kg Sabu
Belasan Kaleng Susu Asal Malaysia Singgah ke Semarang, Ternyata Isinya 12 Kg Sabu

Modus pengiriman sabu tersebut disamarkan dengan barang kiriman pekerja migran Indonesia melalui Pelabuhan Tanjung Emas Semarang.

Baca Selengkapnya
Ungkap 6,6 Kg Sabu dan Tembakau Sintetis, Polsek Kebon Jeruk Tangkap dua Residivis
Ungkap 6,6 Kg Sabu dan Tembakau Sintetis, Polsek Kebon Jeruk Tangkap dua Residivis

Dua tersangka yang diamankan adalah IS alias T (29) dan IS alias B (32).

Baca Selengkapnya
Rumah Produksi Ciu Berkedok Kantor Hukum di Jakbar Digerebek, Pelaku Cuan Rp60 Juta Per Bulan
Rumah Produksi Ciu Berkedok Kantor Hukum di Jakbar Digerebek, Pelaku Cuan Rp60 Juta Per Bulan

Polisi menggerebek ruko yang dijadikan tempat produksi pabrik minuman keras ilegal jenis 'Ciu' di Tambora.

Baca Selengkapnya
4 Bulan Mengintai, Cerita Petugas Gabungan Bongkar Pabrik Ekstasi Rumahan di Sunter
4 Bulan Mengintai, Cerita Petugas Gabungan Bongkar Pabrik Ekstasi Rumahan di Sunter

Pil ekstasi sebanyak 7.800 diamankan sebagai barang bukti kejahatan

Baca Selengkapnya
Kurir Narkoba Diringkus, 6 Kg Sabu Disembunyikan dalam Boneka
Kurir Narkoba Diringkus, 6 Kg Sabu Disembunyikan dalam Boneka

Sebelumnya petugas telah memantau darah tersebut berdasarkan informasi yang telah didapat.

Baca Selengkapnya