Profil Wali Kota Semarang, Kader PDIP yang Mutasi Camat Gajahmungkur Diduga Gara-Gara Nasi Goreng
Sebelum menjadi orang nomor satu di Kota Lumpia itu, Hevearita Gunaryanti Rahayu menjabat Wakil Wali Kota Semarang, sejak 2016.
Hevearita Gunaryanti Rahayu resmi menjabat sebagai Wali Kota Semarang pada 30 Januari 2023.
Profil Wali Kota Semarang, Kader PDIP yang Mutasi Camat Gajahmungkur Diduga Gara-Gara Nasi Goreng
Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu mencopot Camat Gajahmungkur Adhe Bhakti Ariawan. Diduga, pencopotan ini imbas Adhe Bhakti menyindir program nasi goreng Pemkot Semarang di media sosial. Kini, Adhe Bhakti ditugaskan menjadi Sekretaris Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Semarang. Sebetulnya, Adhe Bhakti tak sendiri dimutasi Hevearita Gunaryanti Rahayu atau dikenal Mbak Ita. Ada 348 pejabat lainnya yang turut dirotasi.
Hevearita Gunaryanti Rahayu membantah merotasi ratusan pejabat termasuk Adhe Bhakti karena alasan tidak suka. Dia menegaskan, keputusan itu diambil setelah mempertimbangkan keahlian masing-masing pejabat.
"Jadi pelantikan ini membutuhkan waktu berbulan-bulan, bagaimana menempatkan teman-teman di tempat yang sesuai. Right man on the right place. Tidak ada like and dislike, saya berusaha menempatkan teman-teman sesuai bidangnya,”
kata Hevearita Gunaryanti Rahayu di Semarang, Rabu (3/8).
merdeka.com
Profil Hevearita Gunaryanti Rahayu Hevearita Gunaryanti Rahayu resmi menjabat sebagai Wali Kota Semarang pada 30 Januari 2023. Dia dilantik Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo di Gedung Gradhika Bhakti Praja. Pelantikan Hevearita Gunaryanti Rahayu sebagai Wali Kota Semarang dihadiri langsung Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri. Hevearita Gunaryanti Rahayu merupakan kader PDIP.
Sebelum menjadi orang nomor satu di Kota Lumpia itu, Hevearita Gunaryanti Rahayu menjabat Wakil Wali Kota Semarang, sejak 2016. Dia mendampingi Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi atau Hendi.
Foto: Hevearita Gunaryanti Rahayu dan Megawati Soekarnoputri
Namun, sejak Hendi diangkat menjadi Kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintah (LKPP), Hevearita Gunaryanti Rahayu mengisi posisi Plt Wali Kota Semarang.
Sebelum terun ke dunia politik, Hevearita Gunaryanti Rahayu bekerja sebagai bankir dan memimpin sejumlah perusahaan. Di antaranya, Direktur Utama PT Sarana Patra Hulu Cepu, Direktur Utama PT Adita Farasjaya, dan Head of Public Sector Bank Permata.
Pendidikan Formal
Hevearita Gunaryanti Rahayu tercatat pernah mengenyam pendidikan di SMA Negeri 1 Semarang pada 1981-1984. Dia pernah menempuh pendidikan di Fakultas Pertanian, Universitas Pembangunan Nasional (UPN) Veteran Jogja pada 1984.
Pada 2018, dia melanjutkan kuliahnya Universitas Diponegoro (Undip) Semarang mengambil program Ilmu Sosial dan Ilmu Politik.