SKK Migas berharap wilayah kerja mereka dilindungi
Merdeka.com - Perwakilan SKK Migas Sapta Nugraha mengatakan, wilayah kerja lembaganya adalah bagian dari obyek vital yang perlu dilindungi. Menurut Sapta pendapatan SKK Migas tahun 2012 mencapai Rp 300 triliun dan nilai itu 25 persen dari APBN Indonesia.
"Ada alasan kenapa wilayah kerja kami perlu dijaga sebagai obyek vital. Salah satunya pendapatan kami tahun ini yang mencapai Rp 300 triliun dan itu setara dengan 25 persen APBN," kata Sapta saat menyampaikan presentasinya dalam seminar "Sistem Keamanan Vital dalam menghadapi Ancaman Terorisme" di Hotel Millenium Jakarta .
Sapta mengakui kerja lembaganya rawan dengan gangguan keamanan. Tak hanya terkait dengan ancaman terorisme juga ancaman sosial dari lingkungan sekitar area kerja.
-
Siapa yang mengeluarkan dana Rp 30 miliar? Pengusaha asal Amerika Serikat, Bryan Johnson menghabiskan USD2 juta atau Rp30,9 miliar per tahun demi memuluskan blueprint yang dia sebut mengembalikan usia muda.
-
Kenapa kerugian negara dibebankan ke PT Timah? 'Sehingga kewajiban ini melekat ada di PT Timah,' ujar Febri di Jakarta, Kamis, (30/5).
-
Bagaimana Petronas memaksimalkan potensi migas di Indonesia Timur? Seperti yang dilakukan Petronas di sumur Hidayah, Yuzaini menjelaskan teknologi menjadi kunci penting dalam perburuan cadangan migas di Indonesia bagian Timur. “Paling penting lihat data dan teknologi, Hidayah discovery, sebelum drill dieksekusi, kita lakukan eksplorasi dan selesaikan seismik dengan teknologi terbaru. Teknologi ini terus berkembang, itu kuncinya. Kami percaya diri dengan potensi di Indonesia bagian timur, itulah kenapa kami di sana,“ pungkas Yuzaini.
-
Apa hasil terbesar Pertamina pada tahun 2023? PT Pertamina (Persero) berhasil membukukan laba total sebesar USD 4,77 miliar atau sekitar Rp 72,7 triliun (asumsi kurs Rp 15.255 per USD).
-
Apa isi PKS BPH Migas dan Pemprov Sultra? Dokumen ini selanjutnya akan ditandatangani oleh Penjabat Gubernur Sultra Andap Budhi Revianto yang menandai resminya kerja sama BPH Migas dan Pemprov Sultra.'Setelah dokumen ini ditandatangani oleh Penjabat Gubernur Sultra, selanjutnya akan dibahas program-program penyediaan, pengendalian dan pengawasan penyaluran JBT dan JBKP oleh kedua belah pihak,' ujar Kepala BPH Migas Erika Retnowati dalam kesempatan tersebut.
-
Apa penyebab kerugian PT Timah di tahun 2023? Virsal mengatakan penyebab terbesar kerugian tersebut karena harga timah di pasar global tengah mengalami penurunan. Alhasil, pendapatan yang dicatatkan PT Timah Tbk ikut turun.
"Kadang dalam pelaksanaan kerja kami, ada pemblokiran dari masyarakat sekitar. Padahal kami sedang melakukan eksplorasi atau dilakukan oleh mitra kami. Menghadapi semacam itu butuh strategi. Ke depan masyarakat butuh diedukasi agar memahami wilayah kerja kami. Mohon dipikirkan bersama selain ancaman terorisme," ujar Sapta.
Untuk mengamankan wilayah kerja SKK Migas, menurut Sapta pihaknya bekerja sama dengan pihak kepolisian dan TNI AL untuk pengamanan anjungan minyak dan gas yang eksplorasinya di lepas pantai.
"Ada 350 wilayah SKK Migas yang tersebar di seluruh Indonesia. Makanya kami memiliki prosedur penanganan keamanan, dan kami bekerja sama dengan pihak polisi untuk di darat dan Angkatan Laut untuk anjungan lepas pantai," kata Sapta.
Untuk kerja sama dengan kepolisian, menurut Sapta, SKK Migas dalam kontrak itu menyebutkan pihak kepolisian menempatkan personelnya di seluruh wilayah area kerja SKK Migas. Baik lokasi yang dianggap perlu dan respon terpadu yang sewaktu-waktu dibutuhkan.
Lebih lanjut Sapta menegaskan, kerja sama dengan angkatan laut dilakukan saat pemindahan barang hasil tambang atau peralatan ke tempat lain yang melewati lautan. Namun, Sapta menuturkan sistem keamanan di laut lebih sulit daripada di darat.
"Pernah kami saat memindahkan peralatan untuk tambang ke pos lain, kapal Angkatan Laut yang mengawal kapal kami ternyata tertinggal, karena kapalnya lebih lambat. Terpaksa kami, kehilangan pengawalan keamanan saat itu," kata Sapta.
Dalam seminar itu, banyak usulan yang masuk tentang objek vital. Termasuk ada anggota dari salah satu perwakilan dari BUMN yang menanyakan syarat sebuah tempat dianggap objek vital hingga pengamanan apa yang didapatkan secara khusus.
Menjawab hal itu, Agus Surya Bakti yang juga Deputi Bidang Pencegahan, Perlindungan, dan Deradikalisasi BNPT hanya bisa mengutip Keputusan Menteri ESDM No. 1762, 2007. Objek vital dalam keputusan itu hanya menjelaskan kalau obyek vital adalah kawasan/lokasi/instansi dan usaha yang menyangkut hajat hidup orang banyak demi kepentingan negara dan sumber pendapatan negara yang bersifat strategis.
Sapta mengutip dalam Kepmen itu menyebut ada 126 fasilitas yang dianggap obyek vital. Mendengar hal itu banyak peserta sidang yang mencoba menawarkan agar hasil dari seminar itu diarahkan untuk membuat rancangan undang-undang tentang obyek vital negara.
"Mestinya bisa kalau mengingat banyak obyek vital yang dimiliki banyak perusahaan di Indonesia, lebih-lebih BUMN dan pihak asing yang berinvestasi. Namun sayang Pak Bambang Wuryanto dari Komisi VIII tidak bisa hadir yang mungkin bisa memberikan arahan dan masukan bagaimana mestinya," kata Agus. (mdk/bal)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Peningkatan produksi migas di Indonesia masih membutuhkan investasi.
Baca SelengkapnyaTotal investasi komitmen pasti dari penandatangan WK ini senilai USD 96,92 juta, atau setara Rp1,56 triliun (kurs Rp16.130 per USD).
Baca SelengkapnyaTerdapat dua sumur eksplorasi yang menjadi komitmen kerja pasti (KKP), yang nantinya akan dilakukan pengeboran di WK Ketapang.
Baca SelengkapnyaSKK Migas menargetkan lifting minyak hingga 1 juta barel per hari hingga 2030.
Baca SelengkapnyaInvestasi hulu migas di 2023 naik 13 persen dari tahun sebelumnya.
Baca SelengkapnyaTotal nilai kontrak sektor hulu migas pada tahun 2020-2022 mencapai Rp174,5 triliun.
Baca SelengkapnyaIa meyakini dengan kinerja perusahaan yang semakin baik, kesejahteraan pekerja dan kontribusi PGN bagi Indonesia akan semakin meningkat.
Baca SelengkapnyaTahun 2023, SKK menargetkan investasi sebesar Rp234,18 triliun di industri hulu migas.
Baca SelengkapnyaInsentif fiskal diperlukan mengingat negara lain juga berupaya menarik investor.
Baca SelengkapnyaSeluruh KKKS telah menyelesaikan kewajiban finansial, melalui pembayaran bonus tanda tangan dan menyerahkan jaminan pelaksanaan sesuai ketentuan peraturan.
Baca SelengkapnyaPGN SAKA memiliki 10 aset hulu migas di Indonesia dan 1 aset di luar negeri. Satu asset dalam hal ini adalah di Fasken, Texas.
Baca SelengkapnyaDiharapkan produksi minyak mencapai 42.922 barel per hari (BOPD).
Baca Selengkapnya