Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Soal mobil Esemka, Jokowi sebut pemerintah sudah cukup membantu

Soal mobil Esemka, Jokowi sebut pemerintah sudah cukup membantu Jokowi Esemka. Merdeka.com/Arie Basuki

Merdeka.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengunjungi bengkel Kiat Motor penggagas pembuatan mobil Esemka, yang pernah dipromosikannya saat menjabat sebagai Wali Kota Solo. Terkait nasib mobil tersebut saat ini, Jokowi mengatakan bahwa pemerintah sudah cukup membantu.

"Di situ tadi, saat kita masih memberikan dukungan, memberikan dukungan uji emisi, dukungan sertifikasi, itu tugas pemerintah. Setelah itu, itu tugasnya PT (perusahaan), tugas industri," kata Jokowi di Bengkel Kiat Motor, Klaten, Jawa Tengah, Minggu (17/9). Dikutip dari Antara.

Setelah menggarap Esemka, Bengkel Kiat Motor kini sedang sedang memproduksi kendaraan angkut pedesaan bertenaga solar bernama Mahesa. Menurut Jokowi, jika pemerintah terlalu banyak membantu, dikhawatirkan mobil tidak kompetitif di pasar.

"Pemerintah itu tadi mendukung sertifikasi, mendukung uji emisi. Kalau perlu hal-hal yang berkaitan dengan pajak barang mewah karena ini kan produk dalam negeri, mungkin bisa dibantu. Jangan sampai semuanya disuntik dari pemerintah," tambah Presiden.

Bila rencana bisnisnya menarik, Presiden pun yakin investor akan tertarik dengan mobil Esemka maupun Mahesa.

"Ya pasca (produksi) itu, harusnya kan dihitung. Kalau 'feasible' secara bisnis, ya akan banyak orang yang ingin menginvestasikan biaya itu. Tapi ya ditunggulah tanggal mainnya. Baik untuk Mahesa dan nanti Esemka," ungkap Presiden.

Menurut Sukiat sebagai pemilik Kiat Motor, produknya bernama Mahesa adalah kendaraan yang dirancang untuk menyesuaikan kebutuhan masyarakat desa khususnya yang berprofesi sebagai petani, dan dapat dikombinasikan dengan berbagai peralatan pengolahan hasil pertanian.

Mahesa dirancang menggunakan mesin diesel 650 cc sehingga berbahan bakar solar dan pengoperasiannya murah. Mahesa juga menggunakan komponen yang diproduksi pabrik lokal di wilayah industri Yogyakarta, Solo, Klaten, Ungaran dan Salatiga.

Sementara hingga saat ini Esemka pun belum diproduksi massal. Data hasil pengujian di Balai Termodinamika Mesin Propulsi Serpong pada 7 Februari 2012 menyatakan Esemka belum memenuhi standar Kementerian Lingkungan Hidup. Mobil Esemka menjalani uji emisi kedua pada pertengahan Juni 2012. Hasilnya, kendaraan ini berhasil memenuhi ambang batas, yaitu untuk CO di bawah 5 gram per kilometer dan untuk HC+NOX di bawah 0,70 gram per kilometer.

Selanjutnya pada April 2016, perusahaan yang akan memproduksi mobil Esemka, PT Adiperkasa Citra Esemka Hero (ACEH), masih menunggu izin manufaktur dari Kementerian Perindustrian. Izin tersebut diperlukan agar mereka bisa memproduksi kendaraan bermotor. Dikutip dari Antara. (mdk/cob)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jokowi Senang Lihat Kendaraan Listrik Menjamur, Pastikan Pabrik Baterai Mobil Listrik Beroperasi Bulan Depan
Jokowi Senang Lihat Kendaraan Listrik Menjamur, Pastikan Pabrik Baterai Mobil Listrik Beroperasi Bulan Depan

Hal itu diungkapkan Jokowi saat meninjau pameran kendaraan listrik di Jiexpo Kemayoran.

Baca Selengkapnya
Jokowi Janji Beri Mobil Baru dan Mesin Kayu untuk SMKN 5 Kupang: Kalau Praktik Hati-Hati
Jokowi Janji Beri Mobil Baru dan Mesin Kayu untuk SMKN 5 Kupang: Kalau Praktik Hati-Hati

Jokowi mengunjungi SMKN 5 saat kunjungan kerja ke Kupang, NTT.

Baca Selengkapnya
FOTO: Gaya Jokowi dan Sepeda Motornya, dari Touring di Danau Toba hingga Jajal Trek MotoGP
FOTO: Gaya Jokowi dan Sepeda Motornya, dari Touring di Danau Toba hingga Jajal Trek MotoGP

Presiden Jokowi dikenal memiliki kegemaran pada dunia otomotif. Dia terlihat menunggangi sepeda motornya saat melakukan kunjungan ke sejumlah wilayah Tanah Air.

Baca Selengkapnya
Makna Jokowi Naik Mobil Berpelat Indonesia Disopiri Prabowo Didampingi Erick Thohir
Makna Jokowi Naik Mobil Berpelat Indonesia Disopiri Prabowo Didampingi Erick Thohir

Presiden Jokowi naik mobil maung berpelat Indonesia. Disopiri Prabowo dan ditemani Erick Thohir.

Baca Selengkapnya
Alat Praktik Kurang, Jokowi Janji Beri Kendaraan Listrik SMKN 2 Bengkulu
Alat Praktik Kurang, Jokowi Janji Beri Kendaraan Listrik SMKN 2 Bengkulu

Jokowi berjanji akan memberikan kendaraan listrik baru untuk SMKN 2 Bengkulu.

Baca Selengkapnya
FOTO: Gaya Jokowi Motoran Bareng Raffi Ahmad hingga Gading Marten Jajal Tol IKN
FOTO: Gaya Jokowi Motoran Bareng Raffi Ahmad hingga Gading Marten Jajal Tol IKN

Menurut Jokowi, kondisi jalan tol dapat lebih dirasakan apabila menggunakan sepeda motor. Oleh karena itu, dia memilih naik motor untuk meninjau jalan tol IKN.

Baca Selengkapnya
Jokowi Soal Elon Musk Tak Kunjung Bangun Pabrik Tesla di Indonesia: Kita Tak Bergantung ke 1-2 Merek
Jokowi Soal Elon Musk Tak Kunjung Bangun Pabrik Tesla di Indonesia: Kita Tak Bergantung ke 1-2 Merek

Jokowi optimistis pembangunan industri kendaraan listrik dari hulu ke hilir akan membuat investor berbondong-bondong investasi di Indonesia.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Diisukan Mundur, Pak Bas Dipamerkan Jokowi Saat Blusukan di 'Kandang Banteng'
VIDEO: Diisukan Mundur, Pak Bas Dipamerkan Jokowi Saat Blusukan di 'Kandang Banteng'

Di depan warga yang hadir, Jokowi memamerkan kinerja PUPR dalam memperbaiki jalan yang sudah lama rusak.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Rahayu Saraswati Blak-blakan Beda Masa Depan Maung Kebanggaan Prabowo dan Esemka Jokowi
VIDEO: Rahayu Saraswati Blak-blakan Beda Masa Depan Maung Kebanggaan Prabowo dan Esemka Jokowi

Rahayu Saraswati menanggapi, perintah presiden yang meminta kabinetnya menggunakan mobil Maung

Baca Selengkapnya
Nada Tinggi Presiden Jokowi Kesal Ketok Podium Berkali-kali: Bangsa Kita Tak Bisa Didikte!
Nada Tinggi Presiden Jokowi Kesal Ketok Podium Berkali-kali: Bangsa Kita Tak Bisa Didikte!

Dia menegaskan jika Indonesia tidak bisa didikte oleh siapa pun.

Baca Selengkapnya
Ini Kecanggihan Baterai Litium yang Pabriknya Diresmikan Jokowi
Ini Kecanggihan Baterai Litium yang Pabriknya Diresmikan Jokowi

Jokowi mengapresiasi peresmian pabrik tersebut sebagai langkah penting dalam mewujudkan ekosistem kendaraan listrik

Baca Selengkapnya
Mobil-mobil Ini Lahir akibat Kebijakan Presiden Soeharto, Ada yang Bertahan hingga Hari ini, tapi Banyak Juga yang Gugur
Mobil-mobil Ini Lahir akibat Kebijakan Presiden Soeharto, Ada yang Bertahan hingga Hari ini, tapi Banyak Juga yang Gugur

Banyak mobil dikembangkan dari kebijakan Presiden Soeharto: program Kendaraan Bermotor Niaga Sederhana (KBNS) pada 1970-an.

Baca Selengkapnya