Tak Percaya 'Nyanyian' Romahurmuziy, AHY Siap Bela Khofifah
Merdeka.com - Komandan Komando Tugas Bersama (Kogasma) Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengaku tak percaya dengan 'nyanyian' mantan Ketum PPP, Romahurmuziy alias Rommy dalam kasus jual beli jabatan di lingkungan Kementerian Agama (Kemenag). Rommy mengklaim Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa ikut merekomendasikan Haris Hasanudin menjadi Kepala Kanwil Kemenag Jatim.
"Ya tidak (percaya)," kata AHY didampingi Sekretaris DPD Partai Demokrat Jawa Timur, Renville Antonio saat bertemu wartawan usai menghadiri acara penganugerahan gelar doktor honoris causa (HS) Soekarwo dari Universitas Islam Negeri Sunan Ampel (UINSA) Surabaya, Rabu (27/3).
Putra Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) ini mengingatkan Rommy agar tidak gampang mencatut nama orang lain yang memang tidak terlibat dalam kasusnya. Apalagi menyeret-nyeret nama Khofifah Indar Parawansa.
-
Siapa saja yang diusulkan untuk Pilgub Jatim? 'Jadi, kepala daerah incumbent misalnya itu muncul beberapa nama. Kalau dari kalangan menteri misalnya, ada Ibu Risma (Tri Rismaharini), ada Pak Abdullah Azwar Anas, ada Pak Pramono Anung. Pak Pramono ini laris manis, nih. Ada yang mengusulkan di Jakarta, ada yang mengusulkan di Jawa Timur,' ucap Hasto.
-
Siapa yang pimpin Pemprov Kaltim? Kepala Badan Perencanaan dan Pembangunan (Bappeda) Kaltim, Yusliando menuturkan, kinerja pelaksanaan pembangunan daerah sesuai denganRencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) tahun 2018 - 2023 berjalan cukup baik.
-
Siapa yang pimpin Kemenkumham? Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) menggelar Upacara Wisuda bagi Pegawai Kemenkumham yang memasuki masa Purnabakti. Upacara Wisuda ini merupakan penghargaan atas prestasi kinerja dan darmabakti para Pegawai selama mengabdi di Kementerian yang saat ini dinahkodai oleh Yasonna Laoly.
-
Siapa calon Gubernur Jatim 2024? Nama petahana Khofifah Indar Parawansa diperkirakan jadi unggulan di Pilgub Jatim kali ini.
-
Siapa yang meminta Polda Jatim untuk melakukan investigasi? Komisioner Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) Poengky Indarti mendorong Polda Jatim untuk segera melakukan investigasi karena dikhawatirkan Briptu FN mengalami depresi pasca persalinan alias baby blues.
-
Siapa yang mendukung Khofifah di Pilgub Jatim? 'Sudah dari Desember yang lalu, sudah 4 partai , Gerindra, ada Golkar, ada Demokrat, PAN, bulan Desember lalu sudah memberikan surat penugasan,' jelas dia.
"Tidak, baiklah kalau kemudian dalam situasi dan ada case seperti itu kemudian menyebut nama satu, dua, apalagi Ibu Khofifah yang saat ini dipercaya menjadi gubernur Jatim," ucapnya mengingatkan Rommy.
Terlebih di era digital seperti sekarang ini begitu ada satu nama pejabat publik disebut dalam satu kasus langsung viral. Padahal apa yang diberitakan itu tidak benar dan tidak terjadi, sehingga bisa disebut hoaks.
"Misalnya sudah diasumsikan ada keterkaitan dan itu sangat merugikan," tegasnya.
AHY mengaku siap membela Khofifah yang namanya diseret-seret oleh Rommy. "Saya tentunya membela dalam hal ini. Jangan sampai kemudian menjadi korban, karena hanya disebut namanya saja walaupun tidak ada kaitan apapun," tegasnya.
Direktur Eksekutif The Yudhoyono Institute ini berharap Khofifah tidak terganggu pekerjaan dan tanggung jawabnya sebagai gubernur yang luar biasa besar akibat klaim Rommy tersebut.
Di sisi lain, mantan Cagub DKI Jakarta ini menaruh harapan besar pada kepemimpinan Khofifah-Emil Elestianto Dardak di Jawa Timur.
"Seperti halnya ketika Pakde Karwo (Soekarwo) menjalankan kepemimpinan di sini, selalu saja ada permasalahan dan tantangan," katanya.
(mdk/dan)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Rosan menegaskan, semangat Khofifah sama dengan Tim TKN Prabowo-Gibran. Ingin yang terbaik untuk bangsa ini.
Baca SelengkapnyaLobi-lobi dengan Khofifah terus dilakukan. Gerindra yakin Khofifah mau menerima tawaran tersebut.
Baca SelengkapnyaAirlangga akan memberi keputusan soal Golkar mengusung Khofifah di Jatim.
Baca SelengkapnyaNamun, Khofifah merahasiakan siapa saja partai yang sudah berkomunikasi dengannya.
Baca SelengkapnyaGolkar memastikan, tanpa posisi resmi pun Khofifah tetap dalam barisan Prabowo-Gibran.
Baca Selengkapnya"Jika tidak memilih AMIN saya meragukan ke-NU-annya," kata Cak Imin.
Baca SelengkapnyaAirlangga menjelaskan alasan Khofifah tak masuk struktur Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran.
Baca SelengkapnyaDia pun meyakini, jika Khofifah-Emil menjabat kembali di Jawa Timur, maka akan mengentaskan segala permasalahan di Jawa Timur.
Baca SelengkapnyaPartai Demokrat resmi memberikan surat rekomendasi kepada Khofifah Indar Parawansa dan Emil Dardak untuk maju di Pilgub Jawa Timur 2024.
Baca SelengkapnyaKhofifah mengaku tidak dikabari sebelumnya, bahwa dirinya diundang menghadiri acara tersebut untuk menerima surat rekomendasi.
Baca SelengkapnyaGubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa memenuhi janji bergabung dengan TKN Prabowo-Gibran
Baca SelengkapnyaKhofifah Indar Parawansa resmi mendukung Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.
Baca Selengkapnya