VIDEO: Harta Kekayaan AHY Disorot, Langsung Melesat Tembus Rp 116 M Saat Jabat Menteri ATR
Menteri ATR/BPN itu melaporkan harta kekayaannya ke LHKPN KPK pada 8 Mei 2024.
Harta Kekayaan AHY Disorot, Langsung Melesat Tembus Rp 116 M Saat Jabat Menteri ATR
Harta kekayaan Agus Harimurti Yudhono tengah disorot. Menteri ATR/BPN itu melaporkan harta kekayaannya ke LHKPN KPK pada 8 Mei 2024.
AHY mulai dilantik sebagai Menteri ATR/BPN sejak 21 Februari 2024.
Dilihat dari situs LHKPN KPK, Rabu (19/6) tercatat, AHY memiliki sebidang tanah dan bangunan senilai Rp 35 miliar rupiah.
Kemudian, AHY tercatat memiliki 7 kendaraan senilai Rp 6,9 miliar.
Adapun kendaraan yang tercatat, merupakan hasil sendiri.
Kemudian harta bergerak lainnya senilai Rp5,1 miliar. Lalu surat berharga senilai Rp3 miliar dan kas dan setara kas senilai Rp65 miliar.
Tercatat juga harta lainnya, senilai Rp299 juta. Dalam LHKPN KPK, tercatat AHY tidak memiliki hutang.
Jika ditotal, harta kekayaan AHY senilai Rp116.530.289.450.
Total harta tersebut melonjak pesat, dibandingkan dengan total harta kekayaan sebelumnya pada 3 Oktober 2016, senilai Rp20,405,125,024.
Ketika itu, AHY mencalonkan diri sebagai Gubernur DKI Jakarta 2017.