Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

4 Tokoh ini dirayu agar mau masuk timses capres

4 Tokoh ini dirayu agar mau masuk timses capres yenny wahid. ©kapanlagi.com

Merdeka.com - Capres dan Cawapres yang akan bertarung di Pilpres 2019, Jokowi-Ma'ruf Amin dan Prabowo Subianto- Sandiaga Uno semakin gencar mendekati tokoh-tokoh nasional untuk masuk dalam tim suksesnya. Mereka melobi sejumlah tokoh.

Dari partai koalisi sampai pasangan capres dan cawapres tak segan turun langsung mengajak tokoh-tokoh ini untuk bergabung menjadi tim suksesnya. Ada yang langsung menolak ajakan tersebut, namun ada juga yang belum memberikan jawaban. Siapa aja mereka?

Gatot Nurmantyo

Orang lain juga bertanya?

Mantan Panglima TNI Jenderal (Purn) Gatot Nurmantyo disebut sudah masuk dalam barisan tim sukses (timses) pasangan bakal capres-cawapres Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno. Prabowo Subianto akan merasa senang jika mantan Panglima TNI, Gatot Nurmantyo bergabung ke kubunya. "Saya belum jumpa. Tapi saya akan senang kalau beliau gabung," ujar Prabowo.

Sementara itu, Ketua DPP Partai Gerindra Ahmad Riza Patria menuturkan, Gatot dijanjikan bakal diberi posisi terhormat di timses. Riza meyakini Gatot memiliki komitmen dan kesamaan cara pandang dengan Prabowo-Sandiaga. Karena itu dia berharap Gatot bisa benar-benar bergabung dengan koalisinya.

Sejauh ini, Gatot belum memberikan jawaban secara resmi. Apakah akan masuk timses Prabowo-Sandi?

Yenny Wahid

Tak hanya Gatot, nama Yenni Wahid juga dilobi agar mau masuk timses Prabowo-Sandi. Bahkan Sandiaga Uno yang mengajak langsung putri kedua Abdurrahman Wahid atau Gus Dur itu.

"Saya bilang Mbak Yenny akan sangat bisa punya peran yang baik di tim kita kalau Mbak Yenny nya bersedia dan tidak memberatkan Mbak Yenny, tapi saya enggak mau memberatkan Mbak Yenny," Kata Sandi.

Din Syamsuddin

Ketua Dewan Pertimbangan Majelis Ulama Indonesia (MUI) Din Syamsuddin mengaku pernah diminta masuk sebagai tim sukses pasangan Jokowi-Ma'ruf. Bahkan ditawari posisi ketua tim kampanye nasional. Belakangan Jokowi sudah menunjuk Erick Thohir sebagai ketua tim sukses.

Namun, waktu itu Din langsung menolak bergabung. Dia beralasan masih menjabat pengurus di Muhammadiyah. "Sekarang saya masih punya jabatan sebagai ketua ranting," kata Din.

Najwa Shihab

Najwa Shihab juga pernah diminta untuk masuk dalam jajaran tim sukses Jokowi-Ma'ruf Amin. Najwa ditawari sebagai ketua tim pemenangan.

Bahkan, kabarnya Jokowi yang langsung meminta Najwa bergabung. Alasannya, Najwa mewakili pemilih milenial dan perempuan. Namun Najwa menolak.

"Pada semua pihak jawabnya selalu sama, saya belum ingin terjun ke dunia politik. Masih tetap di dunia jurnalistik dan sedang fokus membesarkan Narasi TV," Kata Najwa.

(mdk/has)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Presiden Jokowi Jelaskan Alasan Undang Tiga Bakal Capres ke Istana
Presiden Jokowi Jelaskan Alasan Undang Tiga Bakal Capres ke Istana

Namun Jokowi enggan mengomentari kekecewaan PDIP kepadanya.

Baca Selengkapnya
Cak Imin Mau Ajak Susi Pudjiastuti Gabung Tim Pemenangan AMIN
Cak Imin Mau Ajak Susi Pudjiastuti Gabung Tim Pemenangan AMIN

Cak Imin berharap Susi Pudjiastuti mau bergabung Tim Pemenangan AMIN.

Baca Selengkapnya
Cak Imin Jawab Isu Banyak Tokoh Menolak Masuk Tim Pemenangan Anies
Cak Imin Jawab Isu Banyak Tokoh Menolak Masuk Tim Pemenangan Anies

KPU akan mengumumkan nama-nama tim sukses setiap pasangan calon capres-cawapres pada 13 November 2023 mendatang.

Baca Selengkapnya
Cak Imin Ungkap Momen Surya Paloh Tawarkan Jadi Cawapres Anies
Cak Imin Ungkap Momen Surya Paloh Tawarkan Jadi Cawapres Anies

Cak Imin terpaksa mengambil keputusan tanpa meminta restu kepada para senior di PKB. Ada apa ya?

Baca Selengkapnya
KPU Tak Persoalkan Silaturahmi Bakal Capres: Daftar Saja Belum
KPU Tak Persoalkan Silaturahmi Bakal Capres: Daftar Saja Belum

KPU tidak mempermasalahkan silaturahmi bakal capres lantaran belum resmi mendaftar sebagai capres dan cawapres.

Baca Selengkapnya
Sejumlah Ketua DPD Golkar Desak Gabung Koalisi Gerindra, Usung Duet Prabowo-Airlangga?
Sejumlah Ketua DPD Golkar Desak Gabung Koalisi Gerindra, Usung Duet Prabowo-Airlangga?

Seluruh ketua DPD Golkar menolak Munaslub untuk melengserkan Airlangga dari jabatan Ketum partai.

Baca Selengkapnya
Turun Gunung King Maker di Medan Perang Bharatayudha 2024
Turun Gunung King Maker di Medan Perang Bharatayudha 2024

JK, SBY hingga Megawati akan turun gunung memenangkan jagoannya masing-masing.

Baca Selengkapnya
Bertemu Relawan di Bali, Jokowi Bocorkan Isi Pertemuan dengan 3 Capres
Bertemu Relawan di Bali, Jokowi Bocorkan Isi Pertemuan dengan 3 Capres

Jokowi mengatakan kepada relawan bahwa sebenarnya politik tidak mesti dibuat rumit dan saling bertentangan.

Baca Selengkapnya
Cerita Cak Imin Pernah Didorong Jusuf Kalla Duet dengan Anies di Pilpres 2024
Cerita Cak Imin Pernah Didorong Jusuf Kalla Duet dengan Anies di Pilpres 2024

Cak Imin mengaku didorong Jusuf Kalla duet dengan Anies saat berkumpul di Masjid Istiqlal 2022 lalu.

Baca Selengkapnya
Relawan Ganjar Habiskan Rp2 Miliar dan Merasa Dinjak-injak, Kini Dukung Prabowo
Relawan Ganjar Habiskan Rp2 Miliar dan Merasa Dinjak-injak, Kini Dukung Prabowo

semakin banyaknya organisasi relawan bergabung, Prabowo-Gibran bisa memenangi dalam satu putaran.

Baca Selengkapnya
PKB Hadapi Godaan Besar, Nama Cak Imin Masuk Radar Cawapres Ganjar
PKB Hadapi Godaan Besar, Nama Cak Imin Masuk Radar Cawapres Ganjar

Ada lima nama yang masuk dalam radar PDIP sebagai Cawapres Ganjar Pranowo, salah satunya yakni Cak Imin.

Baca Selengkapnya
Membaca Manuver Politik Golkar
Membaca Manuver Politik Golkar

Ada tiga manuver dari Partai Golkar terkait Pilpres 2024

Baca Selengkapnya