Golkar Tunjuk Bambang Soesatyo jadi Calon Ketua MPR
Merdeka.com - Partai Golkar telah mengambil keputusan terkait posisi pimpinan di DPR dan MPR. Golkar memutuskan, Bambang Soesatyo sebagai calon ketua MPR.
"Menugaskan kepada pak Bambang Soesatyo sebagai ketua MPR dari partai Golkar," ujar Ketua DPP Partai Golkar Ace Hasan Syadzily di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (1/10).
Rapat internal dilaksanakan di kantor DPP Golkar, Slipi, Jakarta Barat, usai pelantikan anggota dewan siang ini. Rapat tersebut memutuskan pimpinan DPR, MPR, sampai fraksi. Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto memimpin rapat tersebut.
-
Siapa ketua umum Partai Golkar saat ini? Airlangga Hartarto menjadi Ketua Umum Partai Golkar ke-11 sejak pertama kali dipimpin Djuhartono tahun 1964.
-
Siapa Ketua Umum Partai Golkar? Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto bersilaturahmi dengan pimpinan ormas Hasta Karya atau pendiri, ormas yang didirikan, dan organisasi sayap partai berlambang pohon beringin, Minggu (6/8/2023).
-
Siapa yang memimpin Golkar? Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mendampingi Presiden Joko Widodo yang memimpin jalannya KTT di Jakarta Convention Center (JCC) Jakarta, Rabu (6/9).
-
Siapa yang terpilih sebagai anggota DPR? Pendiri Dewa 19, Ahmad Dhani, bersama mantan vokalisnya, Once Mekel, telah resmi dilantik sebagai anggota DPR RI terpilih untuk periode 2024-2029.
-
Siapa ketua DPR? Anggota Komisi XI DPR RI Fraksi Partai Golkar Puteri Komarudin sampaikan apresiasi.
DPP Golkar memutuskan menugaskan Aziz Syamsuddin sebagai wakil ketua DPR. Aziz juga ditunjuk sebagai ketua fraksi Golkar di DPR dan Adies Kadir sebagai sekretaris fraksi.
"Fraksi Partai Golkar di DPR RI telah diputuskan Pak Aziz Syamsuddin sebagai ketua, sekretarisnya Pak Adies. Dan menugaskan Pak Aziz syamsudin untuk menjadi wakil ketua DPR RI dari partai Golkar," kata Ace.
Sementara, Zainudin Amali ditunjuk sebagai ketua Fraksi Golkar di MPR. Sekretaris fraksi Golkar MPR adalah Idris Laena.
"Tadi juga menyepakati bahwa untuk ketua fraksi partai Golkar di MPR RI adalah Pak Zainudin Amali dengan sekretarisnya Pak Idris Laena," ucap Ace.
(mdk/bal)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Bamsoet menyapa para ketua umum partai politik dalam sidang tahunan MPR/DPR/DPD RI. Bamsoet sempat mencari-cari Menteri Investasi Indonesia Bahlil Lahadalia.
Baca Selengkapnya"Tinggal menunggu waktu dari Bu Mega (PDIP) dan selanjutnya terakhir meminta waktu dari presiden terpilih Pak Prabowo Subianto,” kata Bamsoet
Baca SelengkapnyaPelantikan untuk presiden dan wakil selanjutnya juga akan menggunakan ketetapan MPR.
Baca SelengkapnyaHal itu, dia sampaikan merespons pernyataan Ketua Umum Partai Golkar Bahlil Lahadalia.
Baca SelengkapnyaPrabowo memastikan akan membawa keputusan Golkar tersebut ke forum ketua umum partai Koalisi Indonesia Maju (KIM) untuk dibahas bersama.
Baca SelengkapnyaPada Munas sebelumnya, Bamsoet mengaku tidak masuk gelanggang demi menjaga keutuhan Partai Golkar.
Baca SelengkapnyaAce enggan menyebutkan siapa sosok tersebut. Dia mengatakan, akan diumumkan langsung oleh Bahlil nantinya.
Baca SelengkapnyaMenurut Bamsoet, pembangunan ekonomi dapat tercipta dengan dilandasi pula oleh stabilitas politik.
Baca SelengkapnyaBamsoet mengaku kondisi Golkar saat ini baik-baik saja. Menurutnya, partai beringin masih terkonsolidasi dengan baik.
Baca SelengkapnyaPolitikus yang akrab disapa Bamsoet ini menegaskan tidak ada wacana Munaslub untuk mengubah keputusan soal pencapresan.
Baca SelengkapnyaSeluruh ketua DPD Golkar menolak Munaslub untuk melengserkan Airlangga dari jabatan Ketum partai.
Baca SelengkapnyaBamsoet menyebut,penambahan komisi diperlukan untuk memperlancar kerja eksekutif dan menyesuaikan penambahan jumlah kementerian di pemerintah Prabowo Subianto.
Baca Selengkapnya