HKTI dukung Jokowi-JK
Merdeka.com - Organisasi Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) secara terbuka menyatakan mendukung pasangan Jokowi-Jusuf Kalla sebagai pasangan presiden dan wakil presiden dalam pemilihan presiden yang akan datang. Pernyataan itu disampaikan oleh Ketua Umum HKTI Oesman Sapta, Senin 16 Juni 2014 lalu.
Harian Kompas menulis pernyataan Oesman Sapta yang menegaskan bahwa 65 persen masyarakat Indonesia bekerja sebagai petani, buruh, dan nelayan.
"Jika ingin memakmurkan bangsa Indonesia, harus memakmurkan petani. Kami mendukung Jokowi - JK karena pasangan ini berpihak kepada petani," kata Oesman.
-
Bagaimana Pemkot membantu para petani? Pemerintah melalui PPL (Penyuluh Pertanian Lapangan), membantu mulai dari media tanam, bibit, pupuk, hingga instalasi hidroponik.
-
Bagaimana cara meningkatkan kesejahteraan petani di Jawa Timur? “Kesejahteraan petani harus meningkat seiring dengan peningkatan produktifitas pertanian kita. Untuk itu saat panen raya kemarin, kami terus berkoordinasi dari hulu ke hilir agar jangan sampai harga jual petani turun“
-
Bagaimana Jokowi ingin tingkatkan kesejahteraan rakyat? 'Pak Joko Widodo menetapkan kebijakan akan menghentikan, menjual kekayaan kita dalam bentuk mentah dengan murah ke luar negeri,' ujar Prabowo.
-
Bagaimana Jokowi bantu warga? 'Tadi sudah saya sampaikan yang meninggal segera akan diberikan santunan, kemudian yang rumahnya rusak untuk menenangkan beliau-beliau masyarakat akan segera bantuannya diberikan dan dimulai pembangunannya. Tetapi sekali lagi, dengan catatan lahan untuk relokasi sudah ditetapkan dari Pak Bupati,' jelas Jokowi usai meninjau lokasi banjir lahar dingin di Nagari Bukik Batabuah, Kabupaten Agam, Sumatera Barat, Selasa (21/5).
-
Apa manfaat dari program Jokowi untuk sertifikasi tanah? Dulu sertifikasi tanah yang awalnya hanya 500 ribu pertahun, sekarang jadi 7 juta per tahun. Naiknya bukan lagi seratus persen tapi ribuan persen,' kata Raja Juli.
-
Bagaimana Kementan meningkatkan kesejahteraan petani? Kami nilai Kementan memiliki program dan inovasi yang sangat baik dalam pemberdayaan petani dan meningkatkan kesejahteraan petani selama ini, seperti Taxi Alsintan misalnya, program ini kami nilai sangat baik dalam mendukung aktivitas petani dilapangan dan sangat baik dalam melatih kemandirian petani,'
Dukungan HKTI kepada Jokowi - JK merupakan hasil rapat pimpinan nasional ke-3, yang berlangsung pada hari Minggu 15 Juni 2014. Acara pemberian dukungan kepada Jokowi - JK dihadiri ribuan anggota HKTI. Jokowi yang hadir dalam acara itu memberikan sambutan dengan mengatakan bahwa dia mengerti betul kehidupan petani.
Jokowi bertekad menyelesaikan kelangkaan pupuk, pestisida dan benih. Jokowi juga bertekad memperbaiki irigasi dan membangun bendungan. Selain itu Jokowi juga mengucapkan terimakasih kepada HKTI, kepada Ketua Umumnya Oesman Sapta dan petani-petani yang mendukungnya. "Ini merupakan dukungan riil dari massa riil, ini bukan dukungan para elite, tetapi dukungan nyata petani kepada Jokowi - JK," kata Jokowi.
Sekretaris Jenderal HKTI, Benny Pasaribu dalam kesempatan yang sama mengatakan bahwa Prabowo telah lakukan kebohongan publik. Prabowo berbohong karena mengaku-aku sebagai Ketua Umum HKTI. Benny Pasaribu mengatakan hal itu kepada wartawan beritasatu.com yang meliput acara Rapimnas dan Peringatan HUT HKTI yang ke-41 yang berlangsung di Balai Kartini, Jakarta, Senin 16 Juni 2014.
"Di HUT ke 41 ini, kami tegaskan kepada Bapak Prabowo Subianto, bahwa tindakan mengaku-aku sebagai ketua umum HKTI adalah tindakan tak patut dan keliru yang bisa menimbulkan keresahan dan ketidaktenangan di kalangan pengurus dan anggota HKTI," tegas Benny.
"Tindakan itu juga patut diduga pelanggaran hukum dan kebohongan publik," tandasnya.
Benny menjelaskan bahwa ketua umum pertama HKTI adalah Martono, lalu digantikan HM Ismail, lalu diikuti Siswono Yudohusodo yang bertugas hingga 2004. Sejak 2004 hingga 2009, Prabowo Subianto memang menjabat sebagai Ketua Umum HKTI. Namun setelah 2009, Oesman Sapta lah yang menjadi Ketua Umum, bukan Prabowo Subianto.
Benny melanjutkan, hanya ada satu organisasi HKTI yang diakui dan disahkan pemerintah berdasarkan SK Kemenkumham dan putusan kasasi MA tahun 2013.
"Yakni HKTI yang ketua umumnya Oesman Sapta dan Sekjen Benny Pasaribu," tegasnya. (skj) (mdk/cza)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Hasto juga memastikan bahwa Presiden Jokowi memberikan dukungannya kepada Ganjar
Baca SelengkapnyaJokowi menekankan pentingnya peran KADIN dan HIPMI tidak hanya sebagai subkontraktor, tetapi sebagai pemain utama dalam proyek ini.
Baca SelengkapnyaDia mempersembahkan penghargaan tersebut untuk seluruh petani dan masyarakat telah berkontribusi dalam sektor pertanian
Baca SelengkapnyaPresiden Republik Indonesia, Joko Widodo, menerima penghargaan tertinggi Agricola Medal dari Direktur Jenderal FAO, Dr. Qu Dongyu.
Baca SelengkapnyaPetani di Jawa Timur menyatakan siap mendukung penuh Prabowo-Gibran pada pilpres tahun depan.
Baca SelengkapnyaSubsidi pupuknya akan saya tambah. Karena supply pupuknya juga ada," kata Jokowi
Baca SelengkapnyaJokowi menerima kedatangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Karanganyar, Ilyas Akbar Almadani dan Tri Haryadi
Baca SelengkapnyaPerusahaan berkomitmen memenuhi tambahan ketersediaan pupuk subsidi untuk para petani.
Baca SelengkapnyaPolitikus PAN ini mengajak para petani yang hadir untuk ikut mensosialisasikan program kerja Prabowo-Gibran.
Baca SelengkapnyaJokowi juga menginginkan produksi pertanian Jawa Tengah kembali ke posisi dua
Baca SelengkapnyaSebagai pemegang kartu tani, Rusdi tak kesulitan mendapat pupuk subsidi.
Baca SelengkapnyaPrabowo-Gibran berkomitmen mewujudkan ketahanan pangan di Indonesia dengan melibatkan petani.
Baca Selengkapnya