Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jokowi Akan Gelar Kampanye Tertutup di GOR Ken Arok Malang

Jokowi Akan Gelar Kampanye Tertutup di GOR Ken Arok Malang Jokowi di Stadion Kridosono Yogyakarta. ©2019 Merdeka.com/Purnomo Edi

Merdeka.com - Calon Presiden (Capres) nomor urut 01, Joko Widodo dijadwalkan akan menghadiri kampanye tertutup di GOR Ken Arok Kota Malang. Kampanye tertutup akan digelar pukul 19.00 WIB dalam rangkaian perjalanan dari Banyuwangi, Jember dan Malang.

"Jokowi akan memberikan sambutan penguatan dalam kampanye tertutup yang berlangsung di GOR Ken Arok Malang. Beliau akan hadir di Malang, landing sore di Abdulrachman Saleh," kata Sri Untari Bisowarno, Sekretaris DPD PDIP Jawa Timur di Kota Malang, Minggu (25/3) malam.

Sri Untari yang juga Wakil Sekretaris TKD Jawa Timur mengatakan, GOR Ken Arok dipilih untuk menyesuaikan kapasitas massa yang akan datang dari Malang Raya. Gedung dan pelataran dipertimbangkan akan mampu menampung massa Joko Widodo-Ma'ruf Amien.

"Massa Jokowi di Malang cukup tinggi. Berdasarkan hasil survei Malang Raya menempati posisi yang menggembirakan. Maka kehadiran Pak Jokowi akan menjadi penambah semangat buat kami semuanya di dalam berjuang untuk kemenangan Pilpres bagi Jokowi dan Kiai Ma'ruf," jelasnya.

Dia mengungkapkan, Jawa Timur, khususnya Malang Raya dikenal sebagai basis massa merah dan hijau. Sehingga tidak ada alasan untuk tidak menang besar dalam pilpres mendatang. Kehadiran Jokowi akan menjadi penyemangat mewujudkannya.

Sementara Ahmad Wanedi, Ketua Tim Sukses Kota Malang mengatakan, kehadiran Jokowi di Malang sebagai obat bagi relawan. Karena beberapa kali kegiatan yang dijadwalkan gagal hadir.

"Karena memang begitu padatnya kegiatan Pak Jokowi. Kehadirannya ini menjadi penghibur kita semua dan penyemangat kita," katanya.

Dia juga meminta maaf kepada masyarakat Malang Raya, jika kehadiran massa Jokowi dan Ma'ruf Amin akan memacetkan jalanan. Panitia akan berkoordinasi dengan pihak keamanan agar acara berjalan sesuai yang diharapkan.

"Kami sebenarnya memberikan tempat di dalam. Kami ingin menunjukkan ini pestanya rakyat, taat sesuai aturan yang ditetapkan," tutupnya.

Acara kampanye tertutup rencananya juga akan diisi hiburan Inul Daratista dan OM New Kendedes.

(mdk/fik)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kampanye Akbar Prabowo-Gibran di GBK, TKN: Pak Jokowi Enggak Diundang
Kampanye Akbar Prabowo-Gibran di GBK, TKN: Pak Jokowi Enggak Diundang

Kampanye akbar terakhir Prabowo-Gibran akan digelar di GBK

Baca Selengkapnya
Budi Arie Jadi Menkominfo, Relawan Dinilai Jadi Kekuatan Politik Jokowi
Budi Arie Jadi Menkominfo, Relawan Dinilai Jadi Kekuatan Politik Jokowi

Kunto menerangkan, dengan menunjuk relawannya, Jokowi juga tidak harus konsultasi dengan pimpinan parpol jika ingin mengambil kebijakan di Kominfo.

Baca Selengkapnya
Ternyata Ini Alasan Jokowi Tak Sapa Kaesang di Acara Relawan
Ternyata Ini Alasan Jokowi Tak Sapa Kaesang di Acara Relawan

Jokowi mulanya menyapa seluruh jaringan relawan yang hadir.

Baca Selengkapnya
Rute Kampanye Ganjar 'Dibuntuti' Jokowi, TPN Singgung Calon Penerus
Rute Kampanye Ganjar 'Dibuntuti' Jokowi, TPN Singgung Calon Penerus

Lokasi kampanye Ganjar yang dikemudian didatangi Jokowi itu seperti di Kupang, NTT.

Baca Selengkapnya
Ganjar Senang Kampanye 'Dibuntuti' Jokowi
Ganjar Senang Kampanye 'Dibuntuti' Jokowi

Ganjar mengaku tak mempermasalahkan jika benar Presiden Jokowi 'membuntuti'nya saat berkampanye.

Baca Selengkapnya
Jokowi Tak Hadiri dan Tidak Kirim Video Ucapan Dies Natalies UGM ke-74, Ini Kata Rektorat
Jokowi Tak Hadiri dan Tidak Kirim Video Ucapan Dies Natalies UGM ke-74, Ini Kata Rektorat

Sebenarnya Jokowi berkeinginan untuk hadir langsung dalam perayaan Dies Natalis UGM ke-74.

Baca Selengkapnya
Jejak Ganjar yang Dihapus Jokowi
Jejak Ganjar yang Dihapus Jokowi

Kampanye Capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo seringkali bertepatan dengan kunjungan kerja Presiden Jokowi

Baca Selengkapnya
Presiden Diklaim Buntuti Kampanye Ganjar, TPN: Enggak Lah, Pak Jokowi Sayang Mas Ganjar
Presiden Diklaim Buntuti Kampanye Ganjar, TPN: Enggak Lah, Pak Jokowi Sayang Mas Ganjar

Wakil Ketua TPN Ganjar-Mahfud, Muhammad Zainul Majdi atau TGB justru menganggap Jokowi sayang dengan Ganjar.

Baca Selengkapnya
Beredar Kabar Jokowi bakal Turun Gunung di Kampanye Akbar Pilkada Jateng, Luthfi: Iya Insya Allah
Beredar Kabar Jokowi bakal Turun Gunung di Kampanye Akbar Pilkada Jateng, Luthfi: Iya Insya Allah

Kehadiran Jokowi diharapkan bisa meningkatkan spirit para pendukung dan meraih suara masyarakat di Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya
Airlangga Bantah Kunjungan Jokowi ke Jateng Strategi TKN Prabowo-Gibran
Airlangga Bantah Kunjungan Jokowi ke Jateng Strategi TKN Prabowo-Gibran

Airlangga menilai arah dukungan Jokowi di Pilpres 2024 sudah jelas

Baca Selengkapnya
Bertemu Relawan di Bali, Jokowi Bocorkan Isi Pertemuan dengan 3 Capres
Bertemu Relawan di Bali, Jokowi Bocorkan Isi Pertemuan dengan 3 Capres

Jokowi mengatakan kepada relawan bahwa sebenarnya politik tidak mesti dibuat rumit dan saling bertentangan.

Baca Selengkapnya
Relawan Batal Kunjungi IKN Bareng Jokowi Pada 11 Agustus, Ini Alasannya
Relawan Batal Kunjungi IKN Bareng Jokowi Pada 11 Agustus, Ini Alasannya

Jokowi batal ajak relawan mengunjungi IKN pada 11 Agustus

Baca Selengkapnya