Jokowi Deklarasikan Dukungan untuk RK, Said Abdullah: Mari Berkompetisi Secara Sehat
Sebagai mantan presiden sebaiknya Jokowi sama-sama mendukung pelaksanaan Pilkada yang jujur supaya masyarakat mendapatkan pemimpin terbaik.
Ketua DPP PDIP, MH Said Abdullah tidak mempersoalkan Presiden RI ke 7, Joko Widodo, turun gunung untuk mengkampanyekan beberapa pasangan calon kepala daerah yang berlawanan dengan PDIP. Misalkan di Jawa Tengah Jokowi mendukung Ahmad Lutfi, sementara PDIP mengusung Andika Perkasa.
Kemudian di Jakarta, PDIP mengusung Pramono Anung sedangkan Jokowi baru-baru ini mendeklarasikan dukungannya untuk Ridwan Kamil.
"Saya bersyukur saja Pak Jokowi di sebelah. Mari berkompetisi secara sehat," kata Said Abdullah, dikutip pada Rabu (20/11/2024).
Said menyebut Jokowi sebagai mantan presiden memiliki kebebasan untuk menentukan sikap dan pilihan politiknya. Meski begitu, kata Said sebagai mantan presiden sebaiknya Jokowi sama-sama mendukung pelaksanaan Pilkada yang jujur supaya masyarakat mendapatkan pemimpin terbaik.
Sebelumnya, Jokowi meminta masyarakat untuk memilih cagub Jakarta berdasarkan rekam jejak. Menurut dia, rekam jejak merupakan hal paling utama dalam memilih seorang pemimpin.
Cagub Jakarta nomor urut 1 Ridwan Kamil melakukan pertemuan dengan Presiden ke-7 Republik Indonesia Joko Widodo atau Jokowi, di Cempaka Putih, Jakarta Timur, Senin (18/11/2024).