Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ketua PSSI Bandung daftar calon wali kota Bandung ke Gerindra

Ketua PSSI Bandung daftar calon wali kota Bandung ke Gerindra ketua PSSI Bandung Yana Mulyana. ©2017 Merdeka.com/dian rosadi

Merdeka.com - Ketua Asosiasi Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (Askot PSSI) Kota Bandung, Yana Mulyana resmi mendaftar sebagai bakal calon wali kota/wakil wali kota Bandung melalui Partai Gerindra. Yana yang diantar oleh puluhan pendukung dari berbagai organisasi ini langsung menyerahkan formulir pendaftaran ke kantor DPC Gerindra yang berada di Jalan Lodaya, Kamis (1/6).

Yana yang juga merupakan kader Partai Gerindra ini mengaku sengaja mendaftar tepat di hari pertama pembukaan pendaftaran, bertepatan dengan Hari Lahir Pancasila 1 Juni.

"Pada hari ini, Gerindra Kota Bandung membuka pendaftaran bakal calon wali kota dan wakil wali kota. Kenapa memilih Gerindra, karena saya kader Gerindra, sudah sewajarnya saya pilih partai saya sebagai kadernya. Saya daftar pada hari pertama, karena tanggal 1 Juni merupakan hari kelahiran Pancasila," ujar Yana kepada wartawan seusai mengembalikan formulir pendaftaran.

Orang lain juga bertanya?

Yana yang saat ini menjabat sebagai Ketua FKPPI Jawa Barat mengatakan, dirinya mempunyai mimpi ingin menjadikan Bandung sebagai kota yang aman, nyaman, dan sehat. Untuk mewujudkan mimpi tersebut salah satunya harus ditempuh melalui proses politik.

"Kita semua punya mimpi dan Saya punya mimpi. Mimpi ingin menjadikan Bandung yang aman, nyaman, dan sehat buat warga Bandung. Kalau mau wujudkan itu, tentu harus ikut proses politik. Prosesnya hari ini saya ikuti. Kalau saya dapat amanah, tentunya Saya bisa mewujudkan mimpi tadi," katanya.

Dengan mengusung tagline 'Bandung untuk warga Bandung', Yana mengaku ingin menjadikan warga Bandung sebagai tuan rumah di daerahnya sendiri. Selama ini, kata dia, warga Bandung masih tersisihkan terutama untuk bidang ekonomi yang banyak diisi oleh para pelaku ekonomi dari luar Bandung.

"Bukan berarti Bandung tertutup, tapi memberikan manfaat buat warga Bandung. Jangan sampai, maaf jadi termajinalkan. Investor dari luar itu bangun mall, apartemen di Bandung, itu yang terjadi sekarang. Harusnya pemerintah sebagai regulator membuat regulasi di strata tertentu di bagian apa itu harus warga Bandung. Bukan protect tapi supaya lapangan buat warga Bandung itu lebih bermartabat," ungkap mantan Ketua REI Jabar ini.

Disinggung banyaknya kandidat lain yang juga berniat maju di Pilwalkot Bandung, Yana mengapresiasi hal tersebut. Dia pun mengaku sudah siap bersaing dengan para kandidat lain yang ikut serta dalam Pilwalkot Bandung.

"Siapapun yang berkeinginan untuk maju jadi pimpinan Bandung saya apresiasi. Dengan daftar, saya sudah siap dengan segala sesuatu. Cost politik ada, yang penting hindari money politik. Sebagai pengusaha saya sudah siap proses politik sudah siapkan," pungkasnya.

Di tempat yang sama, Ketua DPC Gerindra Kota Bandung, Edi Haryadi mengatakan, bahwa proses penjaringan bakal calon untuk Pilwalkot Bandung resmi dimulai hari ini. Proses pengambilan formulir mulai dibuka 1 Juni hingga 1 Juli 2017 mendatang. Setelah itu masa pengembalian formulir diberikan waktu hingga 30 Agustus. Para bakal calon yang telah mendaftar akan dilakukan verifikasi oleh tim khusus Partai Gerindra Kota Bandung.

"Ini mekanisme yang resmi yang kami sediakan. Setelah mendaftar silakan bersosialisasi kepada masyarakat. Mudah-mudahan proses penjaringannya selesai di bulan Oktober. Kita akan lakukan survei untuk melihat elektabilitas kandidat mana yang paling baik," pungkasnya. (mdk/rnd)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Sekjen Gerindra Deklarasikan Bekas Sekpri Prabowo sebagai Calon Wali Kota Bandung
Sekjen Gerindra Deklarasikan Bekas Sekpri Prabowo sebagai Calon Wali Kota Bandung

Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani mendeklarasikan Ridwan Dhani Wirianata sebagai calon wali kota Bandung.

Baca Selengkapnya
Gerindra Resmi Usung Kang Tebe di Pilkada Bandung Barat
Gerindra Resmi Usung Kang Tebe di Pilkada Bandung Barat

Gerindra akhirnya mengusung kadernya sendiri di Kabupaten Bandung Barat

Baca Selengkapnya
Sepenggal Keindahan Bandung Ada di Oray Tapa, Tempat Bersantai sambil Menikmati Kota dari Ketinggian
Sepenggal Keindahan Bandung Ada di Oray Tapa, Tempat Bersantai sambil Menikmati Kota dari Ketinggian

Dengan luas sekitar 5 hektar, kawasan ini dipenuhi oleh pohon pinus dan cemara yang membuat siapapun betah berlama-lama.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Pendopo Kota Bandung Segera Dibuka untuk Umum, Ketahui Sejarahnya
Pendopo Kota Bandung Segera Dibuka untuk Umum, Ketahui Sejarahnya

Dulunya, pendopo ini masih berbentuk sederhana. Atapnya ijuk dengan dinding bambu lalu berkembang jadi bangunan pertama di Kota Bandung.

Baca Selengkapnya
Gerak Cepat, Bupati Dadang Supriatna Turun Langsung Temui Korban Gempa Kertasari
Gerak Cepat, Bupati Dadang Supriatna Turun Langsung Temui Korban Gempa Kertasari

Bupati Bandung Dadang Supriatna langsung bergerak cepat dengan turun langsung ke lapangan untuk meninjau korban gempa.

Baca Selengkapnya
Wali Kota Balikpapan Anggap Membangun IKN Lebih Realistis daripada Buat 40 Kota Setara Jakarta
Wali Kota Balikpapan Anggap Membangun IKN Lebih Realistis daripada Buat 40 Kota Setara Jakarta

Dia juga menyoroti keberanian Gibran sebagai sosok pemuda yang ingin menghadirkan perubahan di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Bupati Bandung Raih Apresiasi Proklim Ketiga Kalinya, Bukti Komitmen Kuat terhadap Kelestarian Lingkungan
Bupati Bandung Raih Apresiasi Proklim Ketiga Kalinya, Bukti Komitmen Kuat terhadap Kelestarian Lingkungan

Bupati Bandung, Dadang Supriatna kembali menuai apresiasi sebagai Pembina Program Kampung Iklim (Proklim) dari KLHK.

Baca Selengkapnya
Menhub Tawarkan Proyek Kereta Api Kota Bandung dan IKN Nusantara ke China
Menhub Tawarkan Proyek Kereta Api Kota Bandung dan IKN Nusantara ke China

KA Perkotaan Bandung dipilih menjadi salah satu proyek yang ditawarkan mengingat perannya sangat strategis menghubungkan layanan Kereta Cepat Whoosh.

Baca Selengkapnya
Pegi Setiawan Siap Buka Lembaran Baru, Ternyata Ingin Lakukan Ini di Kampung Halaman Usai Bebas
Pegi Setiawan Siap Buka Lembaran Baru, Ternyata Ingin Lakukan Ini di Kampung Halaman Usai Bebas

Pegi Setiawan dinyatakan bebas setelah gugatan praperadilan terkait penetapan tersangka diajukannya dikabulkan majelis hakim pengadilan negeri Bandung.

Baca Selengkapnya