Kinerja mulai terlihat, Gus Ipul-Puti memiliki pemilih loyal
Merdeka.com - Kinerja kedua pasangan calon (Paslon) dalam pemilhan Gubernur-Wakil Gubernur mulai terlihat. Paslon Saifullah Yusuf - Puti Guntur Soekarno memiliki pemilih yang loyal dibandingkan Khofifah Indar Parawansa - Emil Dardak.
Fakta in terlihat dari hasil survei yang dilakukan PolMark Indonesia, pada survei terbaru bulan Februari tanggal 6-11 tahun 2018 menyebutkan, ada fakta menarik dari jumlah kemantapan pilihan dalam pemilihan gubernur (Pilgub) Jawa Timur. Total pemilih mantap yang akan menentukan untuk memilih sebanyak 50,1 persen.
Pasangan nomor urut satu, Khofifah Indar Parawansa-Emil Dardak memiliki jumlah pemilih sebesar 27,2 persen, namun pemilih yang mantap untuk memilih sebanyak 17,3 persen. Sementara pasangan calon nomor urut dua, Saifullah Yusuf-Puti Guntur Soekarno memiliki jumlah pemilih sebanyak 42,7 persen, dari jumlah tersebut pemilih yang mantap dan tidak akan tergoyahkan sebanyak 29,4 persen.
-
Siapa yang dipilih di Pilkada? Pilkada adalah proses pemilihan demokratis untuk memilih kepala daerah dan wakil kepala daerah.
-
Suara apa yang diraih Prabowo-Gibran di Sulawesi Utara? Komisi Pemilihan Umum (KPU) mengesahkan suara pasangan nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka unggul di wilayah Sulawesi Utara. Prabowo-Gibran meraup 1.229.069 suara. Hal ini berdasarkan hasil rapat rekapitulasi wilayah Sulawesi Utara yang digelar di kantor KPU RI, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (14/3).
-
Siapa yang dipilih dalam Pilkada? Pilkada adalah proses di mana masyarakat memilih pemimpin lokal, seperti gubernur, bupati, atau wali kota, yang akan memegang kendali atas pemerintahan daerah mereka selama beberapa tahun ke depan.
-
Siapa calon Gubernur yang paling unggul dalam Pilgub Sulteng? Jika Pemilihan Gubernur-Wakil Gubernur Sulawesi Tengah diadakan ketika survei dilakukan (6-18 Mei 2024) dan yang maju ada tiga pasangan, yakni Ahmad M Ali - Abdul Karim Aljufri vs Anwar Hafid - Reny A Lamadjido vs Rusdy Mastura - Mohamad Irwan Lapatta. Maka, pasangan Ahmad M Ali lebih mendapat dukungan dibanding dua pasangan lainnya. Demikian temuan survei SMRC.
-
Siapa calon gubernur dari Koalisi Indonesia Maju? 'Pak Andika bagus, kemudian dari segi perfom, pernah sama-sama [tugas]. Saya Kapolres beliau Komandan Paspampres, tak perlu risaukan, demokrasi harus rangkulan dan perbedaan merupakan rahmat yang harus dijalankan sama-sama,' ungkapnya.
-
Siapa yang mendaftar sebagai bacabup Klaten di PKS? Juru Bicara Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Mabruri membenarkan Youtuber Ridwan Hanif ikut penjaringan bakal calon bupati (cabup) atau calon wakil bupati (cawabup) Klaten 2024 yang dibuka PKS.
"Jadi Khofifah dan Emil memiliki jumlah pemilih sebesar 27,2 persen dan pemilih tetapnya sebanyak 17,3 persen. Kalau Gus Ipul-Puti memiliki pemilih sebanyak 42,7 persen, dan pemilih yang loyal sebesar 29,4 persen," kata Eko Bambang Subiantoro, Direktur Riset PolMark Research Center kepada Merdeka.com, Sabtu (17/3).
Eko menyatakan, dengan jumlah tersebut bisa diketahui kalau pemilih loyal dan tidak bisa digoyang untuk pindah ke calon lain dimenangkan Gus Ipul dan Puti dengan jumlah pemilih mantap sebesar 29,4 persen, dari jumlah pemilih yang menyukai Gus Ipul-Puti sebanyak 42,7 persen. Sedangkan Khofifah-Emil masih kalah jumlah pemilih tetapnya sebesar 17,3 persen, dari 27,2 persen pemilih Khofifah.
Hasil penelitian ini dilakukan terhadap 1200 responden, tetapi dari jumlah yang sudah menentukan pilihan itu, ada sekitar 49,9 persen yang masih bisa diperebutkan. Saat ini, tren kedua paslon mengalami peningkatan, dalam 643 hari, pasangan calon Khofifah-Emil mengalami peningkatan tren kemantapan pilihan sebesar 12,6 persen, sedangkan Saifullah Yusuf-Puti Guntur Soekarno memiliki tren kemantapan pilihan sebesar 14,6 persen.
"Kedua paslon memiliki kenaikan tren kemantapan pilihan, tetapi Gus Ipul dan Puti memiliki tren kenaikan kemantapan pilihan lebih baik sebesar 14,6 persen, Khofifah-Emil 12,6 persen. Ini berarti kedua paslon dan tim pemenangan calon bergerak untuk merebut hati masyarakat," kata Eko.
Eko yakin, ke depannya perebutan suara terhadap kedua paslon bakal lebih ketat. Mereka akan turun ke lapangan dengan gaya masing-masing, karena harus meningkatkan elektabiltas supaya masyarakat mau menentukan pilhan. Calon Gubernur kedua paslon memiliki keuntungan karena sudah dikenal sejak lama oleh masyarakat, Khofifah sebagai Mantan Menteri sedangkan Gus Ipul Wakil Gubernur.
Khofifah juga merupakan calon gubernur pada dua priode lalu, tetapi tidak berhasil menang. Sedangkan Gus Ipul merupakan calon wakil gubernur dua priode dengan berpasangan Gubernur Soekarwo, Gus Ipul dan Pakde sapaan Soekarwo berhasil mengalahkan Khofifah selama dua priode tersebut.
"Jadi kita lihat persaingannya mendatang. Saya yakin mereka akan berjuang untuk meningkatkan elektabilitas, dan menggiring untuk menentukan pilihan,” terang Eko.
(mdk/hhw)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Elektabilitas mereka semakin tinggi dan sulit dikejar oleh lawan-lawan politik lainnya.
Baca SelengkapnyaPaslon Khofifah Indar Parawansa - Emil Dardak menduduki posisi teratas, disusul Paslon Tri Rismaharini - Zahrul Azhar Asumta.
Baca SelengkapnyaLSI Denny JA membagi kategori popularitas menjadi dua, yaitu tingkat pengenalan dan kesukaan publik kepada cagub.
Baca SelengkapnyaIndikator merilis elektabilitas Calon Gubernur dan Wakil Gubernur nomor urut 2 Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak menembus 61,2 persen.
Baca SelengkapnyaSurat rekomendasi itu, diserahkan langsung oleh Presiden PKS Ahmad Syaikhu
Baca SelengkapnyaSampel pada survei ini adalah 1200 responden dengan margin of error +/-2.9% pada tingkat kepercayaan 95%.
Baca SelengkapnyaKhofifah - Emil sendiri telah mengantongi setidaknya rekomendasi dari 14 partai pendukung.
Baca SelengkapnyaKedikenalan Khofifah pada masyarakat Jatim menjadi yang sangat tinggi ketimbang cagub lainnya.
Baca SelengkapnyaElektabilitas Khofifah-Emil sangat bagus dah kredibilitasnya memimpin tidak perlu diragukan.
Baca SelengkapnyaHarusnya jika linier pasangan Ahmad Lutfi-Taj Yasin mendapat 72 persen, tetapi pasangan yang didukung KIM Plus ini (elektabilitas) mendapatkan 47,19 persen.
Baca SelengkapnyaPemilih partai politik pengusung Khofifah-Emil dinilai sangat solid.
Baca SelengkapnyaPlt Ketum PPP Mardiono mengungkapkan, dukungan untuk Khofifah dan Emil Dardak ini diberikan atas pertimbangan dari para habaib dan juga DPD.
Baca Selengkapnya