Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Maju Pilgub Sumsel, Aswari terpikat Walkot Pangkal Pinang jadi pasangan

Maju Pilgub Sumsel, Aswari terpikat Walkot Pangkal Pinang jadi pasangan Ilustrasi Pilkada. ©2015 Merdeka.com

Merdeka.com - Bakal Calon Gubernur Sumsel, Saefuddin Aswari Rivai, mengaku terpikat dengan Wali Kota Pangkal Pinang, Bangka Belitung, Irwansyah, untuk dijadikan pasangannya maju dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sumsel 2018. Aswari diusung Partai Gerindra dan masih mencari koalisi untuk memenuhi syarat pencalonan.

Aswari yang juga menjabat Bupati Lahat itu menilai Irwansyah cukup berpengalaman di birokrasi dan politik karena sukses memimpin Pangkal Pinang. Usianya juga terbilang masih muda sehingga punya gereget untuk membangun Sumsel lima tahun ke depan.

"Ya, dia (Irwansyah) bagus, pengalaman, cocoklah untuk jadi wakil gubernur Sumsel. Dia punya potensi," ungkap Aswari, Kamis (21/12).

Hanya saja, kata dia, keputusan siapa yang bakal mendampinginya ditentukan partai koalisi. Saat ini, pihaknya masih melakukan komunikasi politik dengan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) agar bisa berkoalisi.

"Sekarang masih digodok di PKS. PKS menentukan siapa wakil saya nanti," ujarnya.

Meski belum ada kepastian siapa yang bakal mendampinginya, Aswari mengklaim akan menggelar deklarasi pencalonan awal Januari 2018. Dirinya optimis akan mendapatkan kursi untuk melenggang sebagai kandidat Pilgub Sumsel.

"Gerindra punya sepuluh kursi, PKS lima kursi, sudah cukup, ini sesuai dengan koalisi Nasional juga. Awal Januari nanti kita deklarasi," kata dia.

Selain Aswari, Irwansyah juga disebut-sebut akan mendampingi Dodi Reza Alex. Putra sulung Gubernur Sumsel itu diusung Partai Golkar yang sudah memenuhi kuota pencalonan dan tinggal mencari pasangan.

"Soal info itu (berpasangan dengan Irwansyah), saya tidak tahu," katanya.

(mdk/lia)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Analisis Anwar Hafid Menguat Jadi Cagub Unggulan Sulteng
Analisis Anwar Hafid Menguat Jadi Cagub Unggulan Sulteng

Anwar Hafid telah mendapatkan dukungan dari Partai Demokrat, PBB dan PKS.

Baca Selengkapnya
Tembus Pedalaman Sulteng, Anwar Hafid Bawa Program Pro Rakyat untuk Riopakava
Tembus Pedalaman Sulteng, Anwar Hafid Bawa Program Pro Rakyat untuk Riopakava

Syaiful mengetahui sendiri bahwa program pendidikan gratis di Morowali dialami langsung oleh tetangganya

Baca Selengkapnya
Muda dan Cantik, Ini Sosok Asmin Laura Hafid yang Kini Menjabat Bupati Nunukan
Muda dan Cantik, Ini Sosok Asmin Laura Hafid yang Kini Menjabat Bupati Nunukan

Nama Asmin Laura Hafid mungkin masih cukup asing. Rupanya, saat ini ia menjabat sebagai Bupati Nunukan.

Baca Selengkapnya
Perindo Beberkan Prestasi Arinal Djunaidi Selama Pimpin Lampung
Perindo Beberkan Prestasi Arinal Djunaidi Selama Pimpin Lampung

Provinsi Lampung, yang berperan sebagai gerbang utama Sumatera, membutuhkan pemimpin berpengalaman yang mampu mengatasi tantangan besar

Baca Selengkapnya
Blak-blakan Musa Rajekshah: Alasan Golkar Duetkan Bobby Nasution & Bupati Asahan di Pilkada Sumut
Blak-blakan Musa Rajekshah: Alasan Golkar Duetkan Bobby Nasution & Bupati Asahan di Pilkada Sumut

Keputusan untuk mengusung Surya menjadi bakal calon wakil gubernur dari Bobby juga telah disepakati oleh Ketum Partai Golkar, Airlangga Hartarto.

Baca Selengkapnya
Dianggap Berpengalaman, Eks Wagub Ditunjuk jadi Ketua Tim Pemenang Prabowo-Gibran di Sumsel
Dianggap Berpengalaman, Eks Wagub Ditunjuk jadi Ketua Tim Pemenang Prabowo-Gibran di Sumsel

Mawardi Yahya diberi mandat untuk memenangkan pasangan ini di Sumsel.

Baca Selengkapnya
PAN Tetapkan Usung Bobby Nasution di Pilkada Sumut
PAN Tetapkan Usung Bobby Nasution di Pilkada Sumut

DPW Partai Amanat Nasional (PAN) Sumatera Utara menetapkan akan mengusung Bobby Nasution di Pilkada Sumut 2024.

Baca Selengkapnya
AHY: Anwar Hafid Hadirkan Pemikiran dan Terobosan di Parlemen
AHY: Anwar Hafid Hadirkan Pemikiran dan Terobosan di Parlemen

Anwar Hafid juga dinilai sebagai sosok pemimpin yang peduli pada rakyatnya sehingga menjadi keputusan tepat Anwar Hafid memimpin Sulteng.

Baca Selengkapnya
Masuk Bursa Cagub Jatim 2024, Ini Sosok Ahmad Basarah yang Kini Menjabat Wakil Ketua MPR RI
Masuk Bursa Cagub Jatim 2024, Ini Sosok Ahmad Basarah yang Kini Menjabat Wakil Ketua MPR RI

Sejak kuliah, Basarah aktif berorganisasi. Ia merupakan aktivis Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI).

Baca Selengkapnya
Warga Parigi Moutong: Anwar Hafid Berperan Besar Jadi Penyambung Lidah Rakyat
Warga Parigi Moutong: Anwar Hafid Berperan Besar Jadi Penyambung Lidah Rakyat

Calon Gubernur (Cagub) Anwar Hafid mendapatkan kepercayaan warga untuk maju Pilkada Serentak 2024

Baca Selengkapnya
Ahok Digadang Maju, PDIP Beberkan Kriteria Pemimpin Sumatera Utara
Ahok Digadang Maju, PDIP Beberkan Kriteria Pemimpin Sumatera Utara

Djarot menyebut perlu sosok yang mampu menangani permasalahan mendesak.

Baca Selengkapnya
Dinilai Berpengalaman dalam Berpolitik, Yusril Disebut Cocok Dampingi Prabowo
Dinilai Berpengalaman dalam Berpolitik, Yusril Disebut Cocok Dampingi Prabowo

Di masa pemerintahan Megawati Soekarnoputri (2001-2004), ia diangkat menjadi Menteri Hukum dan HAM.

Baca Selengkapnya