Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Menjaga Asupan Gizi Kala Pandemi untuk Jaga Kekebalan Tubuh

Menjaga Asupan Gizi Kala Pandemi untuk Jaga Kekebalan Tubuh Ilustrasi makanan bernutrisi. ©2012 Merdeka.com/Shutterstock/IngridHS

Merdeka.com - Penyebaran virus corona tidak hanya mengharuskan kita untuk menggunakan masker saat berada diluar rumah, rajin mencuci tangan dengan sabun, serta menjaga jarak dengan orang lain. Tetapi juga menjaga kesehatan tubuh dan meningkatkan imunitas.

Dosen Departemen Gizi Masyarakat Institut Pertanian Bogor (IPB), Dr. Rimbawan, seperti yang dikutip dari Fimela.com mengatakan sistem imun berfungsi selama kita hidup, tetapi sel-sel imun akan bekerja lebih aktif apabila ada patogen.

"Aktivasi tersebut memerlukan tambahan ketersediaan zat penghasil energi bagi tubuh seperti karbohidrat, protein, dan lemak," ujar Dr. Rimbawan dalam Virtual Nutrition Talk.

Orang lain juga bertanya?

Untuk itu, di masa new normal ini, Dr. Rimbawan mengungkapkan ada beberapa rekomendasi nutrisi selama menghadapi pandemi covid-19. Upaya mencukupi semua kebutuhan zat gizi tersebut untuk menjaga agar sistem imun tetap terjaga dengan baik.

"Perlu diperhatikan prinsip gizi seimbang yang tetap harus dijalankan antara lain memperhatikan keaneka-ragaman makanan, tetap beraktivitas fisik, selalu menerapkan perilaku hidup bersih dan menjaga berat badan ideal," jelasnya.

Ada beberapa tips dalam mengonsumsi makanan yang seimbang:

1. Sertakan protein dalam nutrisi harianSelain dikenal sebagai pondasi tubuh, protein juga memungkinkan tubuh untuk memproduksi antibodi yang dibutuhkan untuk melawan virus dan bakteri yang menyerang tubuh. Kamu bisa mendapatkan asupan protein dari ikan, unggas, daging tanpa lemak, kacang-kacangan dan produk susu rendah lemak.

2. Konsumsi vitamin dan fitonutrienVitamin A dan C, serta fitonutrien adalah faktor penting dalam kesehatan sistem kekebalan tubuh.

3. Fokus pada kesehatan usus dengan probiotik dan prebiotikSistem pencernaan yang memainkan peran penting dalam mendukung fungsi kekebalan tubuh. Saluran usus yang merupakan rute utama kontak dengan lingkungan eksternal dan merupakan jalur yang mengandung mikrobioma dan membantu pencernaan serta penyerapan nutrisi.

Penelitian telah menunjukkan bahwa probiotik, yang merupakan 'bakteri baik', berguna dalam menjaga sistem pencernaan, dan prebiotik adalah jenis serat yang tidak dapat dicerna tubuh manusia, berfungsi sebagai makanan untuk probiotik ini.

4. Tingkatkan konsumsi asam lemak omega 3Asam lemak omega-3, seperti DHA dan EPA, adalah jenis lemak sehat dan esensial, yang dapat ditemukan dalam makanan seperti biji chia dan suplemen seperti minyak ikan.

Sumber : Fimela.comReporter : Anisha Saktian Putri

(mdk/ttm)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Mengenal Imunodefisiensi: Penyebab, Gejala, dan Cara Mencegahnya
Mengenal Imunodefisiensi: Penyebab, Gejala, dan Cara Mencegahnya

Imunodefisiensi adalah kondisi di mana sistem imun seseorang melemah atau tidak dapat berfungsi dengan baik dalam melawan infeksi.

Baca Selengkapnya
Cara Meningkatkan Imun Anak, Lindungi Si Kecil dari Risiko Infeksi
Cara Meningkatkan Imun Anak, Lindungi Si Kecil dari Risiko Infeksi

Meningkatkan imunitas anak bukan hanya tentang melindungi mereka dari penyakit, tetapi juga memberikan fondasi yang kuat untuk pertumbuhan yang optimal.

Baca Selengkapnya
Vitamin Apa yang Cocok untuk Tingkatkan Imunitas Tubuh saat Musim Hujan? Ini Kata Ahli
Vitamin Apa yang Cocok untuk Tingkatkan Imunitas Tubuh saat Musim Hujan? Ini Kata Ahli

Penting bagi masyarakat untuk mengetahui cara menjaga kesehatan di musim hujan

Baca Selengkapnya
10 Makanan Terbaik untuk Menguatkan Imunitas Tubuh
10 Makanan Terbaik untuk Menguatkan Imunitas Tubuh

Penting untuk mempertahankan dan memperkuat imunitas tubuh. Yuk, cek makanan apa saja yang bisa memperkuat imunitas tubuh!

Baca Selengkapnya
Konsumsi Makanan Tinggi Gula Bisa Menurunkan Ketahanan Tubuh di Masa Pancaroba
Konsumsi Makanan Tinggi Gula Bisa Menurunkan Ketahanan Tubuh di Masa Pancaroba

Pada masa pancaroba, menjaga ketahanan tubuh penting dilakukan dengan cara menghindari konsumsi makanan tinggi gula.

Baca Selengkapnya
Pentingnya Konsumsi Vitamin C untuk Tingkatkan Kekebalan Tubuh saat Musim Hujan
Pentingnya Konsumsi Vitamin C untuk Tingkatkan Kekebalan Tubuh saat Musim Hujan

Menjaga kebugaran dan kesehatan tubuh bisa dilakukan dengan berbagai cara termasuk menambah konsumsi vitamin.

Baca Selengkapnya
9 Minuman yang Baik untuk Tingkatkan Imun, Jaga Tubuh dari Serangan Penyakit
9 Minuman yang Baik untuk Tingkatkan Imun, Jaga Tubuh dari Serangan Penyakit

Minuman untuk meningkatkan imun tubuh adalah minuman yang mengandung zat-zat yang dapat membantu menjaga dan memperkuat sistem kekebalan tubuh.

Baca Selengkapnya
8 Vitamin untuk Autoimun, Ketahui Jenis dan F   ungsinya
8 Vitamin untuk Autoimun, Ketahui Jenis dan F ungsinya

Penting untuk mengelola gejala autoimun dengan memenuhi asupan vitamin yang dibutuhkan.

Baca Selengkapnya