Bangkok United Tanding Lawan Buriram United, Debut Pratama Arhan di Liga Thailand?
Pratama Arhan resmi bergabung dengan Bangkok United di bursa transfer tengah musim Thai League 1 2024/2025.
Bek kiri Timnas Indonesia, Pratama Arhan, berpeluang untuk melakoni debutnya bersama Bangkok United. Dalam pertandingan lanjutan Thai League 1 2024/2025, klub barunya tersebut akan menghadapi Buriram United pada hari Minggu (12/1/2025) malam WIB. Pertandingan yang merupakan pekan ke-16 dalam kompetisi ini sangat krusial bagi kedua tim yang saat ini bersaing di papan atas Liga Thailand.
Buriram United saat ini menduduki posisi teratas klasemen sementara Thai League 1 dengan mengumpulkan 39 poin. Di sisi lain, Bangkok United berada di posisi kedua dengan selisih sembilan poin dari Buriram.
Pratama Arhan baru saja resmi bergabung dengan Bangkok United setelah sebelumnya kontraknya dengan Suwon FC, klub asal Korea Selatan, tidak diperpanjang. Debutnya di liga ini diharapkan dapat memberikan kontribusi positif bagi timnya.
Persaingan sangat sengit
Pratama Arhan akan menghadapi kompetisi yang sangat sengit di sektor kiri pertahanan Bangkok United. Di posisi tersebut, terdapat dua pemain yang merupakan bagian dari Timnas Thailand. Pertama adalah Peerapat Notchaiya, seorang pemain berusia 31 tahun yang sering menjadi pilihan utama dalam skuad Timnas Thailand.
Saat ini, ia telah mengumpulkan 36 caps dan mencetak satu gol untuk Tim Gajah Perang. Selain itu, ada juga Wanchai Jarunongkran, yang berusia 28 tahun dan telah mendapatkan satu caps bersama Timnas Thailand.
Diharapkan mampu banyak menit bermain
Bergabungnya Pratama Arhan dengan Bangkok United membawa angin segar bagi kariernya. Sebelumnya, selama memperkuat dua klub di luar negeri, kesempatan bermainnya sangat terbatas.
"Bahkan, selama setahun membela Suwon FC, Pratama Arhan hanya bermain dua kali dengan total menit bermain mencapai empat menit saja."