Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

8 Resep Olahan Kecipir yang Lezat dan Mudah Dibuat

8 Resep Olahan Kecipir yang Lezat dan Mudah Dibuat Ilustrasi kecipir. ©2015 Merdeka.com/flickr/Eric Hunt

Merdeka.com - Indonesia merupakan negara tropis dengan keanekaragaman sayuran yang mudah ditemukan. Keragaman sayuran ini menjadi nilai lebih karena membuat kita tidak hanya bergantung pada sejumlah tanaman. Selain itu, keanekaragaman juga membuat kita mudah beradaptasi di segala musim karena makanan terus tersedia.

Salah satu sayuran tropis potensial di Indonesia adalah kecipir (Psophocarpus tetragonolobus L.). Keistimewaan kecipir dibanding tanaman sayuran lainnya adalah seluruh bagian tanaman dapat dikonsumsi dan kaya akan protein sehingga kecipir mendapat julukan tanaman multifungsi.

Kecipir dapat diolah dengan berbagai bumbu nusantara yang menjadi santapan enak dan menyehatkan. Berikut resep olahan kecipir yang lezat dan mudah dibuat:

1. Resep Olahan Kecipir Bumbu Plecing

Bahan:

- 1 ikat kecipir, iris serong. - jeruk limau - kacang tanah goreng

Bumbu halus:

- 10 cabai merah - 5 cabai rawit - 2 tomat - 1 blok terasi - garam secukupnya

Cara membuat:

1. Rebus kecipir yang telah diiris hingga matang lalu tiriskan. 2. Kemudian campur kecipir dengan bumbu halus, aduk-aduk hingga rata. 3. Sajikan dengan perasan jeruk limau dan kacang goreng.

2.  Resep Olahan Kecipir Tumis Teri

masakan kecipir

©2021 Merdeka.com/ instagram riyn17

Bahan:

- 250 gr kecipir, siangi, iris serong - 50 gr teri, goreng - 3 buah cabai merah, iris serong - 3 butir bawang merah, iris - 2 siung bawang putih, iris - 1 ruas lengkuas - 1 lembar daun salam - gula Jawa, garam dan kaldu secukupnya

Cara membuat:

1. Tumis bawang merah dan putih hingga harum, masukkan lengkuas, daun salam, cabai dan kecipir, aduk hingga layu. 2. Kemudian tambahkan sedikit air, didihkan. Masukkan gula jawa, garam dan kaldu. Masak hingga meresap. 3. Koreksi rasa, angkat, taburi teri goreng. Sajikan.

3. Resep Olahan Kecipir Oseng Telur Pedas

Bahan:

- 1 ikan kecipir, iris 1 cm - 1 butir telur orak arik - 2 siung bawang putih iris - 2 siung bawang merah iris - 1 buah tomat iris - 10 rawit belah 2 - 1 blok terasi - garam, kaldu bubuk

Cara membuat:

1. Tumis semua rempah dan terasi sampai harum. 2. Masukkan kecipir dan telur, beri kaldu bubuk dan garam. 3. Aduk rata, tes rasa dan masak sampai matang. Angkat dan sajikan.

4.  Resep Olahan Kecipir Tumis Udang

Bahan:

- 2 ikat kecil kecipir potong sesuai selera - udang secukupnya, kupas kulit buang kepalanya

Bumbu:

- 2 buah bawang merah, iris-iris - 2 buah putih cincang, iris-iris - 1/2 buah tomat potong kecil-kecil - 1 cm lengkuas geprek - 4 lembar daun salam - cabai rawit secukupnya - 1/2 sdt bumbu tumis instan

Cara membuat:

1. Tumis bawang merah, putih, dan cabai sampai harum, tambahkan tomat, lengkuas, salam. Aduk-aduk. 2. Lalu tambahkan bumbu tumis instan, masukkan udang dan kecipir. 3. Tambahkan garam, kecap manis dan sedikit air. Tes rasa, masak kira-kira 2-3 menit. Angkat sajikan.

5. Resep Olahan Kecipir Tumis Tauge

urap kecipir

©2021 Merdeka.com/ instagram dinifelicitas

Bahan:

- 200 gr kecipir iris tipis miring - 1/4 sdt garam himalaya - 1/2 sdt kaldu ayam bubuk - 50 gr tauge kacang hijau - 1 buah tomat, belah 2 potong kotak - 1 buah cabai merah, belah 2, buang biji, iris tipis - 2 siung bawang putih cincang halus - 2 butir bawang merah, cincang halus - 2 sdt gula aren - 150 ml air - 1 sdm minyak kelapa

Cara membuat:

1. Siapkan wajan, panaskan minyak kelapa lalu tumis bahan bawang putih, merah dan cabai merah, masak hingga harum. 2. Kemudian masukkan kecipir, tauge, aduk rata. Masak 1 menit 3. setelah 1 menit, tambahkan air, garam himalaya, kaldu ayam bubuk, dan gula aren, aduk rata. 4. Lalu jika sudah tercampur rata, masukan tomat, aduk rata. 5. Masak dengan api kecil sampai air agak mengering, angkat dan sajikan.

6.  Resep Olahan Kecipir Tumis Kerang

Bahan:

- 250 gr kecipir, potong serong - 250 gr kerang yang sudah dikupas - 1 batang serai geprek - 2 lembar daun salam - 2 cm lengkuas geprek - 2 cm jahe geprek - 1 sdm saus tiram - 1 sdm saus sambal - 1 sdm kecap manis - garam, kaldu dan lada secukupnya - air secukupnya

Bumbu halus:

- 6 butir bawang merah - 4 siung bawang putih - 3 buah cabai merah besar

Cara membuat:

1. Tumis bumbu halus hingga harum, masukkan kerang, daun salam, serai, lengkuas dan jahe. Aduk rata. 2. Masukkan kecipir, aduk hingga agak layu, tuangi air. Didihkan. 3. Tambahkan saus tiram, saus sambal, kecap manis, garam, lada dan kaldu. Aduk rata. 4. Masak hingga meresap dan kuah menyusut. Koreksi rasa. Angkat dan sajikan.

7. Resep Olahan Kecipir Urap Sayur

Bahan:

- 1/2 butir kelapa parut agak muda

Bumbu halus:

- 3 cabai merah besar - 3 cabai rawit - 3 bawang merah - 1 bawang putih - 1 ruas kencur - 2 daun jeruk - 1 sdt garam - 2 sdt gula - 1/2 sdt terasi bakar

Bahan sayur:

- 3 wortel, potong korek - 10 kacang panjang, potong-potong - 150 gr tauge - 10 kecipir, potong-potong

Cara membuat:

1. Haluskan bumbu. Campurkan dengan kelapa parut, koreksi rasa asin manisnya. Bungkus dengan daun pisang, kukus selama 20 menit. Angkat. 2. Rebus sayuran satu per satu secara terpisah. Tiriskan. 3. Campurkan sayuran dengan urap kelapa ketika hendak disajikan saja, supaya tidak cepat basi.

8.  Resep Olahan Kecipir : Oseng kecipir bumbu terasi

Bahan:

- 1 ikat kecipir iris serong - kaldu jamur dan garam secukupnya

Bumbu halus:

- 3 buah bawang putih - 5 buah bawang merah - 6 cabai merah - 5 buah cabai rawit - 1 buah tomat - 1 blok terasi

Cara membuat:

1. Tumis bumbu halus sampai berminyak dan wangi. 2. Masukkan kecipir dan bumbu. Aduk rata. 3. Tes rasa, lalu masak sampai matang. Angkat dan sajikan. (mdk/amd)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
6 Resep Tumis Kecipir Simple untuk Makan Siang, Praktis dan Lezat
6 Resep Tumis Kecipir Simple untuk Makan Siang, Praktis dan Lezat

Sajikan olahan kecipir sederhana dan lezat ini untuk temani makan siang Anda.

Baca Selengkapnya
Kencur dan Kesehatan: Dari Pencernaan hingga Imunitas Tubuh
Kencur dan Kesehatan: Dari Pencernaan hingga Imunitas Tubuh

Dari menurunkan kolestol sampai mencegah diabetes, berikut adalah manfaat dan cara pengolahan kencur yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh

Baca Selengkapnya
Cara Mengolah Cempedak yang Enak Biar Nikmatnya Maksimal
Cara Mengolah Cempedak yang Enak Biar Nikmatnya Maksimal

Buah cempedak memiliki bentuk, rasa, dan aroma yang mirip dengan buah nangka.

Baca Selengkapnya
Mengenal Daun Sengkubak, Penyedap Rasa Alami dari Kalimantan yang Kaya Khasiat
Mengenal Daun Sengkubak, Penyedap Rasa Alami dari Kalimantan yang Kaya Khasiat

Daun Sengkubak, tumbuhan yang digunakan sebagai penyedap masakan alami dan bermanfaat bagi kesehatan tubuh.

Baca Selengkapnya
6 Kreasi Tumis Jamur Kuping Spesial, Lengkapi Kelezatan Menu Harian
6 Kreasi Tumis Jamur Kuping Spesial, Lengkapi Kelezatan Menu Harian

Praktikkan segera menu praktis ala rumahan yang satu ini. Dijamin bikin ketagihan!

Baca Selengkapnya
Kelezatan Urap Daun Kenikir, Camilan Unik dengan Manfaat Kesehatan Luar Biasa
Kelezatan Urap Daun Kenikir, Camilan Unik dengan Manfaat Kesehatan Luar Biasa

Urap daun kenikir, hidangan tradisional kaya serat, bermanfaat menurunkan kolesterol dan gula darah. Lezat dan menyehatkan.

Baca Selengkapnya
7 Resep Kering Tempe yang Enak dan Lezat, Mudah Dibuat
7 Resep Kering Tempe yang Enak dan Lezat, Mudah Dibuat

Tempe menjadi lauk andalan masyarakat Indonesia sehari-hari. Selain bergizi, tempe mudah diolah menjadi ragam masakan lezat.

Baca Selengkapnya
Resep Terong Bakar yang Enak dan Menggugah Selara, Mudah Dibuat
Resep Terong Bakar yang Enak dan Menggugah Selara, Mudah Dibuat

Rasanya yang enak dan lezat, membuat olahan terong digemari semua kalangan. Selain harganya terjangkau, terong juga mudah ditemukan di pasaran.

Baca Selengkapnya
Mencicipi Kreco Makanan Khas Kota Kediri, Cukup Diseruput untuk Menikmatinya
Mencicipi Kreco Makanan Khas Kota Kediri, Cukup Diseruput untuk Menikmatinya

Kuliner yang satu ini dapat dengan mudah ditemui di warung-warung sekitar dan tak sedikit warga setempat yang mampu untuk mengolahnya sendiri.

Baca Selengkapnya
Resep Olahan Singkong Tradisional dan Kekinian, Mudah Dibuat
Resep Olahan Singkong Tradisional dan Kekinian, Mudah Dibuat

Bagi Anda yang ingin menikmati kelezatan olahan singkong mulai dari tradisional hingga kekinian, dapat membuatnya sendiri di rumah.

Baca Selengkapnya
7 Menu Sahur Serba Tempe, Ekonomis dan Mudah Dipraktikkan
7 Menu Sahur Serba Tempe, Ekonomis dan Mudah Dipraktikkan

Tempe dapat diolah menjadi aneka makanan menggugah selera untuk makan sahur yang praktis.

Baca Selengkapnya
7 Resep Cara Membuat Keripik Usus Aneka Rasa Paling Renyah dan Mudah Dibuat, Bisa Jadi Ide Bisnis Menguntungkan
7 Resep Cara Membuat Keripik Usus Aneka Rasa Paling Renyah dan Mudah Dibuat, Bisa Jadi Ide Bisnis Menguntungkan

Simak resep cara membuat keripik usus aneka rasa berikut ini untuk bahan ide bisnismu.

Baca Selengkapnya