Gejala dan Penyebab Ringworm, Infeksi Jamur Kucing yang Menyerang Manusia
Merdeka.com - Ringworm atau yang juga bisa disebut sebagai kurap merupakan salah satu infeksi kulit yang disebabkan jamur yang hidup di jaringan kulit mati, rambut dan kuku. Jika Anda terinfeksi ringworm pasti Anda merasa tidak nyaman dan bahkan juga terasa gatal-gatal.
Ringworm memiliki tanda yaitu bercak merah bersisik atau benjolan yang terasa gatal. Seiring waktu benjolan itu berubah menjadi semacam tambalan berbentuk cincin atau lingkaran. Ringworm atau kurap biasa didapatkan manusia dari hewan peliharaan seperti kucing.
Maka dari itu, bagi Anda yang memiliki hewan peliharaan kucing, ringworm ini adalah infeksi yang perlu Anda waspadai. Pasalnya, jika Anda tidak memperhatikan kesehatan dan kebersihan kucing, gejala jamur yang mulai muncul di kulit kucing ini akan turut serta menginfeksi Anda.
-
Kenapa infeksi jamur kulit memerlukan pengobatan? Meskipun tidak selalu serius, infeksi ini memerlukan perhatian dan pengobatan yang tepat untuk mencegah komplikasi dan penyebaran lebih lanjut.
-
Kenapa infeksi jamur bisa terjadi? Infeksi jamur dapat menyebar melalui kontak langsung dengan jamur atau dengan menggunakan benda yang terkontaminasi oleh jamur. Misalnya, menggunakan handuk atau pakaian yang telah terkontaminasi jamur dapat menjadi penyebbar infeksi jamur pada kulit atau kuku.
-
Bagaimana jamur ini bisa menyebabkan penyakit? Meskipun parasit jamur lain telah ditemukan di area ini sebelumnya, ini adalah kasus pertama penyebab penyakit pada tanaman.
-
Apa saja jenis infeksi jamur kulit? Dilansir dari berbagai sumber, berikut ini adalah beberapa jenis infeksi jamur kulit dan penanganannya yang telah merdeka.com rangkum untuk menambah pengetahuan Anda.
-
Apa saja contoh infeksi jamur pada kulit? Jenis-jenis infeksi jamur antara lain kandidiasis, tinea versicolor, tinea cruris, tinea pedis, dan tinea capitis.
-
Gejala apa yang paling sering muncul saat infeksi jamur? Salah satu gejala yang sering muncul pada infeksi jamur adalah ruam kulit. Ruam ini umumnya terjadi di daerah yang lembap dan hangat, seperti di lipatan kulit, area ketiak, atau selangkangan. Ruam tersebut biasanya tampak merah, gatal, dan dapat terjadi pengelupasan kulit.
Penting bagi Anda mengetahui apa itu ringworm, serta penyebab dan gejalanya. Oleh karena itu, Merdeka.com merangkum penjelasan mengenai ringworm yang terdiri dari penyebab ringworm, gejala, dan pengobatan ringworm atau infeksi jamur yang perlu Anda ketahui dikutip dari webdm.
Penyebab Ringworm
Seperti penjelasan sebelumnya bahwa ringworm merupakan infeksi jamur yang memiliki bentuk lingkaran. Bagian infeksi ini biasanya bening atau bersisik dan bagian luarnya bisa sedikit terangkat atau bergelombang.
Ringworm atau kurap ini sangat menular. Penularan ringworm pada manusia bisa berasal dari berbagai macam sumber. Anda bisa tertular ringworm melalui orang lain yang mengidap ringworm. Ringworm atau kurap bisa menyebar melalui kontak kulit ke kulit.
Selain itu Anda juga bisa tertular ringworm dari hewan peliharaan. Ini yang biasa terjadi pada manusia. Pemilik hewan peliharaan yang tidak memperhatikan kesehatan kulit anabulnya akan terinfeksi ringworm. Infeksi ini biasa didapatkan dari kucing. Maka dari itu, penting bagi Anda untuk memperhatikan kesehatan dan kebersihan kucing.
Penyebab lain yang mengakibatkan Anda terinfeksi ringworm atau kurap adalah karena bersentuhan atau kontak langsung dengan benda lain. Jamur yang menyebabkan ringworm bisa menempel di permukaan pakaian, handuk, dan lain sebagainya.
Gejala Ringworm
Infeksi ringworm ini sebetulnya tidak berdampak berlebihan terhadap kesehatan Anda. akan tetapi Anda tetap perlu mewaspadainya. Jika ringworm ini muncul di kulit, hal pertama yang mungkin Anda rasakan adalah muncul area yang rata dan bersisik, dengan tepi yang terangkat dan sedikit bergelombang. Bahkan kulit kepala Anda akan muncul bintik-bintik merah dan sangat gatal.
Selain itu, jika ringworm ini muncul di kulit kepala, bagian-bagiannya akan terasa lunak dan sakit. Bahkan, rambut mungkin akan mengalami dampaknya, yaitu rontok. Sama seperti gejala pada kulit lainnya, ringworm mungkin akan membawa bintik-bintik merah dan menyebabkan gatal yang berlebihan.
Perawatan Ringworm
Jika Anda terinfeksi ringworm, yang perlu Anda lakukan adalah mengobatinya. Ada banyak obat yang tersedia untuk mengobati infeksi jenis ini. Namun, Anda juga bisa mengobati kurap atau ringworm ini di rumah. Anda bisa melakukan hal-hal berikut untuk menghentikan penyebaran infeksi ringworm.
Pertama: menjaga kebersihan tangan. Cuci tangan setiap kali setelah menyentuh kulit yang terinfeksi dan sebelum menyentuh orang lain. Ini dilakukan supaya orang lain tidak terkena ringworm yang Anda alami.
Kedua: cuci pakaian, tempat tidur, dan handuk. Cuci semua barang-barang yang pernah Anda sentuh sampai bersih, jangan lupa gunakan air panas dan deterjen cuci.
Ketiga: mandi setelah berolahraga. Ini merupakan langkah yang penting untuk menghindari infeksi jamur ringworm. Terlebih ketika Anda baru saja melakukan olahraga yang menyebabkan kontak.
Keempat: bersihkan hewan peliharaan Anda. Kucing di rumah yang Anda pelihara juga perlu untuk dibersihkan. Pasalnya, infeksi yang disebabkan oleh kucing ini akan bisa menular kepada manusia. Jika kucing bersih, infeksi ini bisa dihindari.
Cara Mencegah Ringworm
Jamur yang menyebabkan ringworm ini bisa didapatkan di mana-mana. Namun, ada beberapa hal yang dapat dilakukan untuk mengecilkan kemungkinan terkena ringworm atau kurap.
- Menjaga kulit tetap bersih dan kering.
- Mengenakan sandal jepit di ruang ganti dan kamar mandi umum.
- Mengganti kaos kaki dan pakaian dalam setidaknya sekali setiap hari.
- Jangan berbagi pakaian atau handuk dengan seseorang yang menderita ringworm.
- Jaga kebersihan perlengkapan olahraga dan seragam yang biasa digunakan untuk olahraga. Jangan juga membaginya dengan orang lain.
- Menjaga kebersihan hewan peliharaan supaya tidak terinfeksi jamur.
- Mengobati hewan peliharaan ketika sudah terinfeksi ringworm. Anda bisa memberikan pengobatan terhadap hewan peliharaan jika terinfeksi ringworm.
- Jangan lupa mencuci tangan sampai bersih sehabis menyentuh hewan peliharaan Anda.
Demikian adalah gejala dan penyebab ringworm, yaitu sebuah infeksi jamur kucing yang bisa menyerang manusia.
Anda perlu waspada dengan jamur ini, pasalnya meskipun dampaknya tidak terlalu berbahaya bagi tubuh, keberadaan jamur ini di dalam tubuh cukup mengganggu dan mengakibatkan gatal yang berlebih. (mdk/mff)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Scabies kucing disebabkan oleh tungau kecil yang disebut Sarcoptes scabiei.
Baca SelengkapnyaSeperti manusia, kucing juga rentan terhadap berbagai jenis penyakit kulit yang dapat mengganggu kenyamanan dan kesehatannya.
Baca SelengkapnyaMeskipun tidak selalu serius, infeksi ini memerlukan perhatian dan pengobatan yang tepat untuk mencegah komplikasi.
Baca SelengkapnyaMunculnya infeksi kurap pada seseorang dimulai dengan gejala yang bisa dikenali dan perlu diwaspadai.
Baca SelengkapnyaInfeksi jamur merupakan salah satu masalah kesehatan yang sering dihadapi oleh masyarakat di berbagai belahan dunia.
Baca SelengkapnyaPenyakit kulit kurap ini berupa sebuah ruam melingkar yang menyebabkan sensasi rasa gatal.
Baca SelengkapnyaMemahami jenis penyakit kulit gatal dan ciri-cirinya adalah langkah awal untuk menangani masalah ini.
Baca SelengkapnyaPertukaran barang pribadi hingga kebiasaan bercocok tanam bisa sebabkan infeksi kurap.
Baca SelengkapnyaSebagai langkah pengobatan, ada beberapa obat yang bisa menyembuhkan penyakit scabies pada kucing.
Baca SelengkapnyaMulai dari toxoplasmosis, bartonellosis, salmonellosis, sampai demam Q.
Baca SelengkapnyaKucing muntah cacing adalah tanda kondisi kesehatan yang serius.
Baca SelengkapnyaKucing memiliki risiko persebaran penyakit ke manusia yang perlu kita waspadai.
Baca Selengkapnya