Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Mencicipi Tipa-Tipa, 'Sereal' ala Batak yang Lezat dan Unik

Mencicipi Tipa-Tipa, 'Sereal' ala Batak yang Lezat dan Unik Mencicipi Tipa-Tipa, 'Sereal' Ala Batak yang Lezat. medanbisnisdaily.com ©2020 Merdeka.com

Merdeka.com - Hampir tiap daerah di seluruh Indonesia memiliki makanan khas yang biasanya dijadikan oleh-oleh untuk dibawa pulang saat berkunjung ke daerah tersebut. Kabupaten Toba Samosir merupakan salah satu daerah yang paling sering dikunjungi wisatawan saat berlibur ke Sumatera Utara.

Kawasan wisata Toba Samosir ini juga memiliki camilan khas yang sering diburu oleh wisatawan, yaitu Tipa-Tipa. Camilan unik ini merupakan makanan tradisional masyarakat Batak yang hingga kini masih banyak dijumpai dan semakin populer.

Dibuat dari Beras yang Ditumbuk

mencicipi tipa tipa 039sereal039 ala batak yang lezat

Sumber: merahputih.com ©2020 Merdeka.com

Dilansir dari laman tutoba, Tipa-Tipa ini sering disebut juga dengan seralnya orang Batak. Bahan utama yang digunakan adalah padi. Padi yang masih muda dipanen lalu direndam lebih kurang selama dua malam.

Setelah direndam dua malam, padi kemudian ditiriskan dan digongseng hingga mencapai tingkat kematangan tertentu. Dalam keadaan masih panas, padi yang sudah digongseng tersebut ditumbuk.

Dari sinilah nama Tipa-Tipa berasal, karena arti Tipa-Tipa adalah ditumbuk berulang kali yang menggambarkan proses pembuatan camilan ini. Setelah ditumbuk maka beras dibersihkan dari kulitnya dengan cara ditampi, kemudian Tipa-Tipa siap disantap.

Disajikan dengan Cara Beragam

Tipa-Tipa biasanya disajikan yaitu dengan mencampurkannya dengan gula dan kepala parut. Teksturnya akan terasa sedikit keras ketika dikunyah. Oleh masyarakat Batak, Tipa-Tipa ini biasanya dinikmati langsung sebagai camilan sebagai teman kopi atau teh. Ada juga yang menikmatinya seperti sereal dengan mencampurnya dengan susu atau menjadikannya bubur.

Aroma yang Khas

mencicipi tipa tipa 039sereal039 ala batak yang lezat

Sumber: borukaro.com ©2020 Merdeka.com

Aroma Tipa-Tipa ini sangat khas dan terasa pada saat dimakan. Namun bagi yang belum biasa akan terasa aneh pada saat memakannya.

Sebab saat dimakan gigi dan rahang kita akan terasa gemetar dan keram karena harus mengunyah Tipa-Tipa dengan kekuatan ekstra karena teksturnya masih hampir seperti beras yang belum dimasak.Namun, jika sudah mulai memakannya maka akan penasaran dan semakin nikmat rasanya dengan wanginya yang khas.

Dijadikan Oleh-oleh Khas Toba Samosir

Camilan ini sering dicari dan dibeli oleh wisatawan yang sedang berkunjung ke daerah Toba Samosir. Makanan ini sangat cocok untuk dijadikan sebagai oleh-oleh. Untuk mendapatkannya, Anda bisa membelinya di daerah Silimbat dan Porsea karena di sekitar tempat tersebut banyak yang menjual makanan khas ini.Cemilan ini akan semakin banyak dicari pengunjung khususnya jika ada acara khusus seperti Festival Danau Toba yang diadakan setiap tahun. (mdk/far)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Mengenal Desa Wisata Huta Tinggi, Menikmati Indahnya Alam dan Belajar Budaya Dekat Danau Toba
Mengenal Desa Wisata Huta Tinggi, Menikmati Indahnya Alam dan Belajar Budaya Dekat Danau Toba

Desa wisata di dekat Danau Toba ini menyajikan pemandangan alam yang menakjubkan.

Baca Selengkapnya
12 Wisata Danau Toba yang Indah dan Menakjubkan, Wajib Dikunjungi
12 Wisata Danau Toba yang Indah dan Menakjubkan, Wajib Dikunjungi

Danau Toba adalah salah satu keajaiban alam Indonesia yang memukau dengan keindahannya yang memikat.

Baca Selengkapnya
Rekomendasi Makanan Khas Jawa Barat yang Banyak Digemari karena Keunikan Rasanya
Rekomendasi Makanan Khas Jawa Barat yang Banyak Digemari karena Keunikan Rasanya

Jawa Barat termasuk salah satu daerah yang kaya dengan jajanan khasnya. Yuk, simak rekomendasi makanan khas Jawa Barat yang banyak digemari ini!

Baca Selengkapnya
6 Rekomendasi Oleh-oleh Asli Cirebon untuk Kembali ke Jakarta, Ada yang Mirip Bakpia
6 Rekomendasi Oleh-oleh Asli Cirebon untuk Kembali ke Jakarta, Ada yang Mirip Bakpia

Oleh-oleh khas Cirebon tak selalu kerupuk melarat ataupun sirup Tjampolay, tapi salah satnya ada yang mirip bakpia namun jarang diketahui

Baca Selengkapnya
23 Kuliner Khas Solo; dari Timlo, Bubur Gudeg, sampai Es Gempol Pleret
23 Kuliner Khas Solo; dari Timlo, Bubur Gudeg, sampai Es Gempol Pleret

Surakarta atau Solo terkenal sebagai pusat batik dan kuliner murah meriah.

Baca Selengkapnya
Mencicipi Kue Lappet dari Batak Toba, Bentuknya Mirip Piramida
Mencicipi Kue Lappet dari Batak Toba, Bentuknya Mirip Piramida

Makanan khas satu ini berasal dari Batak Toba. Camilan ini berbentuk unik yaitu limas atau seperti piramida.

Baca Selengkapnya
Desa di Tuban Ini Surga bagi Pencinta Kuliner, Bikin Perantau Balik Lagi karena Kelezatan Masakannya
Desa di Tuban Ini Surga bagi Pencinta Kuliner, Bikin Perantau Balik Lagi karena Kelezatan Masakannya

Salah satu desa di Tuban Jawa Timur dikenal sebagai surga pencinta kuliner. Jika berkunjung ke Tuban, desa ini layak dikunjungi.

Baca Selengkapnya
Mencicipi Bubur Opak, Kuliner Unik Khas Semarang dengan Harga Terjangkau
Mencicipi Bubur Opak, Kuliner Unik Khas Semarang dengan Harga Terjangkau

Kuliner ini mudah ditemui di kawasan wisata Bandungan, Semarang.

Baca Selengkapnya
Mencicipi Perpaduan Rasa Serabi Kalibeluk, Kuliner Legendaris Khas Batang yang Diramu Secara Tradisional
Mencicipi Perpaduan Rasa Serabi Kalibeluk, Kuliner Legendaris Khas Batang yang Diramu Secara Tradisional

Olahan yang berbahan dasar beras dan santan ini menjadi legendaris dan khas karena proses pembuatannya yang masih menggunakan peralatan sederhana

Baca Selengkapnya
Dibungkus Pakai Daun Kering, Gulampo Jadi Camilan Manis Asal Tasikmalaya yang Tak Boleh Dilewatkan
Dibungkus Pakai Daun Kering, Gulampo Jadi Camilan Manis Asal Tasikmalaya yang Tak Boleh Dilewatkan

Rasanya jangan ditanya. Kombinasi antara legit dengan gurih benar-benar sulit dilupakan.

Baca Selengkapnya
5 Wisata Kuliner Balikpapan yang Enak dan Menggugah Selera, Wajib Dicoba
5 Wisata Kuliner Balikpapan yang Enak dan Menggugah Selera, Wajib Dicoba

Selain terkenal dengan pesona pantainya yang menawan, Balikpapan juga mempunyai aneka kuliner khas yang lezat dan menggugah selera.

Baca Selengkapnya