Viral Momen Pria Bantu Atur Jalan di Tengah Hujan Deras dan Angin Kencang, Aksinya Tuai Pujian
Kejadian tersebut diketahui terjadi di kawasan Stasiun Solo Balapan, Surakarta, Jawa Tengah.
Kejadian tersebut diketahui terjadi di kawasan Stasiun Solo Balapan, Surakarta, Jawa Tengah.
Viral Momen Pria Bantu Atur Jalan di Tengah Hujan Deras dan Angin Kencang, Aksinya Tuai Pujian
Baru-baru ini viral aksi terpuji yang dilakukan oleh seorang pria. Dalam sebuah video singkat yang diunggah oleh pemilik akun TikTok @satria_kurniawan22, terlihat seorang pria yang membantu mengatur jalanan di tengah derasnya hujan diikuti dengan angin kencang.
Sotak aksi tersebut menjadi sorotan hingga viral di sosial media. Berikut simak ulasan selengkapnya.
Pada video yang dibagikan, si pemilik akun tampak menyoroti suasana jalanan yang diguyur hujab deras serta angin kencang. Tak disangka, terlihat seorang pria yang sedang berteduh lantas pergi ke jalan raya.
Ia rupanya bermaksud untuk membantu pria lain yang sedang mengatur jalanan di tengah hujan badai tersebut.
"Menolong orang tidak harus menjadi sukses dulu, sekiranya bisa ditolong ya tolong saja"
tulis si pemilik akun di keterangan video dalam bahasa jawa.
merdeka.com
Kejadian tersebut diketahui terjadi di kawasan Stasiun Solo Balapan, Surakarta, Jawa Tengah. Video berdurasi 22 detik itu pun juga menjadi sorotan hingga viral di media sosial TikTok.
Tuai Pujian Warganet
Aksi seorang pria yang turun ke jalan untuk mengatur jalanan di tengah hujan deras dan angin kencang itu juga menuai beragam pujian dari warganet.
"Masya Allah keren bangat. sehat sehat mas" tulis salah satu warganet dalam kolom komentar.
"Sehat selalu orang baik" komentar warganet.
"Mahkota mu kingg" komentar warganet lainnya.