Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Mengapa jenis rambut tiap manusia berbeda?

Mengapa jenis rambut tiap manusia berbeda? Jenis rambut. © originalsprout.com

Merdeka.com - Mungkin sebagian dari Anda sudah mengetahui bahwa gen adalah yang berperan penting dalam menentukan warna rambut serta menentukan Anda akan botak atau tidak. Namun sebuah studi menemukan rahasia dibalik rumitnya bulu-bulu yang menghiasi tubuh kita tersebut.

Dilansir dari Medical Daily (1/3), sebuah studi yang dihelat di University College London telah mengidentifikasi penyebab berbagai perbedaan jenis rambut. Mulai dari mengapa rambut bisa berwarna tertentu, mengapa seseorang bisa berambut keriting dan mengapa ketebalan jenggot seseorang bisa berbeda-beda. Bahkan bentuk alis pun bisa diidentifikasi penyebabnya. Secara sederhana, hal ini adalah DNA yang turun temurun mengalir di keluarga.

Kita sebagai manusia kehilangan banyak sekali rambut tiap harinya, dan ini adalah bagian dari evolusi. Rambut manusia akan menyesuaikan dengan lingkungan di mana dia tinggal, lalu keadaan lingkungannya membentuk bagaimana rupa rambut tersebut. Ketika dia melanjutkan keturunan, bentuk rambut seperti itulah yang akan muncul di keturunannya.

Orang lain juga bertanya?

Sederhananya, menurut peneliti, tampilan rambut adalah faktor keturunan yang dengan mudah dapat dibuktikan dengan perbedaan tipe rambut di setiap benua. Contohnya, rambut lurus sangat jarang ada di Afrika, serta bermacam-macam warna rambut bisa kita temukan di dunia barat.

Namun dibalik itu semua, apa yang secara detil membedakan bentuk rambut dari masing-masing individu?

Untuk membuktikannya, Adhikari dan rekannya yang merupakan peneliti dari departemen pengembangan sel dan biologi UCL, menganalisa 6.357 orang dengan berbagai suku dan ras dari Amerika Selatan, untuk mengidentifikasi gen apakah yang mempengaruhi warna rambut, ketebalan, serta lurus atau keritingnya rambut. Partisipan tersebut terdiri dari 55 persen wanita yang berasal dari Brazil, Kolombia, Chile, Mexico dan Peru. Kelompok tersebut terdiri dari berbagai macam jenis rambut, dari berbagai latar belakang.

Setelah meneliti berbagai jenis rambut tersebut, tim peneliti menemukan berbagai gen yang ternyata dapat mempengaruhi bentuk rambut di tubuh seseorang.

Gen bernama IRF4, adalah yang mempengaruhi berubannya rambut serta warna rambut. peneliti menyatakan bahwa gen ini membantu mengatur produksi dan penyimpanan melanin di tubuh, yang merupakan pigmen yang mempengaruhi warna rambut, kulit maupun warna mata. Uban sendiri disebabkan oleh hilangnya melanin, jadi penemuan gen ini dapat membantu pengembangan kosmetik baru yang dapat mencegah uban secara dini.

Selain gen tersebut, peneliti juga menemukan gen yang dinamakan PRSS53,yang dapat mempengaruhi keriting atau lurusnya rambut; EDAR, yang mempengaruhi ketebalan jenggot; FOXL2, mempengaruhi ketebalan alis; serta PAX3 yang menyebabkan seseorang memiliki alis yang menggandeng.

Penemuan ini tentu juga akan dipakai untuk tujuan yang lebih serius, salah satunya untuk membantu ilmuwan membuat teknologi forensik yang mampu mempertahankan ketahanan dan kecantikan rambut dengan memperbaikinya dari gen.

(mdk/idc)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Mitos Alis Nyambung yang Umum Beredar, Ini Penjelasannya
Mitos Alis Nyambung yang Umum Beredar, Ini Penjelasannya

Orang beralis nyambung memiliki fakta dan mitos tersendiri berkaitan dengan sifat dan kepribadiannya yang unik.

Baca Selengkapnya
11 Tipe Kepribadian Berdasar Bentuk Alis Menurut Pakar Analisis Wajah
11 Tipe Kepribadian Berdasar Bentuk Alis Menurut Pakar Analisis Wajah

Menurut fisiognomi, bentuk alis dapat mengungkap kecenderungan seseorang dalam mengambil keputusan, menghadapi masalah hingga motivasi hidupnya.

Baca Selengkapnya
4 Tipe Kepribadian Berdasar Jenis Rambut
4 Tipe Kepribadian Berdasar Jenis Rambut

Jenis rambut seseorang juga bisa mencerminkan karakter pemiliknya.

Baca Selengkapnya
Manusia Memiliki Gaya dan Suara Bersin Berbeda, Apa Penyebabnya?
Manusia Memiliki Gaya dan Suara Bersin Berbeda, Apa Penyebabnya?

Suara bersin yang berbeda adalah hal yang normal dan merupakan variasi alami dari individu ke individu.

Baca Selengkapnya
Mengapa Umumnya Hanya Pria yang Memiliki Kumis dan Cambang dan Wanita Tidak?
Mengapa Umumnya Hanya Pria yang Memiliki Kumis dan Cambang dan Wanita Tidak?

Secara umum, kumis dan cambang atau jenggot biasanya ditemui hanya pada pria dan tidak di wanita, mengapa?

Baca Selengkapnya
Rambut Keriting Diyakini Ilmuwan Jadi Cikal Bakal Evolusi Otak Manusia
Rambut Keriting Diyakini Ilmuwan Jadi Cikal Bakal Evolusi Otak Manusia

Ini alasan mengapa rambut keriting menurut penelitian ilmuwan dasar evolusi otak manusia.

Baca Selengkapnya
13 Penyebab Rambut Rontok, Nomor 8 Sering Diabaikan
13 Penyebab Rambut Rontok, Nomor 8 Sering Diabaikan

Rambut rontok dapat berpengaruh oleh cara yang beragam, bergantung pada faktor genetika, perubahan hormonal, atau kesehatan.

Baca Selengkapnya
Mitos Alis Rontok yang Umum Dipercaya, Ini Artinya
Mitos Alis Rontok yang Umum Dipercaya, Ini Artinya

Rontoknya alis ternyata memiliki arti tersendiri menurut mitos yang dipercaya oleh masyarakat Indonesia.

Baca Selengkapnya
Kenapa Lelaki Suka Membelai Rambut Wanita? Ini Alasannya Bikin Syok
Kenapa Lelaki Suka Membelai Rambut Wanita? Ini Alasannya Bikin Syok

Beberapa alasan laki-laki suka membelai rambut wanita.

Baca Selengkapnya
Kenapa Rambut Bercabang? Ternyata Ini Penyebabnya
Kenapa Rambut Bercabang? Ternyata Ini Penyebabnya

Penyebabnya ternyata karena ujung rambut sudah amat tua, sehingga kehilangan lapisan pelindung dan jadi lebih rapuh.

Baca Selengkapnya
Sejumlah Alasan dan Penyebab Merinding Dialami Seseorang, Bisakah Karena Adanya Makhluk Halus?
Sejumlah Alasan dan Penyebab Merinding Dialami Seseorang, Bisakah Karena Adanya Makhluk Halus?

Terjadinya merinding pada seseorang bisa dijelaskan secara ilmiah dan terjadi karena disebabkan oleh berbagai hal.

Baca Selengkapnya
Menyisir Rambut Dapat Mengungkap Kepribadian Seseorang, Ini Penjelasannya
Menyisir Rambut Dapat Mengungkap Kepribadian Seseorang, Ini Penjelasannya

Mengungkap kepribadian seseorang berdasarkan kebiasaannya menyisir rambut.

Baca Selengkapnya