Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

MMA Forum Indonesia 2014 dipadati para pakar dan evangelist

MMA Forum Indonesia 2014 dipadati para pakar dan evangelist MMA Forum. ©2014 Merdeka.com

Merdeka.com - Mendekati akhir Oktober 2014 lalu, ada informasi bahwa Mobile Marketing Association (MMA) akan mengadakan satu acara yang dilaksanakan di Indonesia pada tanggal 13 November 2014 ini.

Acara yang dinamakan Mobile Marketing Association Forum Indonesia ini nantinya akan mengundang para pelaku pasar veteran dan para pakar industri untuk membahas bagaimana menyatukan persepsi 'mengetahui potensi' dan 'mendorong batasan' yang ada di dunia mobile sekarang ini.

Dengan tema Reimagining Mobile, acara ini akan diisi oleh para pakar dan mobile evangelist di Indonesia, seperti Andy Adrian, Commercial Director, AirAsia Indonesia, S K Biswas, CEO, Indonesia, Havas Media Group, Steve Christian, Co-founder, Kapanlagi Network (KLN) dan banyak lagi.

Sampai sekarang ini, seperti yang sudah tercatat dalam daftar hadir di website resmi MMA sudah lebih dari 50 orang. Seperti contohnya, Alexander Rusli dari PT Indosat Tbk, Widhi Asmoro dari Microsoft sampai dengan Charlotte Greenfield dari Reuters.

Acara tersebut nantinya akan dihelat di Four Seasons Hotel Jakarta yang bertempat di jalan H.R. Rasuna Said, Jakarta (+62 (21) 252-3456). Anda juga dapat melihat petunjuk mudah untuk dapat mendatangi hotel ini secara langsung atau juga dapat menggunakan peta interaktif yang telah disediakan di website resmi Four Seasons tersebut.

Dalam acara ini, terdapat juga sesi sharing ide-ide kreatif, diskusi terkait mobile marketing dan pembahasan segala sesuatu yang berkaitan dengan tren juga habit pelanggan dan penggunaan internet serta perangkat mobile saat ini.

"Tidak ada (produk) yang dapat membawa Anda lebih dekat dengan konsumen dibandingkan dengan sebuah perangkat mobile. Audiens di Indonesia menjadi semakin nyaman dengan mengonsumsi konten mobile dan hal ini merupakan peluang baru bagi para vendor untuk memasarkan produknya ke seluruh negeri," kata Rohit Dadwal, Managing Director, Mobile Marketing Association, Asia Pasifik.

MMA sendiri merupakan asosiasi non-profit untuk pemasaran perangkat mobile tingkat dunia yang membawahi lebih dari 800 perusahaan. Misi yang diangkat MMA adalah mengakselerasikan transformasi dan inovasi pemasaran melalui perangkat mobile serta mendorong pertumbuhan bisnis dengan keterlibatan konsumen lebih dekat dan kuat.

Selain dapat digunakan oleh para anggota untuk membahas isu-isu penting dalam industri mobile, dalam forum ini juga terdapat beberapa pembahasan yang dapat digunakan oleh para anggota dalam mengetahui cara atau tindakan apa yang harus diambil untuk memasarkan produk secara efektif melalui perangkat mobile. (mdk/das)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Hotel Terdekat JIExpo Kemayoran, Ada yang Cuma Rp200 Ribu Per Malam
Hotel Terdekat JIExpo Kemayoran, Ada yang Cuma Rp200 Ribu Per Malam

Banyak masyarakat menginap di hotel sekitar JIExpo Kemayoran jika ada agenda tertentu.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Refly Marah Diskusi Dibubarkan
VIDEO: Refly Marah Diskusi Dibubarkan "Kalau Takut Rakyat Berpikir, Pemimpinya Pasti Primitif!"

Dua orang itu terindikasi melakukan pidana perusakan hingga menganiaya sekuriti hotel.

Baca Selengkapnya
Jadi Tempat Gala Dinner Tamu ISF 2024, Ini Sejarah Singkat Monas
Jadi Tempat Gala Dinner Tamu ISF 2024, Ini Sejarah Singkat Monas

Gala dinner ISF 2024 akan menjadi acara yang megah sekaligus hangat untuk menyambut para tamu undangan.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Kekesalan Eks Danjen Kopassus, Said Didu & Refly Kelompok Barbar Obrak-Abrik Diskusi
VIDEO: Kekesalan Eks Danjen Kopassus, Said Didu & Refly Kelompok Barbar Obrak-Abrik Diskusi

Dua orang itu terindikasi melakukan pidana perusakan hingga menganiaya sekuriti hotel.

Baca Selengkapnya
MMA Impact Indonesia 2024: Menavigasi Masa Depan Marketing & Periklanan Melalui Kepemimpinan, Inovasi, dan Strategi Terbaru
MMA Impact Indonesia 2024: Menavigasi Masa Depan Marketing & Periklanan Melalui Kepemimpinan, Inovasi, dan Strategi Terbaru

Forum ini akan diselenggarakan pada tanggal 15 November 2024, di The Ritz Carlton, Mega Kuningan, Jakarta, mulai pukul 08.00 hingga 17.00 WIB.

Baca Selengkapnya
Indonesia Kembali Gelar ISF 2024, Bawa 9 Topik Besar soal Transisi Energi hingga Ekonomi Biru
Indonesia Kembali Gelar ISF 2024, Bawa 9 Topik Besar soal Transisi Energi hingga Ekonomi Biru

Indonesia Kembali Gelar ISF 2024, Bawa 9 Topik Besar soal Transisi Energi hingga Ekonomi Biru

Baca Selengkapnya
VIDEO: Membongkar Peran Dua Tersangka Pembubaran Diskusi, Ada Korlap Berani Lawan Petugas!
VIDEO: Membongkar Peran Dua Tersangka Pembubaran Diskusi, Ada Korlap Berani Lawan Petugas!

Total ada lima orang yang diamankan. Sedangkan tiga orang lainnya, yakni JJ, LW, dan MDM masih menjalani pemeriksaan

Baca Selengkapnya
Pejabat Negara Asia Pasific Kumpul di Jakarta Pekan Depan, Ini yang Dibahas
Pejabat Negara Asia Pasific Kumpul di Jakarta Pekan Depan, Ini yang Dibahas

Pertemuan ini rencananya akan dibuka oleh Wakil Presiden RI, Ma'ruf Amin.

Baca Selengkapnya
FOTO: Seminar Menyambut Kedatangan Paus Fransiskus ke Jakarta
FOTO: Seminar Menyambut Kedatangan Paus Fransiskus ke Jakarta

Seminar ini dihadiri sejumlah orang-orang penting, mulai tokoh agama hingga guru besar.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Polda Metro Jaya Periksa Kapolsek Mampang ke Propam, Usut Motif hingga Buru Otak Pelaku
VIDEO: Polda Metro Jaya Periksa Kapolsek Mampang ke Propam, Usut Motif hingga Buru Otak Pelaku

Kombes Ade Ary mengatakan salah satu anggota polisi yang diperiksa yakni Kapolsek Mampang, Kompol Edy Purwanto.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Kronologi Lengkap Kelompok Misterius Bubarkan Diskusi Kebangsaan di Kemang, Brutal Rusak Barang
VIDEO: Kronologi Lengkap Kelompok Misterius Bubarkan Diskusi Kebangsaan di Kemang, Brutal Rusak Barang

Sebelum acara dimulai sejak pukul 09.00 WIB, puluhan orang sudah berorasi di depan hotel dan menuntut diskusi dibubarkan

Baca Selengkapnya
Bocoran Tempat, Waktu dan Tema Debat Perdana Pilkada Jakarta 2024
Bocoran Tempat, Waktu dan Tema Debat Perdana Pilkada Jakarta 2024

Pada debat nanti akan ada tujuh orang panelis yang terlibat.

Baca Selengkapnya