Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Nex Parabola Kini Hadirkan Kanal Disney dan Fox

Nex Parabola Kini Hadirkan Kanal Disney dan Fox CEO Nex Parabola, Junus Koswara. ©2021 Liputan6.com / Agustinus Mario Damar

Merdeka.com - Nex Parabola beberapa waktu lalu memperkenalkan kehadiran kanal baru di layanannya. Saat ini layanan TV berbasis satelit tersebut menghadirkan beragam konten dari The Walt Disney Company.

Dengan kehadiran kanal baru tersebut, pelanggan Nex Parabola kini dapat menyaksikan deretan konten dari Disney Channel, Disney Junior, Fox Movies, Fox Action Movies, Fox Family Movies, Fox, Fox Life, Fox Crime, Fox Sports, Nat Geo Wild, Nat Geo People, hingga Channel V.

"Bersama kolaborasi dengan The Walt Disney Company ini yang mana produknya sangat diminati keluarga, Nex Parabola melengkapi deretan konten yang sudah ada sebelumnya," tutur CEO Nex Parabola Junus Koswara saat konferensi pers di Jakarta, Senin (1/3/2021), dikutip dari Tekno Liputan6.com.

Orang lain juga bertanya?

Junus menuturkan, kanal Disney dan Fox ini juga dibanderol dengan harga terjangkau, yakni mulai dari Rp 25 ribu.

Selain itu, Junus juga mengumumkan Nex Parabola akan tersedia di tiga marketplace Indonesia, yakni Bukalapak, Tokopedia, dan Shopee. Menurutnya, kehadiran Nex Parabola di tiga marketplace itu untuk mempermudah pelanggan.

"Dengan masuk melalui marketplace, kami ingin mempermudah pelanggan untuk mendapatkan akses ke Nex Parabola," tutur Junus menjelaskan lebih lanjut.

Kehadiran Nex Parabola di marketplace ini sekaligus melengkapi opsi pembelian bagi pelanggan, sebab selama ini pembelian hanya dilakukan melalui kanal penjualan tradisional, seperti toko elektronik.

Nantinya, kehadiran Nex Parabola ini sekaligus menjadi one-stop-shopping bagi para pelanggan. Jadi, mereka bisa mendapatkan beragam aksesoris Nex Parabola, seperti kabel hingga parabola.

Layanan Nex Parabola

Untuk diketahui, Nex Parabola sendiri baru beroperasi sekitar akhir 2019. Meski baru, Junus menuturkan perkembangan layanan ini terbilang pesat.

Perkembangan Nex Parabola sendiri tidak lepas dari konten lokal yang sangat kuat. "Kami memiliki layanan free to air yang lengkap," tuturnya menjelaskan.

Konten itu didukung pula beragam tayangan lain, utamanya olahraga, seperti Liga Inggris, Liga Champions, Badminton, hingga NBA. Nex Parabola juga didukung dengan teknologi hybrid.

"Jadi, box Nex Parabola hybrid, sehingga bisa menerima jaringan C-Band dan Ku-Band. Dukungan service center kami juga tersebar di banyak kota di Indonesia," tutur Junus.

Di samping itu, harga paket yang ditawarkan juga terjangkau. Mulai dari Rp 25 ribu hingga Rp 159 ribu. Dengan harga yang terjangkau, Junus menuturkan Nex Parabola ingin memberikan kesempatan lebih banyak orang untuk menikmati layanannya.

Saat ini, Nex Parabola sebagai salah satu unit bisnis EMTEK Group memang menggelar layanannya untuk wilayah yang tidak tercakup jaringan TV tranmisi, seperti wilayah rural atau kota sekunder.

Sumber: Liputan6.comReporter: Agustinus Mario Damar

(mdk/idc)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kasus Distribusi Ilegal Konten Milik Nex Parabola: 3 Terdakwa Dituntut Dua dan Empat Tahun Penjara
Kasus Distribusi Ilegal Konten Milik Nex Parabola: 3 Terdakwa Dituntut Dua dan Empat Tahun Penjara

PT. Mediatama Televisi berharap Majelis Hakim memberikan hukuman secara adil kepada para terdakwa.

Baca Selengkapnya
Distribusikan Tayangan Nex Parabola Secara Ilegal, Tiga Orang Terancam Penjara 9 Tahun
Distribusikan Tayangan Nex Parabola Secara Ilegal, Tiga Orang Terancam Penjara 9 Tahun

Tiga orang yang ditangkap berinisial N selaku teknisi server, L sebagai pimpinan operator dan D sebagai salah satu pimpinan perusahaan.

Baca Selengkapnya
Konten Penyiaran Didistribusikan Secara Ilegal, Nex Parabola Ambil Sikap Tegas
Konten Penyiaran Didistribusikan Secara Ilegal, Nex Parabola Ambil Sikap Tegas

Perusahaan penyedia layanan televisi satelit berlangganan, Nex Parabola melaporkan distribusi ilegal konten penyiaran kepada Ditreskrimsus Polda Jabar.

Baca Selengkapnya
Begini Cara IndiHome TV Bikin Betah Pengguna, Hadirkan Program Terbaru
Begini Cara IndiHome TV Bikin Betah Pengguna, Hadirkan Program Terbaru

Orisinal seri para bintang bertabur di IndiHome TV. Berikut daftarnya.

Baca Selengkapnya
Distribusi Tayangan Ilegal yang Ditangani Mapolda Jabar Diselesaikan secara Restorative Justice
Distribusi Tayangan Ilegal yang Ditangani Mapolda Jabar Diselesaikan secara Restorative Justice

Kasus ini ditangani oleh Ditreskrimsus Polda Jabar sejak menerima laporan dari pihak Nex Parabola pada Oktober tahun lalu.

Baca Selengkapnya
Aksi Orang Terkaya India, Gandeng Disney Buat Bisnis Gabungan Senilai Rp133 Triliun
Aksi Orang Terkaya India, Gandeng Disney Buat Bisnis Gabungan Senilai Rp133 Triliun

Nantinya, bisnis ini akan dipimpin istri Mukesh Ambani, Nita M. Ambani.

Baca Selengkapnya
First Media Resmi Jadi Bagian dari XL Axiata
First Media Resmi Jadi Bagian dari XL Axiata

Bergabungnya salah satu penyedia layanan internet kabel terbesar di Indonesia tersebut sebagai bagian dari tindak lanjut bergabungnya Link Net dengan XL Axiata.

Baca Selengkapnya
KPID Jabar Rilis Riset Tahun 2024 Politik Penyiaran, Ini Hasilnya
KPID Jabar Rilis Riset Tahun 2024 Politik Penyiaran, Ini Hasilnya

Dalam riset kali ini KPID menggandeng 4 Universitas untuk membedah berbagai persoalan penting yang ada di Jawa Barat.

Baca Selengkapnya
Saham Netflix Naik Tajam Pasca Pertarungan Jake Paul Vs Mike Tyson Akhir Pekan Lalu
Saham Netflix Naik Tajam Pasca Pertarungan Jake Paul Vs Mike Tyson Akhir Pekan Lalu

Kenaikan harga saham dan pencapaian jumlah penonton tersebut mencerminkan potensi besar Netflix dalam mengembangkan program siaran langsung.

Baca Selengkapnya
Gandeng First Media, Vidio Hadirkan Tayangan Olahraga Hingga Drama Seru Keluarga
Gandeng First Media, Vidio Hadirkan Tayangan Olahraga Hingga Drama Seru Keluarga

Deputy CEO Vidio, Hermawan Sutanto, menegaskan adanya kerjasama bisnis tersebut mampu memperluas akses pelanggan First Media.

Baca Selengkapnya
Neptune Tv, Program Dokumenter KKP Kini Tayang di Biznet IPTV
Neptune Tv, Program Dokumenter KKP Kini Tayang di Biznet IPTV

Program dokumenter Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP), Neptune Tv kini hadir di layanan televisi interaktif Biznet IPTV.

Baca Selengkapnya
Capai Target Jumlah Pelanggan, Saham Netflix Melesat 4,5 Persen
Capai Target Jumlah Pelanggan, Saham Netflix Melesat 4,5 Persen

Netflix berhasil menambah 5,1 juta pelanggan baru untuk layanan streamingnya selama kuartal ketiga.

Baca Selengkapnya