Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Berat Jenazah 180 Kilogram, Begini Proses Pemakamannya Pakai Katrol

Berat Jenazah 180 Kilogram, Begini Proses Pemakamannya Pakai Katrol Jenazah Obesitas. Instagram @suarasemangat ©2022 Merdeka.com

Merdeka.com - Video pemakaman jenazah dengan berat 180 Kilogram viral di media sosial. Proses pemakamannya memakai katrol untuk bisa dimasukan ke liang lahat.

Beberapa warga setempat dengan kompak menggotong jenazah tersebut yang diletakkan di dalam peti kayu.

Melansir dari akun instagram @suarasemangat Kamis (3/11), berikut informasi selengkapnya.

Orang lain juga bertanya?

Jenazah Beratnya 180 Kilogram

jenazah obesitas

Instagram @suarasemangat ©2022 Merdeka.com

Proses pemakaman itu di Desa Jatingarang, Kecamatan Weru, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah.

Jenazah berada di dalam peti kayu. Diantar menggunakan mobil pikap.

Warga saling bahu membahu menggotong jenazah.

Proses Pemakaman Menggunakan Katrol

jenazah obesitas

Instagram @suarasemangat ©2022 Merdeka.com

Jenazah yang dimasukkan di sebuah peti ditarik menggunakan katrol dengan perlahan supaya posisinya berada tepat di kayu yang dipasang di atas liang lahat.

Peti kayu tersebut diikat dengan rantai dan diangkat memakai katrol. Warga secara perlahan menurunkan jenazah hingga bisa masuk ke dalam liang lahat.

jenazah obesitas

Instagram @suarasemangat ©2022 Merdeka.com

Ukuran liang lahat juga dibuat khusus supaya jenazah bisa masuk sesuai dengan ukuran peti yang digotong warga.

Saat jenazah sudah berada di atas liang lahat, warga pelan-pelan mengambil kayu yang ada di bawahnya. Warga bahu membahu untuk mengatur posisi peti jenazah supaya bisa masuk dengan pas.

Warga Kompak Bantu Proses Pemakaman

jenazah obesitas

Instagram @suarasemangat ©2022 Merdeka.com

Warga dengan kompak saling membantu dari saat peti diturunkan dari mobil pikap hingga saat jenazah dikubur.

Warga saling bahu-membahu berbagi tugas dengan memegangi empat sudut peti jenazah saat diturunkan ke liang lahat.

Beberapa juga mengoperasikan katrol supaya bisa mengangkat peti ke dalam liang lahat.

Ramai Komentar Warganet

Proses pemakaman ini cukup menarik perhatian warganet. Tak sedikit yang mendoakan jenazah, ada juga yang menganggap pentingnya hidup bermasyarakat.

Berikut beberapa tanggapan dan komentar dari Warganet.

"innalilahi wa Inna ilaihi Raji'un," tulis akun @my_***

"Semoga husnul khotimah... Aamiin," komentar akun @r1z4p***

"Al fatihah," tulis akun @izzatul***

"Itulah pentingnya hidup bermasyarakat baik sama teteangga minimal saling tegur sapa....krena klo mati ya mreka yg bantu kita...," komentar akun @aateza***

Video Selengkapnya.

      View this post on Instagram

A post shared by SUARA SEMANGAT (@suarasemangat)

(mdk/thw)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Sedih, Begini Prosesi Pemakaman Jemaah Haji Indonesia yang Meninggal di Tengah Laut Zaman Dulu
Sedih, Begini Prosesi Pemakaman Jemaah Haji Indonesia yang Meninggal di Tengah Laut Zaman Dulu

Suasana pemakaman tersebut sangat menyayat hati. Melihat jenazah yang meluncur ke laut.

Baca Selengkapnya
Tata Cara Mengurus Jenazah Lengkap dari Memandikan sampai Menguburkan
Tata Cara Mengurus Jenazah Lengkap dari Memandikan sampai Menguburkan

Mengurus jenazah merupakan kewajiban yang harus dilakukan setiap muslim. Oleh karena itu, penting untuk tahu bagaimana tata caranya.

Baca Selengkapnya
Pembunuh Wanita yang Jasadnya Ditenggelamkan Pakai Batu Ternyata Pacar Korban, Ini Motifnya
Pembunuh Wanita yang Jasadnya Ditenggelamkan Pakai Batu Ternyata Pacar Korban, Ini Motifnya

Sebelum terjadi pembunuhan, keduanya terlibat cekcok mulut dan korban mengeluarkan kata-kata kasar yang membuat tersangka sakit hati.

Baca Selengkapnya