Kasal Muhammad Ali Dapat Gelar Kehormatan dari Kesultanan Ternate, Punya Arti yang Dahsyat
Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Muhammad Ali mendapatkan gelar kehormatan dari Kesultanan Ternate berupa penguasa lautan luas.
Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Muhammad Ali mendapatkan gelar kehormatan dari Kesultanan Ternate berupa penguasa lautan luas.
Kasal Muhammad Ali Dapat Gelar Kehormatan dari Kesultanan Ternate, Punya Arti yang Dahsyat
Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Muhammad Ali baru saja mendapatkan gelar kehormatan dari Kesultanan Ternate. Ia datang untuk menerima gelar tersebut langsung ke Keraton Ternate.
Kasal Muhammad Ali datang dengan istrinya ke Keraton Ternate dan disambut langsung oleh Sultan Ternate yang bernama Sultan Hidayatullah Mudaffar Sjah.
Gelar yang diterima oleh Kasal Muhammad Ali bukanlah gelar sembarangan. Gelar tersebut menggunakan bahasa lokal Ternate yang memiliki arti yang dahsyat. Simak ulasannya sebagai berikut.
Kasal Dapat Gelar Kehormatan dari Kesultanan Ternate
Sebuah video yang diunggah oleh akun Instagram @tni_angkatan_laut memperlihatkan kehadiran sosok Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Muhammad Ali bersama sang istri datang ke Keraton Ternate.
Di sana, Kasal hendak bertemu dengan Sultan Ternate untuk menerima penghargaan berupa gelar kehormatan dari Kesultanan Ternate. Hal itu karena Kasal adalah sosok yang bertanggung jawab atas keamanan dan kedaulatan laut di Indonesia.
“Alhamdulillah atas ridha Allah, Kesultanan Ternate kedatangan Kepala Staf Angkatan Laut beserta ibu dan rombongan,” kata perwakilan Kesultanan Ternate.
Kasal Terima Gelar Penguasa Lautan
Kesultanan Ternate sejak dulu dikenal sebagai kerajaan maritim. Mereka memiliki berbagai pelabuhan untuk mendukung perekonomian di daerah Ternate sehingga kemajuan peradaban kesultanan Ternate sejak dulu sangat bergantung dengan laut.
Maka dari itu Kesultanan Ternate dan TNI Angkatan Laut memiliki hubungan yang sangat erat perihal dunia kelautan Indonesia. Sehingga gelar kehormatan yang diberikan kepada Kasal Muhammad Ali juga berhubungan dengan lautan.
Gelar tersebut berasal dari bahasa Ternate yaitu Kapita Ori Ma Ahi Malamo. Jika diartikan dalam bahasa Indonesia adalah penguasa lautan luas.
“Sekaligus menerima penganugerahan gelar adat Kesultanan Ternate yaitu Kapita Ori Ma Ahi Malamo yaitu penguasa lautan luas,” lanjutnya.