Putri Komjen Polri Blusukan ke Pemancingan Ikan, Celetukan Emak-Emak Dapat 8 Lele Bikin Ngakak
Di ujung perbincangan, ada celetukan ibu-ibu yang begitu menggelitik.
Di ujung perbincangan, ada celetukan ibu-ibu yang begitu menggelitik.
Putri Komjen Polri Blusukan ke Pemancingan Ikan, Celetukan Emak-Emak Dapat 8 Lele Bikin Ngakak
Putri Kabarhakam Polri Komjen Pol Fadil Imran blusukan ke kampung. Dia terjun langsung ke lokasi pemancingan ikan warga.
Bertegur sapa dengan sejumlah warga, sosoknya sukses jadi perhatian. Di ujung perbincangan, ada celetukan ibu-ibu yang begitu menggelitik.
Seperti apa momennya? Simak ulasan selengkapnya berikut ini.
Anak Komjen Polri Blusukan
Putri Fadil Imran sekaligus anggota legislatif, Farah Puteri Nahlia belum lama ini berbagi momen. Melalui akun Instagram @farahputerinahlia, wanita kelahiran Semarang itu menampilkan momen saat tengah blusukan ke perkampungan warga.
Bertandang langsung ke lokasi pemancingan ikan, wanita yang didapuk menjadi anggota legislatif termuda itu tak segan untuk berbincang ke sejumlah warga. Sosoknya pun langsung menuai sorotan.
"Ini yang mancing emak-emak semua? Berapa orang yang mancing?" tanyanya.
"Banyak bu," balas sejumlah warga.
Anggota DPR RI Fraksi PAN tersebut lantas melempar pertanyaan soal hal-hal sederhana. Salah satunya soal durasi waktu yang dibutuhkan untuk mendapat satu ekor ikan lele.
"Biasanya sampai berapa lama sampai dapat lele?" tanyanya.
"Paling dua menit bu kalau lelenya cepet," jawab salah satu warga.
"Harus sabar ga sih kang?" tanyanya.
"Iya, harus," balas salah satu warga.
Mendapati sejumlah warga yang harus bersabar, Farah pun menghubungkan hal tersebut dengan kondisi Pemilu. Menurutnya, para kontestan Pemilu wajib memiliki sikap sabar.
"Ternyata filosofi mancing sama kaya ikut Pemilu yahh, sama-sama harus sabar," terangnya.
Mengetahui hasil tangkapan warga nampak begitu banyak, Farah menyebut jika delapan ekor lele rasanya cukup untuk berbagi dengan warga lainnya.
"Ibu udah dapat berapa lagi?" tanyanya.
"Delapan ekor," balas salah satu warga
Alih-alih menyetujui ide anak jenderal Polri itu, salah satu ibu-ibu di lokasi justru melempar ungkapan menggelitik.
Banyaknya hasil tangkapan ikan kala itu justru bakal dibuatnya menjadi dagangan.
"Wah lumayan lah buat dimakan rame-rame," terang Farah.
"Kalau banyak mah saya jual, dipepesin," celetuk salah satu ibu.
Sontak, Farah tertawa lepas. Beberapa pria yang menjadi rombongannya kala itu turut tertawa.
Seperti diketahui, Farah kembali maju mencalonkan diri sebagai anggota DPR.
Dia masuk dalam daerah pemilihan Jabar IX yang meliputi Subang Majalengka Sumedang (SMS).
Belakangan, Farah aktif blusukan ke Dapil untuk mensosialisasikan visi misinya sebagai caleg dari PAN.