Resep Soto Ayam Kuning Bening Tanpa Santan, Segarnya Bikin Nagih dan Kurangi Lemak
Merdeka.com - Tak dapat dipungkiri, soto ayam kuah bening kerap kali berhasil memanjakan lidah orang Indonesia. Soto termasuk hidangan khas Nusantara yang banyak digemari. Cita rasa rempah-rempah khas tanah air begitu terasa di setiap seruputan kuahnya.
Rempah-rempah yang kuat, berpadu dengan kaldu daging ayam kian menambah selera makan. Bahkan uniknya lagi, setiap daerah di Indonesia akan memiliki resep sotonya masing-masing. Kreasi soto pun kian kaya dengan paduan bumbu yang menyertai.
Jika biasanya soto bersantan banyak digemari karena sensasi gurihnya, maka soto kuah bening juga tak kalah diminati. Karena memberi kesegaran yang bikin nagih. Apalagi bagi Anda yang tengah mengurangi konsumsi santan yang berlemak. Mungkin resep soto ayam kuning kuah bening ini bisa membantu.
-
Apa yang membuat soto daging lezat? Kunci dari soto daging yang lezat terletak pada kualitas bahan-bahan yang digunakan dan cara memasaknya. Memilih daging yang baik dan memastikan waktu memasak yang tepat akan menghasilkan soto daging yang enak dan menggoda selera.
-
Apa itu soto ayam? Nggak bisa dipungkiri, soto ayam adalah salah satu makanan favorit yang nagih banget.
-
Kenapa soto tanpa santan banyak diminati? Siapa yang tidak mengenal soto, makanan khas Indonesia yang berkuah ini sangat disukai banyak orang.
-
Bagaimana membuat soto ayam tanpa santan? Jika Anda adalah pecinta soto dan ingin membuat soto sendiri di rumah, berikut ini merdeka.com merangkum informasi tentang resep soto ayam tanpa santan yang segar dan penuh rempah.
-
Apa yang membuat soto sangat disukai di Indonesia? Penggunaan santan, koyah, tauge, bihun, bawang goreng, kentang, dan berbagai bahan lainnya bervariasi di setiap daerah, mencerminkan keberagaman selera lokal. Perbedaan inilah yang membuat soto sangat disukai oleh berbagai kalangan di seluruh Indonesia.
-
Kapan soto ayam tanpa santan digemari? Siapa yang tidak mengenal soto, makanan khas Indonesia yang berkuah ini sangat disukai banyak orang.
Simak sejumlah resep soto ayam kuning kuah bening tanpa santan berikut ini, seperti dihimpun dari Briliofood.net, Jumat (18/2).
Soto Ayam Kuning ala Rumahan
foto: Instagram/@yscooking, briliofood.net ©2022 Merdeka.com
Bahan Kuah:
- 1 ekor ayam, potong 4 bagian- 4 batang serai, geprek- 5 lembar daun jeruk- 1 sdt gula pasirGaram- 1.5 liter air
Bumbu Halus:
- 10 butir bawang merah- 5 siung bawang putih- 3 butir kemiri, disangrai- 5 cm kunyit, dibakar- 2 cm jahe
Bahan Pelengkap:
- Tauge dan kol- 1 batang daun bawang, diiris halus- Soun- Bawang goreng
Cara Membuat Soto Ayam Kuning ala Rumahan:
1. Rebus ayam sampai mendidih.2. Tumis bumbu halus, serai, dan daun jeruk sampai harum. Tuang ke rebusan ayam. Tambahkan garam dan gula pasir. Masak sampai matang. Koreksi rasa.3. Angkat ayam. Goreng sebentar. Suwir.4. Sajikan soto dengan suwiran ayam, tauge, kol dan soun. Taburi dengan daun bawang dan bawang goreng.
Soto Kuning Ayam Kampung
foto: Instagram/@megaawardana, briliofood.net ©2022 Merdeka.com
Bahan-bahan:
- 1 ekor ayam kampung muda (potong jadi 4 bagian)- 2 cm jahe (geprek)- 2 cm lengkuas (geprek)- 1 lembar daun salam- 5 lembar daun jeruk- 2 batang serai (geprek)- 1500 ml air- Garam- Kaldu jamur atau ayam (sesuai selera)
Bumbu Halus:
- 10 siung bawang merah- 5 siung bawang putih- 1/2 sdt merica- 2 cm kunyit bakar atau kunyit bubuk (sesuai selera)- Minyak goreng untuk menumis
Pelengkap:
- Soun- Telur rebus- 1 buah tomat- Jeruk nipis- Sambal- Kerupuk- KecapTaburan:- Bawang goreng- Seledri
Cara Membuat Soto Kuning Ayam Kampung:
1. Didihkan air, rebus ayam kampung dengan lengkuas dan daun salam.2. Masak hingga ayam empuk. Angkat daging ayam, goreng setengah kering, suir-suir dagingnya.3. Tumis bawang putih, kunyit, kemiri, jahe, dengan 1 sendok makan minyak goreng hingga harum. Tuang tumisan bumbu ke dalam rebusan kaldu ayam. Tambahkan serai, lada, garam, dan daun jeruk, aduk rata. Didihkan kembali. Angkat.4. Siapkan mangkuk saji, atur soun, suiran daging ayam, dan tauge. Tuang kuah soto panas di atasnya. Sajikan dengan taburan daun seledri dan bawang goreng. Hidangkan soto ayam kampung bersama sambal dan kecap manis.
Soto Kuning Ayam Jawa
foto: Instagram/@arsanti96, briliofood.net ©2022 Merdeka.com
Bahan-bahan:
- 500 gram ayam bagian dada- 5 pasang hati ampela- 2 liter air
Bumbu Halus:
- 15 siung bawang putih- 5 siung bawang merah- 2 cm jahe- 2 cm kunyit- 2 cm lengkuas- 1 sdt ketumbar butir- 1 sdt merica butir- 1 sdm garam
Bumbu Cemplung:
- 3 batang serai geprek- 6 lembar daun jeruk- 3 lembar daun salam- 3 helai seledri utuh simpulkan- 2 batang daun bawang iris kasarBahan pelengkap:- Sambal- Telur rebus- Perkedel kentang- Daun bawang seledri- Soun, tauge, kol, dan jeruk nipis
Cara Membuat Soto Kuning Ayam Jawa:
1. Haluskan bumbu, lalu tumis hingga matang dan tanak (sampai bumbu terpisah dengan minyaknya), tumis bersama serai, daun salam, dan daun jeruk.2. Masukkan air, didihkan. Setelah mendidih masukkan ayam dan hati ampela, masak hingga empuk menggunakan api kecil agar berkaldu.3. Setelah empuk, angkat ayam dan ati ampela, dinginkan lalu goreng hingga berkulit.4. Penyelesaian untuk kuah, ambil sisa daun salam, daun jeruk, dan serai, lalu masukkan daun bawang iris dan seledri simpul, koreksi rasa lalu siap disajikan dengan pelengkap lainnya sesuai selera. Soto ayam Jawa siap dinikmati selagi hangat.
Soto Ayam Lamongan
foto: Instagram/@tsaniwismono, briliofood.net ©2022 Merdeka.com
Bahan-bahan:
- 1/2 ekor ayam, potong menjadi 2- 2 liter air- 2 batang serai, memarkan- 3 lembar daun jeruk- 3 lembar daun salam- 2 cm lengkuas, memarkan- 2 sdt garam- 1 sdt gula pasir- 1 batang daun bawang, rajang- 3 sdm minyak goreng
Bumbu Halus:
- 3 siung bawang merah- 5 siung bawang putih- 3 butir kemiri- 4 cm kunyit tua, bakar dan kupas- 1/2 sdt merica butiran
Bubuk Koya:
- 5 buah kerupuk udang, goreng- 2 sdm bawang putih goreng
Bahan Isian:
- 50 gram soun, seduh air panas, tiriskan- 2 buah tomat, potong-potong- 3 lembar kol, rajang- 50 gram tauge, seduh air panas (opsional)- 3 butir telur rebus, belah 2
Pelengkap:
- Bawang putih goreng- Seledri, rajang halus- Sambal rawit merah- Kecap manis- Jeruk limau atau nipis
Cara Membuat Soto Ayam Lamongan:
1. Didihkan air, masukkan ayam, rebus sampai ayam matang dan berkaldu.2. Panaskan minyak, tumis bumbu halus sampai wangi, tambahkan daun salam, serai, daun jeruk, dan lengkuas, aduk sebentar, kemudian masukkan ke dalam rebusan ayam.3. Masukkan daun bawang, koreksi rasa, matikan api. Angkat ayamnya, tiriskan.4. Goreng ayam sebentar, kemudian iris tipis atau suir-suir.5. Buat bubuk koya: blender kerupuk udang dan bawang putih goreng, sisihkan.6. Tata irisan kol, soun, irisan tomat, telur rebus, dan suiran ayam, siram dengan kuah panas, kemudian beri 1 sdm bubuk koya, sajikan segera. Soto Ayam Lamongan siap disajikan bersama nasi panas.
Soto Matraman
foto: Instagram/@fransiskasmaradhana, briliofood.net ©2022 Merdeka.com
Bahan-bahan:
- 1 ekor ayam, potong 4- 2 liter air- 1 sdt garam- Minyak goreng secukupnya
Bumbu Halus:
- 10 siung bawang merah- 4 siung bawang putih- 3 cm jahe- 3 cm kunyit- 1/2 sdt lada- 1 sdt garam- 3 lembar daun jeruk purut- 2 batang serai, memarkan
Pelengkap:
- 250 gram soun, siram air panas, tiriskan- 250 gram tauge, siram air panas, tiriskan- 250 gram kol putih, iris tipis- 1 buah tomat, potong dadu- 250 gram kentang, iris tipis, goreng- 1 sdm bawang goreng- 2 batang daun bawang, iris halus- 2 batang seledri, iris halus- 1 buah jeruk nipis, ambil airnya- Kecap secukupnya
Bahan Sambal:
- 100 gram cabai rawit merah
Cara Membuat Soto Matraman:
1. Didihkan air dalam panci, beri garam, masukkan ayam, rebus hingga matang. Angkat ayam, goreng sebentar, suir-suir.2. Panaskan sedikit minyak goreng, tumis bumbu halus hingga harum, masukkan ke dalam kaldu. Didihkan lagi, masukkan daun jeruk dan serai.3. Penyajian: dalam mangkuk, taruh soun, tauge, sedikit kol, tomat, kentang daun bawang, dan daun seledri. Tuangi kuah soto panas-panas. Sajikan berdampingan dengan bawang goreng, sambal, kecap, dan irisan jeruk nipis.4. Sambal: rebus cabai rawit merah hingga lunak, haluskan. Taruh dalam mangkuk, beri sedikit kaldu. Soto Matraman siap dihidangkan selagi hangat.
Itulah beberapa resep soto ayam kuah bening tanpa santan yang menggugah selera. Proses dan bahannya yang begitu mudah, bahkan bagi pemula di dapur seklai pun. Selamat mencoba.
(mdk/kur)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Gulai ayam memiliki cita rasa gurih dan daging ayam yang lembut.
Baca SelengkapnyaMerdeka.com merangkum informasi tentang resep soto ayam tanpa santan yang segar dan penuh rempah.
Baca SelengkapnyaDengan berbagai pilihan sayuran yang dapat diolah, sayur berkuah tanpa santan bisa menjadi menu andalan yang disukai oleh seluruh anggota keluarga.
Baca SelengkapnyaResep Soto Ayam Gading Solo yang jadi favorit Jokowi
Baca SelengkapnyaMenghasilkan opor ayam yang lezat dengan kuah kental tanpa tambahan santan dapat dilakukan dengan beberapa langkah sederhana.
Baca SelengkapnyaRendang akan lebih menyehatkan jika diolah tanpa santan maupun minyak. Simak cara bikinnya.
Baca SelengkapnyaSalah satu cara efektif untuk menghindari peningkatan kadar kolesterol dan asam urat adalah memasak tanpa minyak.
Baca SelengkapnyaTongseng sapi tanpa santan lebih sehat dan rendah kolesterol.
Baca SelengkapnyaBerikut adalah beberapa variasi resep sayuran berkuah yang sangat efektif dalam menurunkan kadar asam urat dan kolesterol.
Baca SelengkapnyaBerikut beberapa resep terong tanpa santan yang cocok dikonsumsi untuk menurunkan kolesterol dan asam urat.
Baca SelengkapnyaResep soto khas Banyumasan yang manis, gurih, dan segar.
Baca Selengkapnya